Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Resep Roti Goguma Ppang Paling Mudah Untuk Pemula

Goguma ppang itu apa?

Sebelumnya penjelasan terlebih dahulu tentang roti asal Korea yang lagi Hits ini.
Goguma ppang adalah perpaduan roti yang dibuat kenyal seperti mochi dengan isian berupa ubi. Kulit roti nya terbuat dari Pine Soft T/202 (tepung gluten) dan pewarna makanan.

Bubuk tepung ini bisa diganti dengan tepung ketan dan tepung tapioka. Sedangkan isian nya berupa ubi manis yang sudah direbus dan di lembutkan atau dihancurkan dan diberi keju leleh di dalamnya.

Dalam bahasa Korea, goguma artinya ubi, sedangkan ppang adalah roti. Roti Goguma Ppang ini sangat mudah ditemukan di berbagai toko, baik yang online atau pun toko toko penjual roti.

Dan ternyata Goguma Ppang juga mudah untuk dibuat sendiri. Penasaran? Berikut ada bocoran resepnya.

Bahan isian:

1. Ubi madu panggang/kukus 300gr, kemudian haluskan.
2.  Madu 1 sdm Mentega putih atau Mentega tawar 15 gr

Bahan kulit:

1. Pine Soft T/202 (tepung gluten) 160 gr (jika tidak ada bisa menggunakan Tepung tapioka 140gr dan Tepung ketan 20gr)
2. Gula 20gr
3. Garam secukupnya
4. Telur 30gr (1 butir)
5. Madu 1 sdt
6. Minyak sayur 1 sdm
7. Susu full cream hangat 60gr atau 57ml)
8. Margarin 35gr (bisa diganti mentega)
9. Tepung terigu protein tinggi 20-30gr

Bahan tambahan lainnya:

1. Tepung ubi ungu untuk taburan atau baluran. 2. Keju quick melt untuk isian (optional)

Cara Membuat:

Campur Pine Soft T/202 (tepung gluten) atau tepung tapioka, tepung ketan, gula, garam, dan aduk rata. Masukkan telur, minyak sayur, dan madu. Aduk sampai rata. Kemudian masukkan susu, uleni lagi sampai kalis. Masukkan margarin, uleni hingga tercampur rata.

Masukkan terigu sedikit demi sedikit sambil diuleni, sampai adonan tidak terlalu lengket. Jadi adonannya ini lembek dan lengket namun jika disentuh tangan tidak lengket. Bungkus adonan dengan plastik wrap atau plastik biasa, simpan kedalam kulkas selama 30 menit.

Bagi adonan jadi 6 bagian, kemudian pipihkan dengan rolling pin (tabur tepung terigu tipis tipis pada alas dan peralatan agar tidak lengket). Selanjutnya beri isian ubi yang sudah dihaluskan dan keju quick melt dan bentuk adonan menyerupai ubi.

Gulung gulung adonan di atas tepung ubi ungu. Jangan lupa beri lubang kecil kecil pada adonan dengan menggunakan sumpit agar menyerupai ubi. Panggang roti pada suhu sekitar 170° C atau menyesuaikan oven masing-masing selama kurang lebih 15 menit.

Nahh roti goguma ppang siap untuk di sajikan ataupun di jual di toko anda. Demikian resep Goguma Ppang yang sangat mudah untuk dibuat. Terima kasih dan Selamat mencoba...semoga artikel ini bisa bermanfaat.


This post first appeared on Personal, please read the originial post: here

Share the post

Resep Roti Goguma Ppang Paling Mudah Untuk Pemula

×

Subscribe to Personal

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×