Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Cara Buka Rekening Blu BCA Digital Online

Cara membuat Rekening tabungan secara digital di Blu BCA mudah dengan cukup menyiapkan KTP dan mengunduh aplikasi di Apps Store. Tidak dibutuhkan lagi kunjungan ke kantor cabang dalam proses pembukaan rekening digital saving ini.

Apa syarat buka rekening dan jenis tabungan ? Tidak dibutuhkan setoran saldo awal dalam proses pembukaan rekening di Blu Bca Digital.

Berikut ini adalah cara membuat rekening di Blu BCA Digital:

Bagaimana Cara Membuat Blu BCA Digital

Time Needed : 01 hours 00 minutes

Langkah melakukan pembuatan rekening di Blu BCA Digital

  1. Unduh Aplikasi bLu BCA Digital di Apps Store

    Download Blu BCA Digital di Google Playstore atau Apple IOS

  2. Daftar Akun Blu BCA Digital

    Masukkan no ponsel di aplikasi bLu. OTP akan dikirimkan untuk konsumen melakukan verifikasi.

  3. Syarat Pembukaan Rekening

    Persyaratan untuk membuka akun rekening di BCA Digital. Pastikan memenuhi dan sudah mempersiapkan dokumen yang diminta saat pengajuan.

  4. Foto KTP

    Ambil foto e-KTP dengan kamera di ponsel yang digunakan untuk membuka rekening. Pastikan bahwa foto eKTP jelas, bukan fotocopy, seluruh KTP masuk dalam frame dan sistem bisa membaca isi KTP dengan jelas.

  5. Data Pribadi

    Isi data pribadi di aplikasi sesuai dengan formulir yang ada. Lengkapi semuanya.

  6. Foto Selfie

    Lakukan foto selfie menggunakan kamera di ponsel dengan aplikasi Blu. Tidak diperbolehkan menggunakan maasker, topi atau kacamata, ketika foto diambil.

  7. Hubungkan Rekening BCA

    Aplikasi blu menyediakan fasilitas untuk nasabah menghubungkan dengan rekening BCA yang dimiliknya. Menghubungkan dengan rekening BCA akan mempermudah penggunaan aplikasi Blu.

  8. Verifikasi Nasabah BCA

    Blu akan melakukan sejumlah verifiksai untuk menghubungkan bLu dengan rekening BCA.

  9. Alamat Domisili

    Isi data alamat domisili. Bisa sama dengan alamat di KTP atau berbeda dengan alamat di KTP.

  10. Data Pekerjaan

    Wajib melengkapi data pekerjaan di aplikasi Blu.

  11. Setuju Perjanjian Pembukaan Rekening

    Langkah di ujung pengajuan aplikasi bLu adalah klik setuju ketentuan dalam perjanjian.

  12. Video Call CS

    Menghubungi CS BCA Digital melalui Video Call yang tersedia di aplikasi Blu. Wajib menunjukkan eKTP sebagai bukti verifikasi nasabah.

  13. Pengalaman Verifikasi via Video Call CS

    Hubungi CS BCA Digital melalui fasilitas Video Call yang tersedia di aplikasi bLu. Pastikan membawa eKTP dan koneksi internet lancar.

  14. Rekening Berhasil Dibuka

    Setelah video call, nasabah menunggu sekitar 1 jam sampai rekening BCA Digital efektif dibuka.

Tools
  • Ponsel, HP Smartphone
Materials
  • Aplikasi Blu BCA Digital di Google Playstore.

Syarat Pembukaan Blu BCA

Untuk membuka rekening digital di Blu, persyaratan adalah:

  • Warga Negara Indonesia berusia minimal 17 tahun,
  • mempunyai E-KTP,
  • tidak memiliki kewajiban perpajakan di negara lain.
  • NPWP (opsional)
  • Siap untuk melakukan Video Call dengan CS

Jenis Tabungan

Blu BCA menawarkan beberapa jenis rekening, yaitu:

1. bluAccount

bluAccount adalah rekening utama yang akan digunakan untuk bertransaksi, seperti menerima transfer masuk, transfer ke sesama rekening blu atau transfer ke bank lain, tarik tunai di ATM, juga bayar dan beli. Kamu hanya bisa memiliki 1 rekening bluAccount.

Setelah memiliki bluAccount, kamu bisa membuat rekening bluSaving, bluGether, dan bluDeposit.

2. bluSaving

bluSaving adalah rekening tabungan yang dapat dinamai sesuai pos-pos kebutuhan. bluSaving bisa tanpa goal seperti tabungan biasa atau dengan goal misalnya untuk beli sepeda atau liburan.

Konsumen juga bisa menggunakan autodebit untuk mempermudah setoran ke bluSaving.

3. bluGether

bluGether adalah rekening tabungan single account yang dapat dipakai seperti rekening bendahara. Nasabah yang membuat rekening bluGether disebut Creator, sedangkan nasabah blu yang diundang ke dalamnya disebut Member.

Creator dapat mengundang maksimal 24 teman sebagai Member, untuk ikut memonitor transaksi dan saldo rekening bluGether. Saat Creator melakukan penarikan dari bluGether, blu akan mengirimkan notifikasi ke seluruh member, jadi lebih transparan.

4. bluDeposit

bluDeposit adalah deposito berjangka dengan minimal dana Rp 1 juta dan tenor 1 sampai 12 bulan. Bsa pilih tipe deposito (Non-ARO, ARO, ARO+) sesuai kebutuhan

Non ARO (Non-Automatic Roll Over): Deposito yang akan berakhir sesuai tenor yang dipilih. Dana pokok dan bunga akan dicairkan ke bluAccount.

ARO (Automatic Roll Over): Deposito yang diperpanjang secara otomatis jika jatuh tempo. Dana yang diperpanjang hanya pokok saja, bunga akan dicairkan ke bluAccount.

ARO+ (Automatic Roll Over Plus): Deposito yang diperpanjang secara otomatis jika jatuh tempo. Dana yang diperpanjang adalah akumulasi pokok dan bunga.

Pengalaman Buka Rekening Digital

Proses pembukaan rekening digital sangat mudah dan cepat. Terutama yang penting adalah kita tidak perlu lagi datang ke kantor cabang untuk mengantri.

Namun, pembukaan rekening tabungan digital di Blu BCA membutuhkan ponsel smartphone dan koneksi internet bagus. Adanya proses video call dengan call center di Blu membuat koneksi internet yang lanc ar sangat penting.

The post Cara Buka Rekening Blu BCA Digital Online appeared first on Pinjaman Online, Investasi, Keuangan, Asuransi | Duwitmu.



This post first appeared on Rencana Keuangan, Investasi, Reksadana Dan Asurans, please read the originial post: here

Share the post

Cara Buka Rekening Blu BCA Digital Online

×

Subscribe to Rencana Keuangan, Investasi, Reksadana Dan Asurans

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×