Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Wakapolres Banggai Pimpin Apel Siaga Gabungan Penanggulangan Karhutla

Luwuk.today, Apel siaga penanggulangan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) digelar di Polres Banggai, dipimpin oleh Wakapolres Kompol Margiyanta, SH,MH dihadiri Forkopimda Banggai beserta Kapolsek jajaran, Kamis pagi (14/9/2023).

Peserta apel terdiri dari gabungan Staf dan Satuan fungsi Polres Banggai, Dinkes, BPBD, Sat Pol PP, Damkar, serta Polisi Kehutanan (Polhut).

Dalam amanatnya Wakapolres Banggai Kompol Margiyanta menyampaikan, kebakaran hutan dan lahan (karhutla) menjadi permasalahan yang serius di Indonesia, terutama di Kabupaten Banggai.

“Karhutla perlu menjadi perhatian kita bersama karena memiliki dampak yang luas, seperti gangguan kesehatan masyarakat, kerusakan ekosistem, dan dampak ekonomi negara,” ujarnya.

Sesuai penekanan Presiden RI Joko Widodo dalam Rakornas pengendalian karhutla beberapa waktu yang lalu. Oleh karena itu, Polres Banggai berkomitmen untuk serius menangani Karhutla dengan pendekatan yang responsif, partnersip, dan solutif.

Penanganan karhutla ini, harus dilakukan dengan sinergitas seluruh stakeholder terkait, supaya hasilnya memiliki dampak dari setiap tindakan dan upaya yang dilakukan.

“Mari menggerakkan masyarakat sekitar bersama Kepala Desa, Babinsa dan Bhabinkamtibmas yang kita sebut 3 pilar desa, didukung dengan tim penyuluh dari instansi terkait,” tegas Wakapolres.

Kompol Margiyanta menekankan, untuk menangani karhutla, perlu melakukan sosialisasi, penyuluhan, dan pengawasan yang melibatkan berbagai stakeholder.

Selain itu, penting juga untuk memahami aturan hukum terkait karhutla dan menyampaikan dampak negatif dan risiko hukum kepada masyarakat.

“Dengan melaksanakan apel siaga karhutla ini, kita berharap dapat bekerja sama dalam menekan angka titik api di Kabupaten Banggai. Tetap jaga kesehatan, kekompakan, dan disiplin dalam melaksanakan tugas dengan baik, ikhlas dan tanggung jawab,” tutup Wakapolres mengakhiri amanatnya.



This post first appeared on Luwuk Today, please read the originial post: here

Share the post

Wakapolres Banggai Pimpin Apel Siaga Gabungan Penanggulangan Karhutla

×

Subscribe to Luwuk Today

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×