Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Rekomendasi, 8 Objek Wisata Kuliner di Bangka Belitung Lagi Hits 2019

Wisata Kuliner di Bangka Belitung – Setelah membahas tempat wisata alamnya di Bangka Belitung, kini saatnya Wisatadestinasi.com akan membahas sajian yang menarik mengenai wisata kuliner di bangka belitung guys. Jika Kalian menyelami keindahan kota bangka belitung rasanya kurang pas jika tidak berwisata kuliner di kota ini. Admin sudah berhasil mendapatkan data yang valid tentang wisata kuliner bangka belitung. Jika Kalian penasaran, Simak yuk informasinya!

Daftar Wisata Kuliner Khas Bangka Belitung Lagi Hits

Sekian banyaknya wisatawan yang berkunjung ke kota bangka belitung dengan berniat supaya bisa merasakan keindahan alam nya. Tetapi, tidak banyak orang yang mengetahui bahwa Bangka belitung juga mempunyai wisata kuliner yang tidak kalah enak dengan kota lainnya. Di bawah ini adalah daftar objek wisata kuliner bangka belitung yang super ajib rasanya!

1. Mie Belitung Pak Atep

Mungkin Kalo Kalian lihat sih seperti mie ayam yang beredar luas di kota kota lainnya. Tapi Kalo mie belitung pak atep ini sih berbeda lho. Masyarakat sebagian besar, menganggap bahwa mie belitung adalah kuliner yang terpopuler di kota bangka belitung ini.

Bukan hanya masyarakat sekitar saja. Banyak para wisatawan yang rela mengantri untuk mencicipi hidangan mie belitung pak atep. Di jamin sih rasanya super enak.

Mie belitung ini memiliki komposisi seperti, Mie, Tahu, Kentang, Emping, Timun, dan udang serta dengan siraman kuah yang mengunggah selera. Jika Kalian berkunjung ke belitung, Jangan lupa kuliner yang satu ini.

2. Warung Kopi Atet

Walaupun di temanin segelas dengan kopi. Mungkin liburan Kalian akan lebih berarti. Jika Kalian ke wilayah Manggar, belitung timur alangkah baiknya mencicipi hidangan kopi di warung kopi atet guys.

Jangan heran, jika Kalian melihat warkop atet ini memiliki banyak pengunjung. Ya, karena cita rasa kopinya benar benar pas. ditambah, dengan proses pembuatannya tradisional. Jadi jangan heran lagi, jika rasanya seimbang antara manis dan pahit.

Berbagai macam varian kopi berada di warung kopi atet. Bahkan, Kalian bisa memesan menu lain seperti telur bebek setengah matang atau dengan makanan lainnya. Jadi, enak banget ngobrol di temani segelas kopi hangat!

3. Rumah Makan Pohon Ketapang

Jika Kalian ingin merasakan wisata kuliner khas bangka. Kalian bisa mengunjungi rumah makan pohon ketapang.

Apa Kalian pernah mendengar menu Gangan ? Menu gangan ini kuliner belitung yang terkenal guys. Banyak rumah makan yang menyajikan gangan tetapi kualitas rasa nya berbeda beda.

Kalian bisa memilih Rumah makan pohon ketapang nih, yang sudah jelas kualitas rasa menu hidangannya. Untuk Kalian yang memilih berkuliner seafood sih, disini tempatnya.

Menu masakannya tidak kalah enak dan populer dari restoran “sebelah”. Jadi diharapkan jangan terkejut apalagi bingung jika RM pohon ketapang ini memiliki banyak pengunjung.

Jika Kalian ingin menyantap masakan di Rumah makan pohon ketapang, Lokasinya tuh tidak jauh dengan wisata pantai tanjung kelayang.

4. Rumah Makan Timpo Duluk

Wisata kuliner khas bangka belitung rasanya kurang tepat jika Kalian tidak menyambangi rumah makan timpo duluk. Kuliner yang di sajikan di rumah makan ini sangat khas dengan masakan bangka belitung.

Bahkan banyak para artis ibu kota yang menyempatkan diri untuk memuaskan perut mereka di Rumah makan timpo duluk ini. Menu yang menjadi favorit seperti, Tenggiri bungkus daun dan Barego.

Intinya, Admin sudah tidak bisa menjelaskan dengan kata kata lagi. Silahkan langsung ke tempat lokasinya.

5. Suto Belitung Mak Jannah

Wisata Kuliner di bangka belitung selanjutnya datang dari Suto belitung mak Jannah. Seperti namanya suto belitung. Menu andalan di tempat kuliner kali ini ialah suto belitung.

Bagi travelers yang belum tahu apa itu suto belitung. Bisa langsung menyicipi wisata kuliner ini. Lokasinya tidak jauh dari monumen batu satam.

Menu Suto ini sendiri berisikan daging sapi yang di campurkan dengan irisan longtong serta bahan pelengkap seperti soun, emping, serta kuah yang cukup gurih. Kuah nya sendiri terbuat dari santan lho.

Sudah bisa membanyangkan kelezatan dari suto belitung mak jannah ini ?

6. Otak Otak Khas Bangka

Siapa di antara Kalian yang tidak menyukai otak otak ? Makanan ringan ingin biasanya tersedia di kota kalian masing masing, yakan ? tetapi, Jika Kalian sedang berlibur ke daerah bangka belitung. Jangan lupakan otak otak ini Karena memang bercirikhas dari bangka belitung guys.

Di bangka belitung, banyak sekali cemilan ini di jual di pinggiran. Tetapi, Admin merekomendasikan, untuk mencicipi otak otak di Belinyu. Jika Kalian wisatawan dari luar kota bangka, pastinya tidak tau kan belinyu itu apa hehe.

Belinyu itu sangat di kenal dengan sebutan kampung halaman otak otak bangka. Jadi di harapkan jangan lupa untuk mencicipi otak otak khas bangka serta sedikit minuman yang segar segar agar dapat menemani waktu kosong Kalian.

7. Seafood Khas Bangka

Hidangan seafood mungkin biasa Kalian konsumsi di daerah Kalian. Tetapi seafood di bangka, khususnya di wilayah sungailiat. Kalian bisa mencicipi hingan beraneka macam seafood. Selain menikmati hidangan, Kalian juga di suguhkan dengan keindahan pantai pantai di sungailiat ini.

Rumah makan yang terkenal dengan menu hidangan seafoodnya, ialah di pantai parai tenggiri atau RM Rock Island. Menu hidangannya seperti Udang besar, cumi, sotong, serta macam macam ikan dapat membuat bisa membuat perut Kalian menampung lebih banyak lagi makanan.

Yuk Langsung saja ke lokasi nya.

8. Bakmi Bangka

Bakmi bangka atau mie bangka ialah menu hidangan khas bangka yang sudah terkenal di wilayah lainnya. Betul, Tidak ? Tetapi, jika Kalian mencicipi langsung kuliner ini, rasanya seperti tiada duanya. Daging ayam yang bercampur dengan mie cukup memuaskan lidah dan perut Kalian.

Oya, Sedikit info, Jika Kalian berwisata kuliner bakmi bangka. Sangat di sarankan memilih menu dengan campuran daging ayam saja. Karena ada juga bakmi bangka dengan campuran daging babi. Jadi untuk Kalian sangat berhati hati dalam memilih menunya.

Wisata kuliner di bangka belitung ini khususnya menu bakmi bangka sih yang di rekomendasikan kedai mie akau di Jl. Kampung Bintang. Silahkan mencoba!

Seperti diatas penjelasan daftar Wisata Kuliner di bangka belitung yang paling di rekomendasikan oleh admin wisatadestinasi.com. Semoga informasi kali ini bermanfaat dan bisa menjadi referensi buat Kalian.

The post Rekomendasi, 8 Objek Wisata Kuliner di Bangka Belitung Lagi Hits 2019 appeared first on Wisata Destinasi.



This post first appeared on Wisata Destinasi, please read the originial post: here

Share the post

Rekomendasi, 8 Objek Wisata Kuliner di Bangka Belitung Lagi Hits 2019

×

Subscribe to Wisata Destinasi

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×