Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Wifi gratis dengan root android

Salah satu incaran para pemilik hp adalah bisa mendapatkan akses wifi gratis dengan Root Android. Haruskah instal aplikasi backdoor?. Akses wifi gratis seperti apa yang bisa dilakukan melalui root hp android?. Sebenarnya apa saja manfaat dan alasan melakukan root pada hp android?. Jika anda sering bertanya kepada rekan atau masih bingung mengenai proses root yang dilakukan oleh banyak pemilik hp, sebaiknya anda perlu memahami terlebih dahulu mengenai teknis proses rooting dan beberapa dampaknya agar anda tidak menyesal setelah melakukan proses root pada hp anda. Selain bertujuan untuk memiliki akses wifi gratis, masih banyak yang bisa kita peroleh dengan melakukan rooting. Berikut ini beberapa ulasan yang kami berikan dalam tips teknologi untuk anda.

Rooting merupakan istilah dalam Android. Tidak sama dengan Symbian yang istilah kerennya Hack dan iPhone JailBreak. Dengan melakukan rooting, system Android yang tadi nya Read-Only kini dapat kita rubah menjadi Read-Write yang artinya system Android yang tadi nya diproteksi kini bisa kita edit sesuka hati.

Rooting Android merupakan kebutuhan dasar dalam menjadi seorang Super User. Artinya dengan melakukan rooting maka 100% seluruh system Android berada di tangan kita.

Awalnya system Android memang dibuat dan settings sedemikian rupa menjadi terkunci untuk menjaga system agar tetap terproteksi dan aman. Namun kembali lagi ke sifat asli Android yang merupakan Open Source Operating System. Dengan membawa embel-embel Open Source maka kita diperbolehkan — legal — mengutak-atik system Android semau kita. Tentunya sebelum melakukan itu kita harus menjadi seorang Super User terlebih dahulu.

Nah, apa saja manfaat yang bisa kita peroleh ?. Berikut penjelasannya :

Mendapatkan Hak Akses Penuh (SuperUser)

Sebagai pemilik Android kita tidak ingin penjelajahan kita pada Android terhenti karena Hak Akses dibatasi, dengan melakukan Root kita dapat leluasa melakukan utak-atik pada Android. Android sendiri memproteksi system dikarenakan khawatir bila terjadi apa-apa pada penggunanya.

Hak untuk memindahkan Aplikasi ke SDCARD

Mungkin jika anda pernah mencoba memindahkan Aplikasi kedalam SDCARD dalam keadaan belum di Root pasti akan muncul Notifikasi “Failure/Failed”. Namun jika sudah di Root, tidak akan ada lagi yang dapat menghentikannya, karena kita sudah mendapatkan Hak Akses penuh. Untuk memindahkan Aplikasi ke SDCARD bisa menggunakan Aplikasi yang bernama Link2SD atau Gemini App Manager.

Overclock CPU

Arti Overclocking adalah membuat prosesor bisa berjalan dengan kecepatan lebih tinggi dari bawaannya. Dengan kata lain akan terjadi peningkatan kinerja pada hp Android yang sudah di root. Tapi untuk beberapa speak ponsek berpotensi stabilitas terggangu, dan resiko paling umum membuat CPU lebih cepat panas ketika mengoprasikan overdrive. Mengingat hal tersebut, sudah pastinya bila untuk menjalankan aplikasi overclocking membutuhkan akses root pada hp. Kemudian aplikasi yang dapat melakukan pekerjaan tersebut adalah SetCPU. Tapi ingat, resiko tetap ditanggung penumpang lho ya?

Tersambung dengan Wi-Fi hotspot secara gratis

Nah,, ini point yang paling menyenangkan untuk banyak pengguna. Sebagian dari operator wireless masih tidak memungkinkan untuk pengguna agar bisa berbagi koneksi internet dengan bebas melalui ponsel canggih mereka. Agar mereka bisa memungut biaya bulanan pada pengguna melalui fitur tersebut. Dengan kecangihan teknologi Android saat ini, ponsel yang sudah di root bisa menyiasati sistem tersebut. Aplikasi untuk bisa melakukan pekerjaan ini salah satunya adalah Wireless Tether. Dan untuk jenis perangkat lainnya, misal tablet, atau laptop mampu terhubung dengan handset rooted via Wi-Fi dan Bluetooth dalam mengakses internet.

Menghapus advertisement

Salah satu Aplikasi yang juga populer yaitu AdFree. Fungsi aplikasi ini adalah untuk menghilangkan iklan. Cara kerja Aplikasi ini adalah menolak semua permintaan nama host. Dengan demikian otomatis akan menghilangkan iklan yang terakses.

Mengubah resolusi layar

Adakalanya pengguna perlu cara untuk mengubah resolusi layar pada Android, terkadang tujuanya untuk mengubah ukuran teks, maupun ikon, etc. Kecanggihan ini bisa didapat dari aplikasi LCD Resolution. Cara kerja Aplikasi ini adalah mengurangi serta meningkatkan sistem DPI, secara mudah, Apps tersebut akan mengecilakan teks, ikon, widget, etc.

Membuang bloatware

Hp Android biasanya hadir dengan pre-loaded, juga beberapa Aplikasi bawaan yang hanya menganggu, sebab tidak akan pernah Anda gunakan. Aplikasi dalam hp seperti ini dikenal sebagai bloatware. Disisi lain juga terdapat cara mudah dan praktis untuk menonaktifkan, bahkan menghapusnya. Nama Apps tersebut adalah Gemini App Manager.

Instal custom ROM

Kita pasti tahu, Custom ROM adalah salah satu Aplikasi Android yang keren dengan kecepatan lebih ketimbang firmware bawaan. Tapi sayangnya syarat untuk install custom ROM, Android tersebut harus sudah di rooting. Sebab root bisa menghapus dan mengganti sistem operasi.

Kontrol Sixaxis Dan Bermain Game Terbaik

Cara memainkan game Android River Raid lebih seru jika memakai kontrol fisik. Tapi jangan khawatir, Anda tetap bisa menggunakan kontroler PlayStation Sixaxis pada hp Android yang sudah berhasil di root.


© Penulis for Tips bermanfaat, 2017. | Permalink | No comment | Add to del.icio.us
Post tags: root android, wifi gratis, Wifi gratis dengan root android

Feed enhanced by Better Feed from Ozh

The post Wifi gratis dengan root android appeared first on Tips bermanfaat.



This post first appeared on Hidup Sehat, please read the originial post: here

Share the post

Wifi gratis dengan root android

×

Subscribe to Hidup Sehat

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×