Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Tak Perlu Bingung, Berikut Cara Mendapatkan Resi Otomatis dari J&T Express

Sistem resi yang otomatis dari J&T Express memiliki fungsi untuk memudahkan seller dalam melakukan proses pengiriman barang, sehingga mereka tidak perlu repot repot memasukkan nomor resi ke halaman transaksi setelah mengirim barang. Dimana nomor resi ini akan secara otomatis terinput dalam sistem e commerce saat seller usai mengirim barang. Lalu, bagaimana cara mendapatkan resi otomatis dari J&T Express di situs Bukalapak? Yuk simak disini.

Cara Mudah Mendapatkan Nomor Resi Dengan Sistem Otomatis dari J&T Express

1. Memastikan Transaksi

Pertama tama untuk bisa mendapatkan nomor resi tersebut, seller harus memastikan terlebih dahulu bahwa media yang digunakan adalah dekstop PC atau laptop. Setelah itu, pastikan bahwa transaksi yang akan diproses dan pembeli memilih jasa pengiriman dari J&T Express. Setelah itu, Anda bisa masuk dalam halaman “Transaksi” di situs Bukalapak, dan pilih “Transaksi Pesanan” yang akan di proses.

2. Konfirmasi Proses Pesanan

Di halaman “Proses Pesanan” pilih opsi “Konfirmasi Proses Pesanan”, hal ini berfungsi untuk memberitahu pembeli bahwa pesanan yang mereka buat tengah diproses. Setelah proses pesanan dikonfirmasi, maka pada opsi “Konfirmasi Pengiriman Barang” pilih tab “Otomatisasi”. Pada bagian “Resi Otomatis” maka pilih jenis layanan pengiriman J&T Express dan tentukan bagaimana cara pengirimannya, entah itu Kurir Jemput Barang atau Drop Off Points.

3. Proses Mendapatkan Nomor Tiket

Pada langkah ini, Anda bisa melakukan proses untuk mendapatkan nomor tiket yang akan digenerate oleh sistem. Setelah itu, seller bisa mencetak nomor tiket untuk dokumen pengiriman paket yang akan dikirim ke buyer. Pihak e commerce akan langsung memberi tahu buyer bahwa pesanan sedang diproses, seusai seller mendapatkan nomor tiket. Sebaiknya, seller selesaikan pengiriman sebelum tenggat waktu guna menghindari tiga feedback negatif.

Perlu diingat, setelah mendapatkan nomor tiket maka seller tidak bisa mengganti jasa pengiriman yang digunakan. Jadi jika Anda sudah memilih jasa ekspedisi J&T Express, maka tidak bisa menggunakan jasa ekspedisi lain. Untuk lebih memudahkan petugas paket, maka Anda sebagai seller bisa memberikan beberapa informasi tambahan. Namun hal ini berlaku untuk paket yang memerlukan penanganan khusus, seperti barang mudah pecah atau rusak.

Seusai nomor tiket transaksi sudah selesai dicetak, maka seller perlu menempelkan tiket tersebut di bungkus paket. Perlu diketahui, jika Anda tetap membayar ongkos kirim ke kurir atau ke kantor J&T Express maka hal tersebut dianggap sebagai uang tambahan atau tips untuk kurir. Seller tidak bisa mengklaim uang tersebut sebagai biaya pengiriman ke J&T Express atau Bukalapak. Langkah terakhir, pesanan yang dibuat tersebut akan dikirim ke alamat yang sudah dicantumkan.

Dikarenakan sistem pada J&T Express sudah terintegrasi dengan sistem tracking situs Bukalapak, maka nomor resi akan secara otomatis langsung terinput. Adanya sistem satu ini memberikan beberapa keuntungan kepada para seller, seperti barang yang bisa diambil langsung oleh kurir ke alamat rumah atau pengiriman bisa dilakukan setiap hari. Seller juga tidak perlu repot repot lagi menginput nomor resi. Semoga informasi ini membantu.

The post Tak Perlu Bingung, Berikut Cara Mendapatkan Resi Otomatis dari J&T Express appeared first on Sehat Manfaat Semangat.



This post first appeared on Printer Support Number Blog And News, please read the originial post: here

Share the post

Tak Perlu Bingung, Berikut Cara Mendapatkan Resi Otomatis dari J&T Express

×

Subscribe to Printer Support Number Blog And News

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×