Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Mengenal Batu Berlian


Berlian merupakan batu mulia indah yang paling populer di dunia. Berlian sering disebut-sebut sebagai batu yang paling mahal dan paling keras di dunia. Batu ini merupakan batu yang paling populer untuk digunakan oleh para ratu dan para artis masa kini. Berlian merupakan salah satu varian aksesoris yang paling mewah untuk digunakan oleh pria maupun wanita.



Di masa Eropa kuno, batu berlian merupakan batu yang dapat digunakan sebagai azimat/ jimat. Karena itulah batu ini dulu sempat lenyap dihadapan masyarakat Eropa selama 1000 tahun karena banyak orang-orang religius yang menyangkal hal tersebut. Pada Abad ke-13 batu berlian populer kembali karena batu tersebut dikenakan oleh Llois X yang berkuasa pada masa tersebut. Dan ia juga mengeluarkan peraturan/ undang-undang yang menegaskan bahwa hanya Rajalah yang boleh mengenakan batu berlian.



Namun seiring berkembangnya zaman berlian mulai dipakai oleh masyarakat umum baik pria maupun wanita. Berlian juga banyak digunakan sebagai aksesoris simple untuk terlihat classy dalam suatu acara. Batu berlian juga banyak digunakan sebagai pemanis dalam aksesoris cincin, bros, anting, dan berbagai aksesoris lainnya.



Fakta menarik seputar berlian:



· Batu berlian memiliki permukaan 58 kali lebih keras daripada batu mineral corundum

· Sebelum abad ke-15, para pengrajin menggunakan batu intan lainnya untuk memotong batu intan yang akan dibentuk dan dipoles

· Walaupun batu berlian sangat keras, Anda dapat menghancurkannya sampai berkeping-keping dengan bantuan palu

· Berlian mempunyai berbagai warna yang berbeda yaitu putih, merah, oranye, kuning, biru, hijau, dan juga hitam. Namun yang paling populer adalah yang berwarna putih. Dan uniknya tidak semua orang tau bila berlian mempunyai berbagai varian warna

· Sekitar 65% berlian yang ada di dunia, berasal dari pertambangan Afrika Selatan, sisanya tersebar di seluruh benua lainnya



Berlian merupakan salah satu daya tarik yang digemari di jajaran aksesoris. Bila Anda ingin membeli berlian, maka pastikan Anda mengetahui bagaimana cara untuk membedakan berlian asli dan palsu agar tidak tertipu. Berikut ini adalah beberapa tips yang dapat Anda gunakan saat menguji berlian yang Anda inginkan.



Cara membedakan berlian asli dan berlian palsu:



· Coba bernafaslah atau berikan tiupan pada berlian yang ada. Jika berlian tersebut asli, maka kabut/ uap yang dihasilkan akan menghilang dengan cepat. Sebaliknya bile berlian tersebut palsu, maka berlian tersebut akan terlihat berkabut selama beberapa detik

· Cermatilah segala sisi berlian yang akan Anda beli. Dari atas, bawah, samping kanan maupun kiri. Berlian yang asli dan baik akan menampilkan kilauannya di segala sisi. Untuk berlian palsu, biasanya berlian tersebut hanya akan tampil lebih bersinar pada bagian atasnya saja, dan sisi lainnya hanya menampilkan kilauan yang sekedarnya saja

· Letakkanlah berlian di atas sebuah koran, buku bacaan, atau buku yang memiliki tulisan. Untuk berlian asli, maka ia tidak akan menampilkan bayangan tulisan dari kertas koran yang ada. Hal ini dikarenakan bagian dalam berlian memiliki sisi yang kompleks dan tak akan dapat ditembus cahaya atau bayangan apapun. Sebaliknya, berlian palsu akan menampilkan/ memantulkan tulisan yang ada

· Cobalah lihat batu berlian dibawah kaca pembesar. Bila Anda melihat goresan-goresan kecil/ halus, maka berlian tersebut adalah palsu. Karena berlian merupakan batu yang tidak mudah tergores

· Bandingkan batu berlian target Anda dengan batu berlian lainnya. Jika batu berlian yang Anda inginkan terasa berat, maka kemungkinan itu bukanlah berlian melainkan batu zircon. Batu zircon merupakan jenis batu permata yang permukaan dan kilauannya mirip dengan batu berlian


This post first appeared on Dijual | Menjual | Barang Antik | Benda Bertuah |, please read the originial post: here

Share the post

Mengenal Batu Berlian

×

Subscribe to Dijual | Menjual | Barang Antik | Benda Bertuah |

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×