Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

4 Kiat Mewujudkan Country House (Rumah Bergaya Country)


Jendela Informasi - Salah satu gaya hunian Rumah yang cocok dengan iklim tropis seperti di Indonesia adalah country house. Rumah dengan gaya ini membawa kesan hangat dan nyaman (homey) sekaligus asri dan segar karena memadukan banyak elemen alam di dalamnya.

Jika tidak menggunakan material alam sebagai pembangunnya, dekorasi bernuansa alam juga memberikan kesan serupa. Rumah dengan gaya ini marak diciptakan pada daerah yang masih kental dengan suasana alam. Terlebih, landscape yang luas di sekeliling rumah dan masih ditumbuhi tanaman semakin menguatkan konsep Country house. Namun, bagaimana dengan lingkungan perkotaan, masih relevankah?

Sebagian orang mengartikan rumah bergaya country terinspirasi pada gaya hunian di Eropa dan Amerika. Padahal, tidak selalu begitu. Hunian dengan konsep country lebih mengutamakan refleksi suasana yang dekat dengan alam. Agar lekat dengan gaya country, sisi pemilihan material, pencahayaan, dan udara harus jadi perhatian.

Kiat Mewujudkan Country House
Hangat dan akrab adalah kesan yang muncul dari bangunan bergaya country. Namun, banyak yang mengurungkan niat karena biaya pembangunannya ditengarai menghabiskan banyak bujet. Ingin membuat Country House tetapi tetap hemat? Jendela Informasi membagi kiat-kiatnya untuk Anda.

1. Gunakan baja ringan
Ini jawaban dari banyak masalah yang dihadapi seseorang saat merenovasi rumahnya. Baja ringan terbukti mampu memangkas banyak biaya, salah satunya biaya pengerjaan. Untuk mengecor lantai atas (dak) misalnya, Anda bisa menggunakan bondek dari baja ringan. Jika biasanya pengecoran menggunakan papan kayu sebagai alas, dengan bondek dapat menghemat pembelian material. Lebih hemat lagi, karena pengecoran dengan alas bondek tak harus menunggu lama untuk kering, bahkan satu hari pun sudah jadi sehingga memangkas biaya pengerjaan. Selain itu bondek baja ringan ini bisa langsung diekspos menjadi plafon ruang tamu. Tinggal dicat putih, jadi deh plafon ruangan yang bertekstur tak biasa. Boleh juga menggunakan baja ringan untuk membuat beberapa tangga di rumah. Kuat, mudah, dan cepat, menjadi alasannya.

2. Hebel daripada bata merah
Hebel adalah bata ringan dan berukuran lebih besar dari bata merah. Harganya memang lebih mahal daripada bata merah, tetapi menjadi lebih efektif karena pengerjaan menjadi lebih cepat. Hebel juga dapat dikreasikan menjadi roster dengan pemasangan yang asimetris. Jadi tak perlu membeli roster lagi.

3. Banyak jendela
Jendela menjadi kunci utama untuk mendapatkan cahaya dan udara alami, terutama untuk rumah dengan lahan sempit. Banyaknya jendela di rumah dapat menghemat penggunaan lampu dan juga penyejuk udara.

4. Meminimalisasi interior
Tak perlu banyak warna di dalam rumah. Lebih minimalis, lebih hemat, tetapi juga membawa kesan luas. Pemilihan furnitur pun tentunya dengan memperhatikan fungsi dan tata letak. 

Demikianlah 4 kiat mewujudkan country house dan semoga Anda yang tinggal di perkotaan tak lagi kebingungan jika berangan-angan memiliki sebuah country house. [Sumber: Eva Fahas/PRM/20/08/2017]




This post first appeared on Jendela Informasi, please read the originial post: here

Share the post

4 Kiat Mewujudkan Country House (Rumah Bergaya Country)

×

Subscribe to Jendela Informasi

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×