Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

May Trail Run 2

Sebulan lebih setelah trail running race pertama saya, Zinc Trail Run, saya kembali mengikuti lomba lari trail berikutnya. Race kali ini adalah May Trail Run 2. Event ini pertama kali digelar tahun lalu. Tahun ini event yang diinisiasi Asri Hash House Harriers Surabaya ini mengambil rute di Hortensia, Pandaan. Hortensia berlokasi di belakang Taman Dayu sehingga rute lari ini sangat dekat atau mungkin memotong rute Zinc Trail Run dahulu. Race ini berjarak 12 km, tepatnya 12,2 km.

Tentunya pada May Trail Run ini saya jauh lebih siap dibandingkan saat berlari di Zinc Trail Run dahulu. Faktor pertama, mileage per minggu sudah lebih tinggi daripada sebelumnya. Faktor kedua, sebelum May Trail Run saya sudah ikut empat lomba sehingga persiapan non-teknis lebih matang. Yang ketiga, dua minggu sebelum lomba, saya latihan ngetrail ke Gunung Penanggungan.

Berbeda dengan kebanyakan lomba lari yang biasanya digelar pagi hari, race ini dimulai pukul 11 lewat. Rute awal tidak banyak Jalur yang menanjak sehingga tenaga tidak banyak terkuras. Alhamdulillah, sebelum lomba tidak turun hujan sehingga jalur tidak licin. Sampai km 2 tidak ada masalah yang berarti. Namun saat menuju water station (WS) 1, saya Dan Beberapa Pelari salah mengambil jalur di persimpangan. Saya yang mengikuti pelari di depan saya baru mengetahui setelah tidak melihat rombongan pelari di depan kami.

Setelah bertanya pada penduduk sekitar, akhirnya saya dan beberapa pelari lain tetap mengikuti jalur yang salah itu karena nantinya akan bertemu dengan jalur yang benar. Pelari yang mengikuti jalur yang benar akan berjumpa dengan WS 1 lalu menuruni turunan beraspal yang curam dan panjang sehingga tidak akan mengeluarkan banyak tenaga. Sedangkan saya dan lainnya harus naik dari bawah menuju WS 1 untuk mengambil gelang dan minum lalu turun kembali. Kejadian nyasar ini menghabiskan waktu 10 menit lebih.

Jalur yang dipakai di lomba ini cukup beragam. Setelah melewati WS 1 pelari akan melewati persawahan, berlari di jalan setapak lagi, dan juga menyeberangi sebuah sungai. Jalur yang dilewati juga cukup jelas. Setelah berjuang cukup keras, akhirnya saya finish dengan waktu 2 jam 18 menit.

Mengenai pengaturan lomba, menurut saya cukup baik. Di WS 1 sampai WS 4 banyak air dan beberapa diantaranya menyediakan semangka dan pisang. Kecuali kejadian kesasar tadi, penanda jalur cukup jelas. Setelah finish peserta juga dapat mendatangi tenda makanan yang menyediakan makanan secara cuma-cuma. Lesson learned-nya sih harus sering latihan uphill dan downhill. Juga perlu menggunakan sepatu yang lebih cocok untuk trail runnning.



This post first appeared on Stories Of Life, please read the originial post: here

Share the post

May Trail Run 2

×

Subscribe to Stories Of Life

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×