Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Satu Ruangan Untuk Banyak Divisi? Pakai Partisi Kantor Aja

Menyiasati Ruangan besar, untuk dijadikan tempat kerja beberapa divisi memang perlu penataan yang tepat. Apalagi jika aktivitas tiap divisi sangat berbeda, butuh ketenangan, hingga koordinasi antar karyawan yang juga tidak sama.




Untungnya Anda bisa menggunakan Partisi kantor untuk menyiasatinya, sehingga ruangan jadi representatif untuk semua divisi. 


Pakai Partisi Kantor Dengan 5 Trik Hebat, Untuk Ruangan Luas


Sebenarnya tidak sulit untuk menata ruangan yang luas menjadi beberapa divisi, sebab Anda bisa membuat desain yang ciamik dengan berbagai partisi pendukung. Hal yang penting, kenali karakter kerja tiap divisi untuk menunjang penataan ruangan yang tepat guna.


1. Pembatas Antar Divisi


Partisi kantor pertama yang harus ada yaitu pembatas antar divisi. Anda bisa memilih partisi kaca sebagai pembatas utama tersebut, bisa kaca tempered warna transparan atau hitam model cermin yang hanya bisa dilihat dari bagian dalam.


Sedangkan orang dari luar tidak bisa melihat aktivitas di dalamnya.Bisa juga dengan memilih partisi pembatas, yang memadukan kaca pada bagian atas dan PVC untuk bagian bawahnya. Jadi ruangan akan terlihat seperti memiliki ruangan-ruangan kecil yang tegas.


2. Ciri Khas Tiap Divisi


Beri ciri khas untuk setiap divisi, agar siapa saja yang masuk ke dalam ruangan tersebut bisa langsung tahu divisi mana yang akan dikunjungi. Contohnya, divisi keuangan diberi ciri khas warna hijau yang berhubungan dengan uang. 


Kemudian divisi kreatif diberi ciri khas ruangan bernuansa dinamis dan futuristik lewat warna-warna partisi pendukungnya. Bila perlu, pilih partisi custom untuk memastikan setiap ruangan divisi memiliki desain yang benar-benar sesuai.


3. Kenyamanan Karyawan




Untuk kenyaman karyawan, libatkan mereka untuk memilih partisi pendukung di dalam ruangan masing-masing. Misalnya partisi pembatas antar meja kerja, dengan model bilik tinggi untuk memberikan privasi antar karyawan. Atau partisi multifungsi dimana meja langsung punya lemari dan kursi ergonomisnya.


4. Ruang Istirahat Bersama


Jangan lupa untuk menyisakan space pada ruangan untuk dijadikan tempat istirahat para karyawan. Pada ruangan ini, dibutuhkan partisi pembatas portable yang bisa dipindahkan dengan mudah ketika ruangan ingin didesain ulang.


5. Ruang Meeting bersama


Jika memungkinkan, buatlah sebuah ruangan dengan partisi pembatas yang tegas, bisa menggunakan bahan aluminium dipadu kaca. Kemudian tambahkan lapisan kedap suara untuk memberikan privasi bagi divisi yang akan melakukan meeting.


Furniture Tambahan di Ruang Besar




Selain partisi, Anda juga perlu menambahkan sejumlah furniture pendukung yang akan memperlancar aktivitas karyawan. Beberapa diantaranya yang wajib ada yaitu:


  • Lemari Dokumen atau Kabinet


Anda perlu menambahkan lemari penyimpanan dokumen untuk tiap divisi, sehingga tidak ada tempat yang menjadi berantakan akibat dijadikan tempat menyimpan dokumen. Ukurannya disesuaikan dengan kebutuhan dan pastikan senada dengan partisi yang ada di dalam ruangan.


  • Sofa Istirahat


Di ruangan istirahat, jangan lupa menempatkan sofa istirahat yang menambah kesan nyaman ketika karyawan beristirahat disana. Tapi, harus disesuaikan warna dan desainnya dengan partisi yang Anda pakai. Sehingga ruangan istirahat tetap memiliki interior yang maksimal.


  • Furniture Multifungsi


Untuk menghindari ruangan yang terlihat penuh, Anda juga bisa mencari furniture yang bisa dipakai untuk banyak kebutuhan alias multifungsi. 


Dengan informasi di atas, Anda sudah bisa mulai mendesain ruangan besar yang akan dibagi menjadi ruangan divisi. Manfaatkan partisi kantor dari arkadiafurniture.co.id semaksimal mungkin, agar ruangan terlihat seperti kantor permanen. Tentunya dengan identitas jelas tiap divisi, memberi kenyamanan kerja dan bernilai estetika ruangan tinggi.




This post first appeared on Tumi Indonesia, please read the originial post: here

Share the post

Satu Ruangan Untuk Banyak Divisi? Pakai Partisi Kantor Aja

×

Subscribe to Tumi Indonesia

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×