Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

√ 19+ Jenis Bahan Mukena Beserta Sifat dan Keunggulannya

Jenis bahan mukena – Apakah kamu berniat membeli Mukena baru? Sudahkah kamu merencanakan dari bahan apa mukena yang kelak kamu pilih?

Nah, kebanyakan muslimah tidak memikirkan jenis bahan mukena yang akan mereka beli dan lebih fokus pada ukuran dan motifnya. Padahal mempertimbangkan jenis bahan kain untuk membuat mukena juga sangat penting.

Setiap bahan mukena mempunyai karakteristik yang berbeda. Ada yang panas, adem, temrawang, jatuh, tipis dll. Kamu juga akan mendapati perbedaan harga dari masing masing bahan kain.

Jenis bahan mukena tersebut antara lain:

  • Bahan Katun
  • Katun Lokal/ Biasa
  • Katun Ima
  • Katun Jepang
  • Katun Paris
  • Katun Rayon (Katun Shantung/ Rayon Viscose)
  • Katun Silk
  • Katun Toyobo
  • Katun Korea (CVC)
  • Bahan BSY
  • Bahan Baby Silk
  • Bahan Spandek
  • Bahan Parasut
  • Bahan Sutra
  • Bahan Rayon Janger
  • Bahan Velvet Semi Sutra

Agar semakin jelas, yuk simak ulasan tentang jenis bahan kain untuk mukena di bawah ini.

Bahan Katun

Jenis bahan mukena yang pertama berasal dari kain Katun. Mukena kain katun sangat populer di kalangan muslimah. Katun ini memiliki banyak sekali varian namun hanya beberapa saja yang digunakan sebagai bahan membuat mukena.

Secara umum sebuah kain katun memiliki sifat sifat berikut ini:

  • dapat menyerap air.
  • tahan panas.
  • nyaman dipakai.
  • tidak mudah kusut.
  • tidak berbulu.
  • tidak luntur.

Selanjutnya akan diterangkan sifat masing masing jenis kain katun.

Katun Lokal/ Biasa

Carousell

Bahan katun biasa adalah jenis katun standar yang banyak dijual di pasaran. Peminatnya beragam, dari produsen mukena, daster, baju dst. Harganya cenderung lebih murah jika dibanding jenis katun lain.

Karakter bahan katun biasa untuk mukena antara lain:

  • memiliki banyak motif (polos, garis, bunga, kotak dst)
  • memiliki daya serap yang cukup baik
  • harga terjangkau
  • mudah didapat

Katun lokal merupakan kain hasil produksi dalam negeri sehingga tidak perlu impor. Dampaknya biaya produksi menjadi ringan dan harga kain di pasaran murah. Ini merupakan anugrah untuk produsen mukena karena dapat berkreasi dengan banyak warna dan motif.

Katun Ima

Bukalapak

Katun ima merupakan katun jepang versi polos dengan garis serat yang sedikit lebih jelas. Benang benangnya pun juga rapi, tidak terburai. Katun ima biasa digunakan untuk hijab selain untuk mukena.

Ada yang mengatakan kualitas katun ima lebih tinggi dari katun jepang.

Katun Jepang

Bukalapak

Jenis bahan mukena dari katun jepang mempunyai banyak motif dan tidak luntur meskipun dicuci berkali kali. Katun jepang, sesuai namanya berasal dari negeri Jepang.

Dalam kelas kain katun, kain ini menduduki posisi tinggi. Ini didukung dengan bahannya yang 100% katun sehingga membuatnya adem saat dipakai.

Katun Paris

Setelah bahan katun jepang, adapula jenis katun yang disebut katun paris.

Katun paris lebih tipis jika dibanding katun jepang namun karakteristik yang lain hampir sama seperti adem, nyaman dan memiliki daya serap yang baik.

Katun Rayon (Katun Shantung/ Rayon Viscose)

Bukalapak

Sesuai dengan namanya, katun rayon merupakan kain yang berasal dari campuran serat katun dan serat rayon. Jika dikenakan kain jenis ini terasa dingin di kulit. Penampakannya mirip dengan bahan kaos, namun tidak melar.

Mukena katun rayon merupakan yang paling banyak ditemui di pasaran dan paling cocok untuk penggunaan sehari hari. Contoh mukena rayon adalah mukena bali yang beragam corak, jatuh, dan nyaman.

Harga untuk mukena rayon juga masih sangat terjangkau. Namun, berhati-hatilah jika ditawari mukena rayon dengan harga sangat murah, karena rayon sendiri punya banyak grade. Jangan sampai kamu mendapat rayon seperti bahan daster yang mudah sobek.

Katun Silk

Tokopedia

Jenis bahan mukena yang selanjutnya berasal dari katun silk. Katun silk merupakan kain katun yang dicampur dengan sutra sehingga mempunyai efek kilap.

Untuk harga tentu tidaklah semahal sutra asli.

Mukena dari katun silk cocok digunakan untuk harian karena nyaman dipakai, adem dan mudah diatur.

Katun Toyobo

Katun toyobo akhir akhir ini menjadi tren untuk bahan beberapa brand fashion muslim.

Katun toyobo masih satu kelompok dengan katun jepang. Keduanya juga berasal dari negeri yang sama.

Dalam pembuatan mukena bahan kain toyobo baik untuk bawahan atau rok mukena katun jepang. Jadi seperti penggunaan kombinasi.

Toyobo dikenal sebagai kain yang tidak panas, berserat rapat dan kuat. Jika membeli mukena di toko, cobalah bertanya tentang kain ini dan raba untuk mendapat kesan yang nyata.

Katun Korea (CVC)

Grosirmukena21

Jenis bahan mukena dari turunan katun yang selanjutnya adalah katun CVC. CVC merupakan jenis kain yang berasal dari 60-75% katun dan sisanya serat viscose. Perpaduan keduanya menciptakan kualitas kain yang bagus.

Beberapa sifat mukena dari bahan CVC adalah:

  • nyaman
  • lembut dan adem
  • tidak mudah kusut
  • tingkat penyusutan rendah

Bahan BSY

Blibli.com

BSY adalah singkatan dari bi shrinkage yarn. Jenis bahan mukena BSY terbuat dari dua jenis poliester filamen dimana keduanya mempunyai tingkat susut yang berbeda.

Perpaduan dua bahan ini akhirnya menciptakan sebuah kain dengan karakteristik sebagai berikut:

  • mirip katun tapi agak licin, lebih “jatuh” dan tidak kaku
  • halus
  • tidak panas
  • tidak mudah kusut
  • warna lebih awet
  • non katun non sutra

Mukena dari bahan BSY juga rekomended untuk menjadi koleksi mukenamu.

Bahan Baby Silk

Tokopedia.com

Baby silk merupakan jenis kain silk dengan kualitas yang lebih tinggi. Jenis bahan mukena ini lebih adem, licin, lembut, halus dan tidak temrawang.

Bahan Spandek

Blibli.com

Bahan spandek cocok untuk mukena dewasa namun tidak untuk anak anak. Kain spandex sedikit mirip dengan katun rayon. Beberapa kelebihan kain spandek untuk mukena sebagai berikut:

  • nyaman saat digunakan
  • jatuh
  • dingin
  • mudah diatur
  • bahan lembut
  • serat halus
  • mempunyai kesan mahal dan eksklusif
  • warna dan motif bervariasi

Kekurangan bahan spandek untuk mukena hanya satu yaitu tidak terlalu menyerap keringat, namun ini tidak masalah mengingat penggunaan mukena hanya dalam waktu yang singkat.

Bahan Parasut

Ranti.co.id

Jenis bahan mukena hits selanjutnya adalah bahan parasut. Bahan parasut populer untuk mukena travel karena dapat dilipat menjadi kecil. Selain itu bahan parasut juga memiliki kelebihan lain yang cocok untuk mukena seperti:

  • tipis dan ringan
  • mudah disimpan
  • mudah kering
  • mudah dibersihkan
  • fleksibel

Mukena parasut kebanyakan tidak memiliki motif. Keberadaan motif diganti dengan sulaman bunga dan sulur sulur di sepanjang tepi dan bagian belakang mukena.

Kekurangan bahan parasut adalah panas saat digunakan.

Bahan Sutra

Blibli.com

Jika kamu punya uang lebih, kamu bisa pilih mukena dari bahan sutera.

Untuk kualitasnya sendiri tak perlu diragukan. Bahan sutera ini kuat, elastis, berkilau, elegan dan mampu menyesuaikan suhu lingkungan. Kamu tidak akan kepanasan maupun kedinginan. Tentu ini sebanding dengan harganya yang tinggi.

Mukena sutra kurang cocok untuk digunakan sehari hari. Biasanya para muslimah menggunakan saat momen spesial seperti Hari Raya Idul Fitri dan Idul Adha.

Bahan Rayon Janger

Tokopedia

Bisa dibilang rayon janger adalah rayon kualitas premium. Beberapa kualitas yang membedakannya dengan rayon biasa adalah:

  • sangat nyaman dipakai.
  • tebal namun tidak panas,
  • kerapatan benang yang tinggi
  • tekstur kain lembut, halus dan adem.
  • daya serap terhadap warna tinggi sehingga memunculkan warna yang cerah dan tajam

Jenis bahan mukena satu ini dibanderol dengan harga yang lumayan mahal, namun kamu tak perlu khawatir. Apa yang kamu keluarkan akan sebanding dengan apa yang kamu dapatkan

Bahan Velvet Semi Sutra

Pusatmukenaindonesia.com

Jajaran jenis bahan mukena mahal selanjutnya adalah kain velvet semi sutra. Velvet semi sutra dijual dengan harga antara Rp 400.000 sampai Rp 800.000.

Kelebihan kain velvet semi sutra untuk mukena yaitu bahannya jatuh, mengkilap, terkesan mewah dan tentunya tidak panas.

Berbagai Bentuk Model Mukena

Setelah mengetahui berbagai jenis bahan mukena, kamu bisa melanjutkan proses untuk memilih model mukena yang diinginkan. Di indonesia setidaknya ada 3 model mukena yang ada, yaitu:

Model Mukena Potongan

Islam.bangkit.com

Mukena potongan mempunyai dua buah bagian. Bagian pertama berupa atasan berbentuk seperti hijab besar, kedua bawahan seperti rok.

Mukena potongan adalah yang paling banyak digunakan muslimah mulai anak anak hingga dewasa. Model mukena ini juga yang paling umum digunakan untuk mahar pernikahan.

Motif dan warna yang ditawarkan sangatlah beragam. Kamu juga bisa mendapat berbagai model bordir yang cantik.

Model Mukena Terusan

Berbeda dengan mukena potongan, mukena ini hanya terdiri atas satu potong saja. Atasan dan bawahannya dijahit menjadi satu dengan dua buah lengan yang menjulur.

Dulu mukena terusan didominasi warna putih berbeda dengan sekarang yang lebih beragam baik dari warna, corak maupun jenis bahan mukena nya.

Saat ini pengguna mukena terusan didominasi oleh orang tua, namun jika kamu ingin, pilihlah warna warna pastel atau warna muda sehingga terlihat fresh.

Model Mukena Ponco

Finamukena.com

Mukena ponco adalah model mukena yang tidak memiliki penutup kepala. Jadi kamu harus menggunakan hijab saat beribadah menggunakan mukena model ini.

Mukena ponco saat ini juga sedang tren dan memiliki variasi warna, corak dan jenis bahan bervariasi.

Mukena ponco ada yang potongan ada pula yang terusan. Yang terbaru ada juga yang menambahkan tudung kepala layaknya jaket pada bagian atas mukena.

Cara Merawat Mukena

News.bursasajadah.com

Sebuah mukena juga harus dirawat agar tetap awet dan prima. Berikut ini adalah beberapa cara untuk merawat mukena.

Hindari Mencampur Mukena dengan Pakaian Lain Saat Dicuci

Dengan memisahkannya dengan pakaian lain, mukena kamu akan aman dari pakaian yang luntur. Memisahkan mukena juga membuatnya aman dari goresan benda tajam seperti resleting dan gesper yang akan merusak seratnya.

Cuci Mukena Setiap Dua Minggu

Khususnya untuk mukena yang digunakan sehari hari cucilah mukena secara teratur agar tetap bersih. Perhatikan bagian kepala, telapak tangan (untuk mukena terusan) dan ujung bawah rok, bagian bagian ini yang paling sering kotor.

Mukena Bordir Cukup Direndam Saja

Jika kamu punya mukena bordir, cukup rendam menggunakan detergen lalu cuci dengan tangan. Jika sudah, segera keringkan dengan cara diangin-angin agar tidak apek.

Hindari Pemutih Pakaian

Seperti halnya merawat kaos, mukena mukena kamu juga tidak boleh dicuci dengan pemutih pakaian. Mukena putih akan menjadi kuning dan mukena berwarna akan rusak pigmennya. Selain itu penggunaan pemutih yang masif akan membuat serat rapuh dan mudah sobek.

Gunakan Air Hangat Saat Mencuci

Air hangat akan membuat serat tetap halus. Selanjutnya jangan memeras mukena terlalu keras karena merusak serat dan membuatnya buluk dekil.

Hindari Panas Menyengat Saat Menjemur

Panas menyengat akan membuat warna mukena cepat pudar. Setrika panas juga termasuk. Gunakan low heat saja.

Beberapa cara sederhana merawat mukena di atas dapat kamu coba sehingga lebih awet dan tidak harus beli setiap tahunnya

Akhirnya, itulah beberapa jenis bahan mukena terbaik tahun 2020.

Jika kamu suka artikel ini, share ke teman kamu dan mari kita berbagi pengetahuan. Jangan lupa tinggalkan jejak komentar di bawah. Terimakasih

The post √ 19+ Jenis Bahan Mukena Beserta Sifat dan Keunggulannya appeared first on PADUKATAKU.



This post first appeared on Web Teknologi Dan Seni, please read the originial post: here

Share the post

√ 19+ Jenis Bahan Mukena Beserta Sifat dan Keunggulannya

×

Subscribe to Web Teknologi Dan Seni

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×