Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Cara Mempresentasikan Data dalam GIS

Cara Mempresentasikan Data Dalam Gis. Kali ini topik bahasan kita adalah Sistem Informasi Geografis, sebelumnya saya pernah sharing seperti apa data gis itu.

Lengkapnya disini data gis

Mempresentasikan data adalah suatu cara menampilkan data bagaimana data terebut dapat memberikan informasi sesuai dengan visualisasi berdasarkan Geografis. Data yang berperan penting dalam representasi pada SIG adalah data atribut. Data atribut merupakan data yang membahas tentang aspek-aspek deskripsi serta penjelasan tentang suatu fenomena dalam bentuk kata, angka dan juga berupa tabel.

Data yang ditampilan menggunakan data atribut ini berupa data deskriptif serta data kualitatif. Kedua data tersebut adalah bagian dari data penting dalam visualisai data geografis.

Cara Mempresentasikan Data dalam GIS

Berikut ini adalah tapahan bagaimana sumber data ditampilkan sehingga dapat memberikan informasi berupa visualisasi data geografis:

  1. Melakukan proses input data, data pada SIG atau GIS dapat berupa yaitu: data tabel, data laporan, data pengukuran lapangan, peta tematik, data citra satelit, Data foto udara.
  2. Manipulasi data, Proses ini terjadi pada Sebuah database atau storage. Yang dimaksud dengan manipulasi adalah beberapa proses yang mempunyai tujuan mengolah data inputan menjadi data visual. Proses ini misalkan saja pengelempokan data, mengklasifikasi data berdasarkan ketetapan atau ketentuan yang dibutuhkan misalkan berdasarkan letak koordinat pemetaan.
  3. Retrive data, merupakan bagian dari pemanggilan data sistem informasi geografis yang selanjutnya digunakan untuk proses merepresentasikan data kedalam visualisasi geografis
  4. Output, merupakan hasil dari representasi data dalam GIS. Untuk ouput atau hasil representasi dapat berupa data peta, data tabel, data list, data laporan, dan juga data digital.

Menampilkan data GIS

Menampilkan data hasil ouput dalam GIS banyak menggunakan konsep layer.  Konsep layer data adalah, representasi data spasial menjadi sekumpulan peta thematik yang berdiri sendiri sesuai dengan tema masing-masing, namun terikat dalam suatu kesamaan lokasi.kelebihan dari penggunaan konsep data layer adalah mudahnya proses penelusuran.

Beberpa poin penting dala konsep data layer menurut water.lecture.ub.ac.id: 

Theme

Sebuah layer grafis yang memuat kumpulan fitur geografis dan informasi atributnya. Sebuah theme biasanya memuat informasi geografis dengan tema tertentu untuk sebuah tipe fitur tunggal. Bisa berupa vektor ataupun citra (contoh: SUNGAI.SHP, LCOVER_GRD, etc.).

Table

Sebuah file data yang berisi informasi atribut dari suatu fitur geografis dalam bentuk tabel. Kolom memuat atribut dan baris memuat record. Table adalah file dalam format TXT atau DBF yang mempunyai kolom yang bisa digabungkan dengan theme (contoh: KOORDINAT.TXT, PENDUDUK.DBF).

View

Sebuah wadah dimana theme ditampilkan. Bila View memuat lebih dari satu theme maka theme-theme tersebut akan ditampilkan secara berurutan dari bawah ke atas. Komposisi peta yang ditampilkan merupakan hasil overlay dari beberapa theme.

Layout

Sebuah wadah untuk merancang output peta yang akan dibuat. Anda bisa menyusun view dan mengatur letak obyek (legend, scale bar, etc.) sesuai dengan yang anda inginkan sebelum mencetaknya.

Project

Sebuah file ArcView yang menyimpan data (theme dan table) dan output (view, layout) yang dibuat oleh user untuk suatu aplikasi tertentu.

Kalau pemahaman simpel saya tentang menampilan data gis berdasarkan prosesnya yaitu:

Input -> proses -> ouput(data berdasarkan koordinat)

Demikian ulasan mengenai Cara Mempresentasikan Data dalam GIS semoga dapat membantu memahami bagaimana membangun sebuah sistem informasi geografis yang akurat.

sumber:

1. http://runiasmaranto.lecture.ub.ac.id/

2. http://water.lecture.ub.ac.id/



This post first appeared on Script Source Code - Contoh Program Aplikasi PHP, please read the originial post: here

Share the post

Cara Mempresentasikan Data dalam GIS

×

Subscribe to Script Source Code - Contoh Program Aplikasi Php

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×