Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Sering Dianggap Sehat, Yuk Kenali 5 Makanan Tinggi Gula Berikut

Banyak sekali Makanan yang dianggap sangat sehat untuk di konsumsi secara rutin. Namun sebenarnya makanan yang terlihat tersebut tidak tentu sehat dan justru berpotensi menimbulkan banyak sekali penyakit. Untuk anda yang memiliki diabetes, anda harus berhati hati dengan makanan yang mengandung Gula berlebih. Yuk cari tahu apa saja makanan tinggi gula yang biasa dianggap sehat oleh kebanyakan orang berikut.

Makanan yang Dianggap Sehat Namun Mengandung Gula yang Tinggi

1 Roti

Jika anda berpikir mengkonsumsi roti sangat membantu untuk menurunkan berat badan, maka hal ini sangat salah kaprah. Pasalnya roti memiliki kandungan madu dan gula yang digunakan untuk mengaktifkan ragi dalam adonan. Tepung sendiri mengandung karbohidrat sederhana yang bisa diubah menjadi glukosa. Jangan sampai anda mengkonsumsi roti secara berlebih, karena justru akan menimbulkan efek samping yang berbahaya untuk tubuh.

2. Salad Dressing

Salad sayur atau buah memang bagus untuk kesehatan, namun ketika dicampur dengan salad dressing maka bisa menambahkan banyak ke gula ke dalamnya. Salad dressing biasanya menjadi pilihan menu bagi orang yang ingin menurunkan berat badan. Makanan salad dressing ini biasanya diisi dengan rasa dan gula buatan sehingga tidak produktif saat dicampur dengan sayur dan buah buahan.

Hal ini dijelaskan oleh Dr. Godwin Ihesis bahwa salad dressing ini biasanya mengandung mayones tidak baik untuk kesehatan seseorang. Mayones dapat menyebabkan obesitas, radang sendi dan penyakit jantung. Mayones yang dijual di pasaran terbuat dengan minyak kedelai, minyak jagung atau campuran minyak nabati. Sehingga sangat tidak cocok untuk di konsumsi oleh orang yang memiliki penyakit obesitas.

3. Saus Tomat

Saus tomat termasuk salah satu makanan yang dianggap sehat untuk di konsumsi. Padahal saus tomat termasuk Makanan Tinggi Gula yang mengandung satu sendok teh gula yang cukup tinggi. Memiliki kandungan yang cukup tinggi, tentu hal ini tidak baik untuk di konsumsi oleh anda yang memiliki penyakit diabetes dan ingin menurunkan berat badan. Kurangilah konsumsi saus tomat karena bisa menyebabkan diet anda gagal.

4. Buah Kaleng

Hanya karena diberi nama buah kaleng bukan lantas membuat buah tersebut aman untuk dikonsumsi dan menyehatkan tubuh. Namun ternyata buah dalam kaleng memiliki kandungan yang berbahaya untuk tubuh. Selain itu buah kaleng juga mengandung gula yang tinggi sehingga bisa menggagalkan usaha diet anda. Tak hanya itu bagi anda yang memiliki penyakit diabetes anda juga harus lebih sering menghindari buah kaleng tersebut.

Jangan tergiur dengan harga promosi yang ada di swalayan dan supermarket tersebut, karena justru bisa membahayakan tubuh. Buah dalam kaleng juga mengandung pengawet yang tidak sehat jika dikonsumsi secara rutin. Jika anda ingin mengkonsumsi buah alami yang instan, pertimbangkan untuk membeli buah kering saja, karena jauh lebih sehat dan aman di konsumsi secara rutin.

5. Yoghurt

Sebagian besar produk rendah lemak sekarang mencoba untuk membuat inovasi dengan mengimbangi manisnya gula. Jika anda menganggap yoghurt adalah makanan yang renda gula, maka anda harus tahu kandungan di dalamnya. Yoghrut mengandung sekitar 12 sendok teh gula dan mengandung setidaknya sebanyak 26 gram gula. Sehingga anda harus lebih mengurangi mengkonsumsi yoghurt secara rutin.

Itulah beberapa makanan yang mengandung gula yang tinggi dan tidak sehat jika dikonsumsi secara berlebih. Anda bisa membeli makanan yang rendah gula dengan memperhatikan kemasan produk sehingga bisa mengetahui kandungan di dalamnya. Jangan pernah terkecoh dengan makanan yang tampaknya sehat dan di bandrol dengan harga yang murah, karena hal ini justru berpotensi mengandung bahan bahan yang berbahaya untuk tubuh.

The post Sering Dianggap Sehat, Yuk Kenali 5 Makanan Tinggi Gula Berikut appeared first on Sehat Manfaat Semangat.



This post first appeared on Printer Support Number Blog And News, please read the originial post: here

Share the post

Sering Dianggap Sehat, Yuk Kenali 5 Makanan Tinggi Gula Berikut

×

Subscribe to Printer Support Number Blog And News

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×