Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Ini Dia 45 Tempat Wisata Jakarta yang Ngehits dan Harus Kamu Kunjungi Saat di Jakarta

Jakarta sebagai ibukota Indonesia tentunya sering menjadi pusat wisata terutama bagi para warga pulau Jawa yang ingin merasakan suasana ibukota. Berikut adalah 45 tempat wisata Jakarta yang ngehits dan harus kamu kunjungi saat di Jakarta. Tempat wisata ini beragam, ada yang wisata edukasi, wisata alam hingga wahana permainan yang menyenangkan.

Rubrik Finansialku

Wisata Alam – Pulau dan Pantai

#1 Pantai Ancol

Pantai Ancol merupakan salah satu pantai yang paling terkenal di daerah Jakarta dan pantai ini terletak di kawasan TIJA (Taman Impian Jaya Ancol). Berdampingan dengan tempat wisata lainnya seperti Dufan, Ocean Dream dan Sea World, Pantai Ancol menawarkan keindahan pantai dengan fasilitas yang lengkap.

Pantai Ancol

Fasilitas yang ditawarkan berupa jogging track, food court, toilet, dermagadan restoran. Di sepanjang garis Pantai Ancol yang berjarak 500 meter ini, terdapat 5 pantai lainnya, yaitu Pantai Karnaval, Pantai Festival Ancol, Pantai Ria, Pantai Indah dan Pantai Elok.

Keuntungan lainnya adalah, pengunjung tidak perlu membayar tiket masuk ke dalam tempat wisata ini.

#2 Kepulauan Seribu

Kepulauan Seribu adalah gugusan pulau-pulau yang letaknya di Selat Sunda, Jakarta Utara, dan terdiri dari pulau yang berpenghuni maupun yang tidak berpenghuni.

Di kawasan Kepulauan Seribu sendiri, terdapat 5 pulau besar yang merupakan langganan wisatawan, yaitu Pulau Kelor, Pulau Cipir, Pulau Onrust, Pulau Rambut dan Pulau Untung Jawa.

Kepulauan Seribu

Tentunya selain kelima pulau tersebut, terdapat pulau-pulau lainnya yang juga menawarkan pemandangan alam yang indah, seperti Pulau Bidadari dan Pulau Pari. Untuk dapat menuju ke pulau-pulau di Kepulauan Seribu, anda dapat menaiki kapal Pelni dari kawasan Pantai Marina Ancol dan dengan kapal ferry dari kawasan Muara Angke.

#3 Pulau Semak Daun

Pulau ini merupakan salah satu pulau di dalam gugusan Kepulauan Seribu. Di dalam Pulau Semak Daun ini, anda dapat merasakan suasana kemah di tengah hutan ataupun di pinggir pantai. Salah satu ketertarikan pulau ini adalah garis pantai yang panjang, dangkal dan airnya yang sangat jernih.

Pulau Semak Daun

Ketika mengunjungi tempat ini, anda dapat mengambil paket yang mana anda dapat sekalian melakukan aktivitas snorkeling atau diving, menjelajahi pulau sekaligus melihat tempat penangkaran hiu dan penyu. Menyaksikan matahari terbenam serta matahari terbit dari tempat ini juga akan memberikan sensasi yang berbeda.

#4 Pulau Tidung

Pulau Tidung adalah sebuah pulau yang terkenal dengan Jembatan Cinta, Jembatan Cinta ini sendiri menghubungkan Pulau Tidung Kecil dan Pulau Tidung Besar. Di Pulau Tidung Kecil, anda hanya dapat melihat kawasan konservasi hutan bakau, sedangkan di Pulau Tidung Besar, anda dapat menemukan perumahan warga.

Pulau Tidung

Aktivitas selain berfoto dan menghabiskan waktu di Jematan Cinta adalah snorkeling, bersepeda menjelajahi pulau, berkemah, BBQ, atau melihat pemandangan matahari terbit dan terbenam. Di pulau ini, juga tersedia penginapan murah atau penginapan homestay yang mana anda dapat menginap bersama di rumah warga.

#5 Pulau Bidadari

Pulau Bidadari merupakan salah satu pulau di gugusan Kepulauan Seribu, yang merupakan favorit para wisatawan lokal maupun wisatawan luar negeri. Ketertarikan dari pulau ini adalah reruntuhan bangunan bersejarah pada masa penjajahan di tengah pulau.

Selain itu, Pulau Bidadari juga dijadikan tempat konservasi berbagai hewan dan tumbuhan.

Pulau Bidadari

Di sini, jika anda beruntung, anda dapat melihat lumba-lumba yang berenang bebas di tengah lautan, selain itu, terdapat binatang langka seperti Rusa Totol India dan Elang Bondol.

Untuk tanamannya, anda akan menemukan Pohon Kepuh, Pohon Sentigi dan kawasan hutan bakau. Untuk mengunjungi pulau ini, anda hanya perlu menaiki ferry dari Dermaga Muara Angke atau Pantai Marina Ancol.

#6 Pantai Pasir Perawan

Pantai Pasir Perawan merupakan salah satu pantai di antara ratusan pantai yang terkenal di Kepulauan Seribu. Pantai Pasir Perawan ini terletak di Pulau Pari dan Pantai Pasir Perawan menawarkan pemandangan pasir putih yang bersih serta air laut yang jernih dan hutan bakau yang indah.

Di sekitar pantai ini, pengunjung dapat menelusuri hutan bakau dengan menggunakan sampan sewaan sembari memancing.

Pantai Pasir Perawan

#7 Pantai Marunda

Pantai Marunda terletak di daerah Cilincing yang letaknya tidak jauh dari Masjid Al Alam dan Rumah Si Pitung, dua bangunan tertua yang berada di Jakarta. Pantai Marunda menawarkan pengalaman berlibur di pantai yang sederhana tetapi juga menarik. Untuk berwisata ke tempat ini pun, anda tidak perlu membayar tiket masuk, alias gratis.

Pantai Marunda

Wisata Alam – Hutan dan Taman

#8 Taman Wisata Alam Angke Kapuk

Taman Wisata Alam Angke Kapuk ini terletak di kawasan Pantai Indah Kapuk, sebuah kawasan di daerah Jakarta Utara yang terkenal dengan kemewahan komplek perumahannya.

Di dalam Taman Wisata Alam Angke Kapuk, anda dapat menelusuri hutan bakau sembari melihat fauna yang hidup di habitat aslinya.

Taman Wisata Alam Angke Kapuk

Di sini anda dapat melihat binatang langka seperti biawak yang hidup di hutan bakau. Terkadang anda pun dapat melihat kawanan kera atau monyet yang hidup di dalam hutan bakau. Untuk menelusuri tempat ini, anda dapat menggunakan kapal sewaan dan pemandu lokal.

#9 Taman Situ Lembang

Situ Lembang merupakan sebuah danau buatan yang letaknya di Jalan Lembang, Menteng, Jakarta Pusat yaitu tengah Kota Jakarta. Di sini, pengunjung dapat memancing ikan seperti gurami, mujair dan mas dengan bebas.

Taman Situ Lembang

Selain itu, di sekeliling danau, anda dapat menemukan jogging track dengan taman yang ditanami oleh bunga-bunga indah. Anda dapat bersantai, menghabiskan waktu dengan keluarga atau duduk santai bercengkrama.

#10 Taman Cattelya

Taman ini juga dikenal dengan sebutan Taman Tomang dan merupakan sebuah objek wisata alam di kawasan Jakarta Barat. Layaknya taman kota lainnya, Taman Cattelya ini juga dilengkapi dengan fasilitas jogging track, danau buatan, taman bermain anak-anak dan taman bunga.

Selain itu, anda pun dapat mencicipi jajanan khas Jakarta di sekitar taman karena banyaknya pedagang makanan dan pedagang kaki lima di dalam dan di luar taman.

Taman Cattelya

#11 Taman Ayodya

Taman ini ramai dikunjungi pada saat akhir pekan dan taman ini terletak di dekat Terminal Blok M (berjarak 500 meter). Yang menarik di taman ini adalah danau buatan sebesar 1.500 meter persegi yang di bagian tengah danau terdapat sebuah air mancur dan di sekeliling danau, terdapat hiasan lampu berbentuk gurita.

Taman Ayodya

Taman Ayodya ini termasuk taman yang memiliki fasilitas yang cukup lengkap seperti gazebo, kursi taman, toilet dan akses internet. Anda pun dapat melakukan olahraga ringan di taman ini, seperti jogging atau taichi.

#12 Taman Hutan Tebet

Taman Hutan Tebet adalah salah satu taman di kota Jakarta yang difasilitasi dengan alat-alat dan sarana olahraga. Taman Hutan Tebet termasuk dalam kategori active park, taman yang menginspirasi pengunjungnya untuk tetap aktif dan berolahraga.

Taman Hutan Tebet

Fasilitas olahraga yang dapat ditemukan di taman ini beragam, mulai dari jogging track, bike track hingga lapangan sepak bola, taman refleksi dengan bebatuan alam serta area untuk bersantai. Tentunya di taman ini juga disediakan toilet dan musala untuk beribadah.

#13 Hutan Kota Srengseng

Hutan Kota Srengseng adalah suatu tempat wisata yang terletak di daerah Jakarta Barat yang memiliki 4.800 pohon dari 63 varietas berbeda. Di dalam Hutan Kota Srengseng, anda juga dapat menemukan danau yang dikelilingi dengan lintasan lari serta terdapat area bermain anak.

Jika anda ingin bersantai sembari menghirup udara sejuk di tengah kota, anda pun dapat bersantai di pendopo yang telah disediakan untuk umum.

Hutan Kota Srengseng

#14 Taman Suropati

Taman Suropati merupakan salah satu taman tertua di Jakarta yang dibangun pada tahun 1920. Taman ini dilengkapi dengan area duduk dan bersantai, jogging track serta penghijauan yang teduh. Bagi anda yang ingin mengunjungi taman ini, anda dapat mencoba mengunjunginya pada akhir pekan terutama pada malam hari.

Taman Suropati

Taman ini sering dikelilingi oleh pedagang makanan keliling, dan sembari anda menikmati taman yang sejuk, anda pun dapat mencicip kuliner khas Jakarta.

Beberapa contoh makanan yang harus anda coba adalah Sate, Nasi Goreng Gila, Bakso dan lain sebagainya. Seniman jalanan pun sering mendatangi tempat ini untuk menunjukkan keahlian mereka.

#15 Taman Menteng

Lokasi Taman Menteng tidak jauh dari Taman Suropati dan Taman Menteng ini sering dijuluki sebagai pusat taman dari segala taman yang ada di Jakarta. Di Taman Menteng, anda akan menemukan lapangan olahraga, seperti lapangan basket dan lapangan futsal, lintasan berlari, area bermain anak-anak serta area olahraga yang telah dilengkapi dengan alat kebugaran sederhana.

Taman Menteng

Selain itu, anda pun dapat menikmati pemandangan kolam ikan dengan air mancur sembari bersantai dengan keluarga anda. Karena Taman Menteng ini merupakan pusat kota, taman ini sering dijadikan tempat berkumpul para komunitas pencinta seni ataupun olahraga. Sehingga, jangan heran jika anda melihat para ahli memamerkan kemampuan mereka di taman ini.

#16 Setu Babakan

Setu Babakan merupakan sebuah danau yang sebenarnya berfungsi sebagai tempat resapan air di kawasan Jakarta Selatan. Namun, lama kelamaan, tempat wisata ini dijadikan sebuah tempat cagar budaya untuk melestarikan kebudayaan Betawi dan akhirnya sekarang, di sekeliling Setu Babakan dibangunlah sebuah perkampungan Betawi.

Setu Babakan

Bagi anda yang ingin lebih mengenal kebudayaan Jakarta dan bagaimana kehidupan asli budaya Betawi, maka kunjungilah tempat yang dibuk dari jam 6 pagi hingga 6 sore ini, dan tentu saja, gratis.

#17 Taman Spatodhea

Taman ini terletak di daerah Kebagusan Jakarta Selatan dan merupakan satu-satunya taman di daerah ini. Dengan luas 1,5 hektar, taman ini dilengkapi dengan fasilitas yang lengkap serta pemandangan yang indah.

Taman Spatodhea

Salah satu fasilitas yang dimiliki oleh Taman Spatodhea adalah lintasan lari sepanjang 100 meter, danau buatan serta area untuk bermain. Karena lokasinya yang berundak-undak dan landai, taman ini sering diberi julukan Taman Miring.

Taman ini dibuka 24 jam, sehingga cocok untuk anda yang ingin menikmati suasana Jakarta di malam hari.

#18 Kebun Binatang Ragunan

Di dalam Kebun Binatang Ragunan, terdapat lebih dari 300 spesies binatang dan tempat ini tidak hanya memamerkan koleksi faunanya tetapi juga berfungsi sebagai edukasi bagi pengunjung terutama bagi para pelajar.

Kebun Binatang Ragunan terkenal sebagai salah satu Museum primata terlengkap di Indonesia (Pusat Primata Schmutzer).

Kebun Binatang Ragunan

Kemudian, di sini anda juga dapat menemukan Dunia Orang Utan yang menyediakan berbagai koleksi orang utan dan Children Zoo di mana anak-anak kecil dapat berinteraksi dengan hewan kecil dan jinak. Kebun Binatang Ragunan juga dilengkapi dengan wahana permainan yang beragam yang sangat sesuai untuk anak-anak.

#19 Taman Ismail Marzuki

TIM (Taman Ismail Marzuki) merupakan sebauh kawasan yang menawarkan wisata seni, ilmu dan budaya yang mana nama tamannya sendiri diambil dari pencipta lagu legendaris di Indonesia yaitu Ismail Marzuki.

Taman ini dibuka pada tahun 1968 dan terletak di Cikini, Jakarta Pusat. Bagi anda wisatawan yang membawa anak-anak, anda pun dapat membawa anak anda mengunjungi Planetarium yang juga terletak di dalam kawasan Taman Ismail Marzuki.

Taman Ismail Marzuki

Di Taman Ismail Marzuki, pengunjung pun dapat melihat acara-acara seni dari pelajar yang bersekolah di IKJ (Institut Kesenian Jakarta).

Acara seni tersebut dapat berupa pembacaan puisi, pagelaran musik dan tari, hingga pameran lukisan dan kerajinan tangan yang indah. Jika anda ingin menyaksikan teater atau pertunjukkan, anda harus membayar tiket terpisah.

#20 TMII (Taman Mini Indonesia Indah)

Taman Mini Indonesia Indah atau yang sering disingkat dengan sebutan TMII, merupakan sebuah tempat wisata di Jakarta yang terkenal di seluruh Indonesia.

TMII sendiri dibangun pada tahun 1972 oleh mantan Ibu Negara yaitu Ibu Tien Soeharto dan berlokasi di Jakarta bagian Timur. Di sini, anda akan menemukan wisata sejarah, edukasi, hiburan sekaligus tempat wisata modern.

TMII (Taman Mini Indonesia Indah)

Sesuai dengan namanya, taman ini merupakan mini Indonesia karena di sini tersedia miniatur dari 33 provinsi di Indonesia. Selain wisata budaya, TMII juga menyediakan wahana menarik seperti Teater Tanak Airku, Teater IMAX dan Teater 4D, Snow Bay dan perahu angsa, Istana Anak Indonesia dan kereta gantung.

Di dalam kawasan TMII juga terdapat berbagai taman, mulai dari Taman Among Putra, Taman Kaktus, Taman Tanaman Apotek Hidup dan Taman Melati.

Untuk masuk ke dalam kawasan ini, anda diharuskan membayar tiket seharga Rp 1.000,- hingga Rp 30.000,- tergantung dengan kendaraan yang anda gunakan. Kemudian untuk menaiki wahan di dalamnya, anda harus membayar mulai dari Rp 10.000,- sampai dengan Rp 180.000,- per wahana.

#21 Taman Pecenongan

Taman Pecenongan atau yang sering disebut dengan nama Jalan Pecenongan merupakan sebuah jalan di pusat ibukota yang terkenal sebagai pusat kuliner malam. Di sini, anda akan menemukan berbagai jajanan khas Indonesia dan mancanegara.

Taman Pecenongan

Tidak hanya masakan kaki lima, bahkan rumah makan dan restoran di sini pun buka hingga tengah malam dan rata-rata mereka telah membuka usahanya selama puluhan tahun.

Jalan Pecenongan ini terbentang hingga 600 meter dan letaknya ada di Sawah Besar. Tentunya untuk soal rasa, anda tidak perlu khawatir karena pastinya semua makanan yang dijual di sini, luar biasa enak.

Wisata Anak – Wahana Permainan

#22 Dunia Fantasi (Dufan)

Dufan merupakan salah satu theme park tertua dan pelopor konsep theme park di Indonesia, Dufan sendiri telah dibangun sejak tahun 1985. Maskot Dufan adalah kera bekantan yang mempunyai arti bahwa dahulunya, daerah Ancol, tempat Dunia Fantasi ini terletak, merupakan kawasan kera.

Dunia Fantasi (Dufan)

Di dalam kawasan Dufan, anda akan menemukan tema sendiri dan merupakan khas dari wilayah masing-masing, beberapa temanya seperti Jakarta, Eropa, Amerika, Asia, Fantasi Yunani dan masih banyak lagi.

Salah satu wahana permainan yang sangat terkenal di Dufan adalah Istana Boneka, sebuah wahana permainan indoor, di mana anda akan menaiki sebuah perahu dan anda akan melihat boneka-boneka dari berbagai penjuru dunia dan boneka tersebut dapat menari, bernyanyi dan lain sebagainya.

Selain permainan, Dufan juga menyediakan restoran dan toko souvenir di taman bermain yang hampir mencapai 10 hektar ini.

#23 Seaworld Ancol

Taman Impian Jaya Ancol mempunyai berbagai tempat wisata yang menarik, salah satunya adalah Seaworld Ancol.

Di sini, anda akan merasakan sensasi berjalan di bawah air dengan berinteraksi langsung dengan ribuan ikan-ikan yang dikoleksi di dalam tempat ini, misalnya dengan memberi makan. Anda dapat memperhatikan binatang laut tersebut dari jarak dekat tanpa harus menyelam.

Seaworld Ancol

Binatang laut di sini sangatlah beragam, mulai dari ikan-ikanan hingga ubur-ubur dan kepiting. Selain menyaksikan kehidupan binatang laut, Seaworld Ancol pun memiliki museum di mana di dalam museum tersebut menyimpan informasi mengenai ikan-ikan yang hidup di laut dalam.

Seaworld Ancol pun memiliki sebuah pertunjukkan di mana instruktur yang telah berpengalaman akan menyelam ke dalam akuarium raksasa dan bermain dengan binatang laut tersebut.

#24 Atlantis Water Adventure

Selain theme park dengan tema darat, maka di dalam Taman Impian Jaya Ancol, anda pun dapat menemukan wahana permainan air, Atlantis Water Adventure. Sebuah taman bermain yang mengusung konsep theme park tetapi berbeda dengan Dufan karena di sini anda akan menemukan wahana permainan air yang seru.

Atlantis Water Adventure

Di dalam Atlantis Water Adventure terdapat 8 kolam renang utama, yaitu Poseidon, Antila, Plaza Atlas, Aquarius, Octopus, Atlantean dan Kiddy Pool dengan berbagai permainan lainnya di masing-masing tema kolam renang tersebut.

Ada wahana di mana anda akan meluncur dari ketinggian yang menantang, kemudian ada pula kolam yang dipenuhi dengan bola warna warni. Ada pula kolam renang yang mana anda akan disiram oleh ember atau semprotan raksasa.

#25 Ocean Dream Ancol

Ocean Dream Ancol ini juga dikenal dengan nama Gelanggang Samudra yang sangat terkenal dengan atraksi lumba-lumba yang lucu. Di sini, pengunjung juga dapat menyaksikan penangkaran, perawatan dan pelatihan lumba-lumba.

Di dalam Ocean Dream Ancol, anda juga dapat mengunjungi Teater 4D, Underwater Theater atau Scorpion Pirates.

Ocean Dream Ancol

Untuk masuk ke dalam Ocean Dream Ancol, anda harus membayar tiket dengan harag Rp 95.000,- sampai dengan Rp 200.000,-. Tiket ini berbeda dari paket serta wahana yang dapat anda kunjungi.

Ocean Dream Ancol dibuka mulai pukul 09.00 pagi hingga jam 05.00 sore. Tempatnya pun cukup mudah ditemukan dan dapat dijangkau dengan menggunakan kendaraan, umum maupun pribadi.

#26 Waterboom Jakarta

Sebuah wahana permainan air yang terletak di Jakarta Utara ini tidak pernah sepi pengunjung. Di sini, anda akan menemukan berbagai wahana permainan yang menantang dan seru.

Beberapa permainan yang terkenal misalnya, Speedslide, The Hairpin, The Whizzard dan Twizter. Salah satu permainan yang tidak boleh anda lewatkan adalah Aquatube. Aquatube merupakan permainan seluncuran air yang mempunyai tinggi 14,5 m dan panjang sekitar 118 meter.

Waterboom Jakarta

Anda tidak perlu meragukan keamanan permainan ini karena pihak Waterboom telah menyediakan petugas untuk masing-masing wahana. Di dalam Waterboom Jakarta sendiri juga telah menyediakan alat keselamatan dan kesehatan. Di dalam Waterboom Jakarta juga tersedia toko souvenir dan restoran untuk anda bersantap.

#27 Snowbay Waterpark

Snowbay Waterpark merupakan wahana permainan air yang terletak di dalam kawasan TMII (Taman Mini Indonesia Indah). Di dalam Snowbay Waterpark, terdapat 5 wahana permainan utama yaitu Flush Bowl, Typhoon River, Hurricane, Cool Running, dan Snowbay Beach.

Snowbay Waterpark

Snowbay Becah merupakan sebuah pantai buatan yang mana di dalam lautnya dirancang 7 jenis gelombang yang seru dan menantang. Untuk dapat masuk ke dalam Snowbay Waterpark, anda harus membeli tiket terpisah, ada yang dijual mulai dari harga Rp 140.000,- sampai dengan Rp 180.000,-.

#28 Ocean Ecopark

Sebuah lapangan golf dengan luas 34 hektar yang dijadikan taman bermain edukatif ini merupakan salah satu taman bermain yang sekaligus menawarkan wisata edukasi penyelamatan lingkungan.

Tempat wisata ini terletak di dalam kawasan TIJA (Taman Impian Jaya Ancol ini) dan jika ingin mengunjungi tempat ini, anda harus membayar sekitar Rp 15.000,- untuk tiket masuk dan menyewa Eco-Bike (sepeda ramah lingkungan) dengan harga Rp 25.000,- sampai dengan Rp 60.000,-.

Ocean Ecopark

Ocean Ecopark ini terdiri dari 4 konsep yaitu

  • Eco Art (sebuah pertunjukkan teater panggung, Fantastique Magic Fountain Show, yang mementaskan cerita rakyat Timun Mas dan Buto Ijo),
  • Eco Care (cara menanam sayur dan tumbuhan dengan benar),
  • Eco Nature (di mana anda akan berkenalan denga aneka satwa mulai dari yang sering anda temui hingga satwa langka), dan
  • Eco Island (sebuah danau buatan yang diisi oleh ribuan ikan koi, lele dan gurame).

Di sini, pengunjung dapat menghabiskan waktu di permainan outbond, bermain di wahana paint ball. Untuk wisata edukasinya, pengunjung dapat melihat secara langsung proses penangkaran lebah dan produksi madu.

Selain itu, pengunjung pun dapat mempelajari cara bercocok tanam di wahana Learning Farm. Interaksi pengunjung juga berupa memancing dan memberi makan.

Wisata Belanja – Pasar dan Mall

#29 Pasar Tanah Abang

Pasar Tanah Abang merupakan salah satu pusat grosir penjual pakaian, kain, dan aksesori pakaian yang terbesar di Asia Tenggara.

Di sini anda akan menemukan berbagai macam pembeli, mulai dari perorangan, perusahaan, hingga wisatawan lokal dan macanegara. Tidak heran jika anda akan melihat barang yang dijual di sini dipasarkan di kota lain atau di luar negeri.

Pasar Tanah Abang

Karena areanya yang luas, maka Pasar Tanah Abang dibagi per blok di mana masing-masing blok menjual barang yang berbeda. Untuk mengelilingi keseluruhan pasar ini, anda membutuhkan waktu lebih dari 3 hari.

Selain banyaknya penjual dan kelengkapan barang, anda pun akan mendapatkan harga yang sangat murah karena kebanyakan dari penjual Pasar Tanah Abang adalah produsen pakaian sendiri.

#30 Pasar Glodok

Berbeda dengan Pasar Tanah Abang yang merupakan pasar penjual serba serbi pakaian. Pasar Glodok merupakan pasar dengan khas Pecinan yang kental yang menjual barang elektronik yang paling murah dan paling lengkap di seluruh Jakarta.

Mulai dari elektronik yang sudah tua hingga elektronik tercanggih, semua dapat anda temukan di Pasar Glodok ini.

Pasar Glodok

Pasar Glodok ini merupakan salah satu pasar tertua di Jakarta, oleh karena itu, anda akan melihat beberapa bangunan bersejarah peninggalan masa kolonial. Di sini, anda akan melihat rumah makan atau toko yang telah beroperasi selama puluhan tahun. Selain berbelanja, anda pun dapat menikmati wisata bersejarah.

#31 Pasar Seni Ancol

Pasar Seni Ancol ini merupakan tempat wisata belanja yang terletak di TIJA (Taman Impian Jaya Ancol). Di sini anda akan menemukan berbagai hasil seni yang unik.

Tidak hanya berbelanja seni, anda pun dapat menyaksikan seni karena di Pasar Seni Ancol terdapat sebuah panggung musik yang sering digunakan untuk menampilkan karya seni dari komunitas maupun musisi.

Pasar Seni Ancol

Tidak hanya menyaksikan sebuah pertunjukkan atau berbelanja, di sini, anda juga dapat mencoba membentuk karya seni anda sendiri. Anda pun akan dibantu langsung oleh pemiliknya. Tentunya, hal tersebut akan menawarkan pengalaman yang luar biasa.

#32 Plaza Indonesia

Plaza Indonesia merupakan pusat perbelanjaan yang menawarkan tenant-tenant mewah dan lengkap. Di sini, anda akan menemukan berbagai merek dari lokal hingga internasional dengan range harga yang beragam.

Plaza Indonesia pun menawarkan keragaman kuliner di dalam mall, mulai dari rasa khas Indonesia hingga khas internasional.

Plaza Indonesia

Selain itu, Plaza Indonesia juga sangat mudah diakses dan merupakan pusat untuk pergi ke tempat wisata lainnya. Bertepatan dengan Plaza Indonesia adalah Hotel Grand Hyatt, sebuah hotel bintang lima yang dapat menjadi pilihan tempat penginapan anda.

#33 Thamrin City

Thamrin City merupakan mall yang masih tergolong baru dan berada di dalam komplek Bundaran HI (Hotel Indonesia). Thamrin City merupakan pusat perbelanjaan yang menawarkan beragam barang dengan harga yang terjangkau.

Thamrin City

Di dalam kawasan ini, juga dibangun apartemen, hotel, gedung perkantoran dan aula pameran. Mall ini terdiri dari 10 lantai yang mana masing-masing lantai menyediakan barang yang berbeda.

Wisata Budaya dan Sejarah – Museum

#34 Museum Taman Prasasti

Museum ini merupakan bekas area pemakaman Belanda yang telah ada di Jalan Tanah Abang selama berabad-abad lamanya. Di sini, anda dapat melihat karya seni pahat di batu nisan yang berada di atas makam.

Museum Taman Prasasti

Selain batu nisan yang terukir indah, anda pun dapat melihat kereta jenazah serta peti mati asli yang dulu sering digunakan oleh para Nyonya dan Meneer Belanda. Bahkan di sini pun terdapat peti mati yang dulu sempat digunakan untuk Bapak Soekarno dan Mohammad Hatta.

#35 Museum Satria Mandala

Museum ini merupakan museum yang mengoleksi barang-barang TNI (Tentara Nasional Indonesia). Museum ini memamerkan sjarah TNI mulai dari masa penjajahan, kemerdekaan, reformasi hingga masa sekarang.

Ketika memasuki kawasan museum, pengunjung akan melihat sebuah roket dan helicopter yang sempat digunakan untuk perang pada zaman dahulu.

Museum Satria Mandala

#36 Museum Fatahillah

Museum ini terletak di Jalan Pinangsia, Jakarta Barat dan buka mulai dari hari Selasa hingga hari Minggu dari pukul 9 pagi hingga 3 sore.

Di sini, anda akan menemukan benda peninggalan masa penjajahan dan replika prasasti serta benda seni dari masa kerajaan hingga masa kini. Museum Fatahillah ini juga dahulunya merupakan kantor Gubernur Jenderal Batavia.

Museum Fatahillah

#37 Museum Tekstil

Sesuai dengan namanya, museum ini mengoleksi berbagai jenis kain tradisional khas masing-masing daerah di Indonesia. Di sini, pengunjung pun dapat melihat alat pembuat kain serta tanaman yang biasa digunakan untuk membuat kain tersebut.

Letak Museum Tekstil ini tidak jauh dari pusat grosir tekstil terbesar di Asia Tenggara, Pasar Tanah Abang.

Museum Tekstil

#38 Museum Bahari

Museum Bahari ini dulunya merupakan sebuah gedung yang dipakai oleh Belanda dan di dalam museum ini, anda akan menemukan berbagai koleksi yang berhubungan dengan kelautan. Karena bangunannya yang sudah tua, di sini anda akan melihat arsitektur serta desain khas zaman penjajahan Belanda.

Museum Bahari

#39 Museum Wayang

Museum Wayang adalah sebuah museum yang menyimpan berbagai koleksi wayang yang ada di Indonesia. Karena wayang merupakan seni asli Indonesia, maka wayang ini seharusnya dilestarikan.

Di sini, anda akan menemukan bentuk wayang dan topeng yang sangat unik dan sangat menarik. Museum Wayang ini terletak tidak jauh dari Museum Fatahillah dan terletak di kawasan Kota Tua.

Museum Wayang

Kota Tua merupakan kawasan yang mana bangunannya masih sangat khas penjajahan Belanda dan masih belum terenovasi. Di sini pun terdapat sebuah lapangan yang sering dijadikan tempat berkumpul, dan berjualan.

Oleh karena itu, kawasan Kota Tua tidak pernah sepi pengunjung. Jika anda telah mengunjungi Museum Wayang, anda dapat berjalan menuju Museum Fatahillah atau menghabiskan waktu menikmati hiruk pikuk kota Jakarta dengan ditemani budaya khas Jakarta.

#40 Museum Gajah

Museum Gajah merupakan museum yang menyimpan berbagai macam koleksi peninggalan sejarah. Mulai dari prasasti, benda seni, tembikar, pakaian, kerajinan keramik, senjata, seni pahat hingga perabot perhiasan semua dapat anda temukan di museum ini.

Museum Gajah

Museum ini diberikan Museum Gajah karena pada bagian halaman depan bangunan, anda akan melihat sebuah patung gajah berukuran besar.

Museum ini pun juga menyimpan mahkota asli yang pernah digunakan oleh raja-raja Indonesia zaman dahulu. Lokasi Museum Gajah ini cukup strategis karena berada di pusat kota dan dilewati oleh kendaraan umum. Selain itu, anda pun dapat mengunjungi museum ini tanpa harus membayar mahal.

#41 Alive Museum Ancol

Walaupun namanya adalah museum, namun Alive Museum Ancol bukanlah sebuah tempat yang mengoleksi barang-barang sejarah. Alive Museum Ancol adalah sebuah museum yang menawarkan pengalaman 4 dimensi dan karena letaknya ada di TIJA (Taman Impian Jaya Ancol), maka diberikan nama Alive Museum Ancol.

Alive Museum Ancol

Di sini, anda akan melihat gambar dua dimensi yang jika diperhatikan dari sudut yang berbeda akan menjadi sebuah gambar 4 dimensi. Hampir setiap sudut ruangan museum menawarkan gambar yang unik dan sangat menarik dan tentu semua gambar, lukisan dan mural yang ada di Alive Museum Ancol seluruhnya tampak hidup.

#42 Monumen Nasional

Siapa yang tidak pernah mendengar nama Monumen Nasional atau Monas? Setiap anda mendengar kata Monas, pastinya Jakarta adalah hal pertama yang terlintas di dalam benak anda.

 

Monumen Nasional

Monas ini merupakan ikon ibukota Jakarta dan monumen setinggi 132 meter dengan pahatan emas yang berbentuk bara api di bagian atasnya tersebut juga merupakan museum bagi para pengunjung.

Di sini, anda akan menikmati diorama sejarah Indonesia, dan anda pun dapat menikmati pemandangan kota Jakarta dari puncak Monas.

#43 Masjid Istiqlal

Masjid Istiqlal merupakan masjid nasional Republik Indonesia dan Masjid Istiqlal ini sendiri berada di pusat kota dan berdekatan dengan Monumen Nasional dan uniknya, letaknya bersampingan dengan Gereja Katedral.

Letak kedua tempat ibadah yang berdekatan ini memberikan simbol yang kuat akan arti kerukunan umat beragama di Indonesia.

Masjid Istiqlal

Masjid Istiqlal sendiri menawarkan arsitektur yang sangat indah dan modern dan disesuaikan dengan iklim tropis Indonesia. Pengunjung dapat beribadah di dalam Masjid Istiqlal karena dibuka untuk umum, selain itu, pengunjung pun dapat melihat koleksi keagamaan Muslim di dalam komplek bangunan Masjid Istiqlal

#44 Gereja Katedral

Gereja Katedral merupakan salah satu bangunan peninggalan masa colonial Belanda yang sampai saat ini masih tetap dilestarikan dan digunakan sebagai tempat ibadah. Desain dari Gereja Katedral sendiri sangat megah dan indah dan memiliki konsep klasik seperti gereja di Eropa.

Gereja Katedral

Seringkali Gereja ini dijadikan sebagai lokasi foto prewedding. Selain terbuka untuk umat Katolik, Gereja Katedral ini terbuka pula untuk umum dan wisatawan pun dapat mengambil foto bangunan kuno ini.

#45 Kelenteng Jin De Yuan

Kelenteng ini merupakan kelenteng tertua yang ada di Jakarta dan terletak di Kawasan Pecinan Lama, Glodok. Kelenteng ini didirikan oleh Letnan Kwee Hoen pada tahun 1650. Bangunannya sendiri identik dengan budaya Cina dan Konghucu dan sangat menarik, terutama bagi wisatawan yang gemar melihat budaya dan sejarah.

Kelenteng Jin De Yuan

Kelenteng ini sendiri merupakan tempat ibadah bagi umat Konghucu dan merupakan tempat yang menyimpan sejarah Indonesia.

Jakarta Merupakan Pusat dari Segala Kebutuhan

Baik anda sedang mencari kota untuk berwisata budaya, kuliner, belanja, sejarah atau pun wisata edukasi, semuanya ada di Jakarta. Oleh karena itu, alokasikan waktu anda lebih lama untuk mengelilingi berbagai tempat wisata Jakarta dan rasakan sendiri keseruan berwisata di kota metropolitan yang satu ini.

Apakah anda pernah datang ke Jakarta untuk melihat tempat-tempat wisata yang disebutkan di atas? Apakah anda memiliki saran serta tips untuk para wisatawan lainnya yang ingin mengunjungi Jakarta? Silahkan bagikan pengalaman anda serta saran di kolom komentar di bawah ini.

Sumber Referensi:

  • Anon. 45 Tempat Wisata di Jakarta yang Wajib Dikunjungi Pada Waktu Liburan. https://goo.gl/Y8JS2c
  • Chryssanto Septian Abadi. 1 Oktober 2015. Ocean Ecopark Ancol, wisata edukasi asyik di utara Jakarta. https://goo.gl/mZsyRZ

Sumber Gambar:

  • Pantai Ancol – https://goo.gl/Tr7mQy
  • Kepulauan Seribu – https://goo.gl/ca7Brt
  • Pulau Semak Daun – https://goo.gl/6D7yzy
  • Pulau Tidung – https://goo.gl/o3Vn28
  • Pulau Bidadari – https://goo.gl/iFBBW1
  • Pantai Pasir Perawan – https://goo.gl/DgKdGw
  • Pantai Marunda – https://goo.gl/LDJkpw
  • Taman Wisata Alam Angke Kapuk – https://goo.gl/3vAFUV
  • Taman Situ Lembang – https://goo.gl/xT2hsn
  • Taman Cattelya – https://goo.gl/ATMGBm
  • Taman Ayodya – https://goo.gl/1fVMPb
  • Taman Hutan Tebet – https://goo.gl/KtF7Xs
  • Hutan Kota Srengseng – https://goo.gl/t3DjxD
  • Taman Suropati – https://goo.gl/crPAbU
  • Taman Menteng – https://goo.gl/D7WY6N
  • Setu Babakan – https://goo.gl/HcD3qf
  • Taman Spathodea – https://goo.gl/dFgLpw
  • Kebun Binatang Ragunan – https://goo.gl/thPgFF
  • Taman Ismail Marzuki – https://goo.gl/4rHFh9
  • TMII (Taman Mini Indonesia Indah) – https://goo.gl/H74m54
  • Taman Pecenongan – https://goo.gl/sxYuoW
  • Dunia Fantasi (Dufan)- https://goo.gl/A67LdK
  • Seaworld Ancol – https://goo.gl/MJSHig
  • Atlantis Water Adventure – https://goo.gl/6jrQhi
  • Ocean Dream Ancol – https://goo.gl/A24KWQ
  • Waterboom Jakarta – https://goo.gl/69fgMi
  • Snowbay Waterpark – https://goo.gl/S1m6go
  • Ocean Ecopark – https://goo.gl/s5hrDd
  • Pasar Tanah Abang – https://goo.gl/uSZC1n
  • Pasar Glodok – https://goo.gl/846PWJ
  • Pasar Seni Ancol – https://goo.gl/dsc5Hc
  • Plaza Indonesia – https://goo.gl/xfN7Nc
  • Thamrin City – https://goo.gl/itK7cN
  • Museum Taman Prasasti – https://goo.gl/h8sVez
  • Museum Satria Mandala – https://goo.gl/r8FNXe
  • Museum Fatahillah – https://goo.gl/tVcypT
  • Museum Tekstil – https://goo.gl/Zaw35t
  • Museum Bahari – https://goo.gl/KexFCs
  • Museum Wayang – https://goo.gl/5aDnuH
  • Museum Gajah – https://goo.gl/kBPfv9
  • Alive Museum Ancol – https://goo.gl/E2iuei
  • Monumen Nasional – https://goo.gl/SXswoL
  • Masjid Istiqlal – https://goo.gl/B6GmFP
  • Gereja Katedral – https://goo.gl/8bgoFv
  • Kelenteng Jin De Yuan – https://goo.gl/CuVKqk

The post Ini Dia 45 Tempat Wisata Jakarta yang Ngehits dan Harus Kamu Kunjungi Saat di Jakarta appeared first on Finansialku Perencana Keuangan Independen.



This post first appeared on Solusi Finansial, please read the originial post: here

Share the post

Ini Dia 45 Tempat Wisata Jakarta yang Ngehits dan Harus Kamu Kunjungi Saat di Jakarta

×

Subscribe to Solusi Finansial

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×