Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Mendikbud : Guru Harus Paham, Jangan Perlakukan Anak Semau Kita

JAKARTA -- Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) Muhadjir Effendy mengimbau Guru jangan menyamaratakan anak didiknya di sekolah. Pasalnya hal itu hanya akan mempersulit siswa dalam kegiatan belajar mengajar.

(Guru harus paham) individualisasi penting. Jangan Perlakukan Anak Semau kita,” kata dia saat memberikan sambutan pembukaan lokakarya Gerakan Seniman Masuk Sekolah (GSMS) di Hotel Sahid, Jakarta, Rabu (19/7) malam.

Baca juga : Ketua MPR Menilai Kualitas Pendidikan Dimulai dari Kesejahteraan Guru
Mantan rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) itu mengatakan pendidikan individualisasi peserta didik menjadi hal penting. Sebab, tidak semua anak memiliki keahlian masing-masing seperti bidang akademik, kesenian, olahraga, dan keagamaan.

Muhadjir mengatakan, guru memainkan peran penting sebagai katalisator. Peran itu membebankan guru agar mampu menggali potensi terpendam dalam diri anak-anak.

Dia berujar, apabila guru dapat berperan sebagai katalisator, maka tidak akan sulit mencari 11 pemain sepak bola dari 250 juta penduduk Indonesia. Indonesia pun tidak perlu melakukan naturalisasi untuk memperkuat tim nasional Indonesia.

Sumber : http://www.republika.co.id/berita/pendidikan/eduaction/17/07/20/otdt4l-mendikbud-guru-jangan-sama-ratakan-siswa
Mendikbud Muhadjir Effendi


This post first appeared on REPORTASE GURU, please read the originial post: here

Share the post

Mendikbud : Guru Harus Paham, Jangan Perlakukan Anak Semau Kita

×

Subscribe to Reportase Guru

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×