Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Perusahaan multinasional


Artikel ini menjelaskan perusahaan multinasional secara umum, mencakup pengertian, cara kerja, manfaat, dan cara kerjanya.

Kemajuan teknologi yang membuat perubahan besar baik dari segi politik, sosial budaya, pendidikan, maupun segi ekonomi. Sektor ekonomi salah satunya, perkembangan teknologi informasi yang terdapat dalam bidang ekonomi memberikan dampak perubahan yang besar bagi Negara maupun didunia. Pada dasarnya bidang ekonomi adalah faktor utama memberikan efek yang sangat penting bagi pertumbuhan suatu negara. Paska perang dunia II melahirkan sebuah strategi baru bagi aktifitas bisnis di berbagai Negara yaitu MNC (Multinational Company). Perusahaan multinasional adalah sebuah perusahaan internasional atau transnasional yang berkantor pusat di satu negara tetapi memiliki kantor cabang di baik di negara maju maupun negara berkembang. MNC merupakan aktor baru (non-state) dalam konstelasi internasional yang perkembangannya menarik para sarjana dalam hubungan internasional untuk menelitinya (Lairson & Skidmore, 2003: 81)



Kontributor:
Refli Pradhika



Apa itu perusahaan multinasional?

Perusahaan Multinasional (MNC) adalah sebuah perusahaan yang berbasis di suatu negara (induk perusahaan), dan memiliki beberapa anak perusahaan di berbagai negara yang tersebar di dunia.



Pertumbuhan ekonomi pada abad 19 pada Negara-negara maju banyak bersumber dari pergerakan modal internasional yang cukup banyak pada waktu itu. Beberapa faktor produksi yang terjadi antar-negara mencapai titik puncaknya dengan munculnya berbagai macam perusahaan multinasional. Perkembangan yang terpenting dalam hubungan ekonomi internasional selama 20 tahun terakhir ini adalah pertumbuhan kekuatan serta dipengaruh oleh perusahaan multinasional. Perusahaan tersebut adalah penyalur utama aneka faktor produksi, mulai dari modal, tenaga kerja dan teknologi produksi, semuanya dalam skala besar, dari satu Negara ke Negara lainnya.

Terdapat dua karakteristik pokok dari perusahaan multinasional, yakni:
  • Ukuran mereka yang sangat besar
  • Ukuran mereka yang sedemikian besar tentu memberikan kekuatan ekonomi yang sangat besar, sehingga mereka merupakan kekuatan utama yang menyebabkan berlangsungnya globalisasi perdagangan dunia secara pesat. Dengan kekuatan yang begitu besar, mereka lah yang sebenarnya seringkali mendominasi aneka komoditi dagang di Negara-negara berkembang.
  • Operasi bisnis yang tersebar ke seluruh dunia
  • Dalam operasinya ke berbagai Negara-negara dunia, mereka menjalankan berbagai macam operasi bisnis yang inovatif dan kompleks sehingga tidak bisa lagi kita pahami hanya dengan perangkat teori-teori perdagangan yang sederhana, apalagi mengenai distribusi keuntungannya.

Perusahaan-perusahaan raksasa, seperti IBM, Ford, Exxon, Philips, Hitachi, British Petroleum, Renault, Volkswagen, dan Coca-Cola, telah sedemikian rupa mendunia dalam operasinya sehingga perhitungan atas distribusi keuntungan-keuntungan yang dihasilkan oleh produksi internasional itu kepada penduduk setempat dan pihak asing menjadi semakin sulit dilakukan.

Arus sumber-sumber keuangan internasional dapat terwujud dalam dua bentuk yaitu:
  • Penanaman modal asing yang dilakukan oleh pihak swasta (private foreign investment) dan ;
  • Investasi portofolio, terutama berupa penanaman modal asing “langsung” (PMI).

Investasi langsung luar negeri adalah salah satu ciri penting dari sistem ekonomi global. Diawali saat sebuah perusahaan dari satu negara menanamkan modalnya dalam jangka panjang kepada perusahaan di negara lain. Dengan cara ini perusahaan yang ada di negara asal (home country) bisa mengendalikan perusahaan yang ada di negara tujuan investasi (host country) baik sebagian atau seluruhnya. Penanaman kembali modal (reinvestment) dari pendapatan perusahaan dan penyediaan pinjaman jangka pendek atau panjang antara perusahaan induk dan perusahaan anak atau afiliasinya juga dikategorikan sebagai investasi langsung.

Sebagian besar merupakan kepemilikan penuh atau hampir penuh dari sebuah perusahaan. Termasuk juga perusahaan-perusahaan yang dimiliki bersama (joint ventures) dan aliansi strategis dengan perusahaan-perusahaan lokal. Joint ventures yang melibatkan tiga pihak atau lebih biasanya disebut sindikasi (syndicates) dan biasanya dibentuk untuk proyek tertentu seperti konstruksi skala luas atau proyek pekerjaan umum yang melibatkan dan membutuhkan berbagai jenis keahlian dan sumberdaya.

Melihat perkembangan jaman yang semakin canggih, baik dari segi teknologi, faktor Sumber daya alam, dan lain sebagainya. Pada tahun 2015 dikutip dari majalah ‘forbes’, bahwa terdapat 10 perusahaan besar yang dilihat berdasarkan segi profitnya.

Daftar peringkat beberapa perusahaan multinasional terbesar menurut Forbes:
  1. Apple : 500 triliun
  2. Exxon : 400 triliun
  3. Microsoft : 286 triliun
  4. Samsung Electronics : 280 triliun
  5. JP Morgan Chase : 270 triliun
  6. Berkshire Hathaway : 260 triliun
  7. Toyota : 250 triiliun
  8. Chevron : 245 triliun
  9. Walmart : 200 triliun
  10. Johnson and Johnson : 200 triliun

Kesimpulan

Perusahaan multinasional adalah sebuah perubahan sangat besar bagi sektor perekonomian dunia, karena pada suatu perusahaan dapat melakukan kegiatan bisnis bukan hanya di dalam negara asal nya saja tetapi dapat dilakukan di Negara-negara lain di dunia. Akan tetapi dalam melakukan kegiatan bisnis dinegara lain pastinya memiliki beberapa beberapa faktor kendala seperti faktor budaya, faktor SDM, faktor perekonomian. Setiap negara pastinya memiliki budaya yang berbeda-beda, maka dari itu suatu perusahaan harus lebih teliti dalam mengatasi permasalahan tersebut.

Sistem Informasi Menejemen pun sangat dibutuhkan dalam kegiatan bisnis di perusahaan multinasional, Karen tersebarnya semua kantor cabang di berbeda Negara dan melaporkan kegiatan bisnis mereka kepada kantor pusat pada satu Negara. Kehandalan dalam menyajikan laporan kegiatan baik dalam ataupun luar kegiatan bisnis dibutuhkan. Maka dari itu semakin baik perusahan melakukan kegiatan bisnis tentu juga pasti didukung dengan system informasi yang baik.


This post first appeared on Eclecticia, please read the originial post: here

Share the post

Perusahaan multinasional

×

Subscribe to Eclecticia

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×