Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Ngonthel Bareng Ning Risma atau SAHABAT

Minggu pagi (22/05) kota Surabaya diserbu para pengonthel dari dalam maupun luar kota Surabaya. Menurut pantauan dari tim reporter SuaraSurabaya.Net, setidaknya ada 4 acara bersepeda di minggu pagi. Fun bike Keluarga Besar Putra-Putri Polri, funbike bareng Kodam V/Brawijaya yang dihadiri Gubernur dan Wakil Gubernur Jatim, Ngonthel Bareng Ning RISMA, serta funbike yang diadakan minimarket ternama.Bisa dibayangkan, jalanan Surabaya pun dipenuhi pengonthel. :)


Salah satu acara yang bisa dibilang spesial di bulan Mei ini adalah funbike memperingati HUT kota Surabaya ke 718, bertajuk Ngonthel bareng Ning Risma. Tau kan siapa itu Ning Risma? Beliau merupakan walikota Surabaya. Saya mendengar acara ngonthel bareng Bu Risma melalui radio SS FM pada pekan lalu. Sehingga, saya pun berkeinginan untuk turut serta dalam ajang funbike tersebut. Beberapa sahabat, yang juga alumni teman kuliah juga saya ajak.

Hari minggu pun telah tiba, dimana pada sabtu malam, saya dan beberapa sahabat berkomunikasi via BBM untuk memastikan keikutsertaan pada acara besok paginya. Alamakkk..ternyata, saya bangun kesiangan. Pukul 06 pagi, saya baru bangun, padahal sahabat saya telah menelpon beberapa kali. Astagfirullah...Rencana ikut funbike di balai kota pun tak terlaksana dan kami sepakat mengubah rute. Meski telat bangun, gowes tetap lanjut loh!!!hehehe.

Rute kami pagi ini, Ngagel - Kertajaya - Taman Bungkul - Kertajaya (didaerah kertajaya, kami berhenti untuk sarapan nasi uduk BNI) - Ngagel. Rute pagi ini tergolong rute pendek, mengingat ada member baru gowes, yang tak lain adalah ponakan sahabat saya yang masih batita, sehingga kami memutuskan untuk mengambil rute pendek.

Tak terasa, sudah sejak Februari 2011 kita gowes bersama, saya, Winnie, dan Ega. Tiga sahabat yang tetap solid gowes bersama tiap akhir pekan, bahkan kegiatan sarapan pun tak terpisahkan alias wajib tiap gowes minggu pagi. Hahahaha. Gowes Bareng Sahabat, siapa takut. :)



This post first appeared on Cempluk Story, please read the originial post: here

Share the post

Ngonthel Bareng Ning Risma atau SAHABAT

×

Subscribe to Cempluk Story

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×