Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Inilah Parpol Pemenang Pemilu 2014 di 33 Provinsi



Komisi Pemilihan Umum (KPU) secara resmi mengumumkan hasil rekapitulasi nasional Pemilu 2014, Jumat (9/5) lalu. Dari hasil itu, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) keluar sebagai juara dengan mengumpulkan 23.681.471 suara (18,95 persen).

Dalam SK KPU Nomor 411/Kpts/KPU/Tahun 2014 tentang Penetapan Hasil Pemilu Anggota DPR, DPD dan DPRD Tahun 2014, dapat dilihat basis kemenangan partai politik di masing-masing provinsi. Dari 33 provinsi yang ada, hanya ada 6 parpol yang berhasil menguasai dan menjadi pemenang di tingkat provinsi. Masing-masing PDIP menang di 17 provinsi; Golkar 11 provinsi; Demokrat 2 provinsi; Gerindra, PAN, dan NasDem masing-masing 1 provinsi.

Seperti dikutip merdeka.com, Senin (12/5), PDIP menyapu bersih seluruh provinsi di Pulau Jawa, ditambah Banten, Bali, Sumatera Selatan, Lampung, Bangka Belitung, Kepulauan Riau, NTT, Kalimantan Barat, Kalimantan Tengah, Sulawesi Utara, Maluku dan Maluku Utara.

Golkar menang di 11 provinsi yakni Sumatera Utara, Sumatera Barat, Riau, Jambi, NTB, Kalimantan Selatan, Kalimantan Timur, Sulawesi Tengah, Sulawesi Selatan, Gorontalo dan Sulawesi Barat.

Partai Demokrat menang di Papua dan Papua Barat. Gerindra jawara di Aceh, PAN unggul di Sulawesi Tenggara, dan NasDem tertinggi di Bengkulu.

Berikut parpol pemenang Pemilu 2014 tiap provinsi dan rincian suaranya:


No.
Provinsi
Parpol Pemenang Pemilu 2014
Jumlah Suara
1
Aceh
GERINDRA
366.385
2
Sumatera Utara
GOLKAR
1.004.498
3
Sumatera Barat
GOLKAR
403.249
4
Riau
GOLKAR
544.986
5
Jambi
GOLKAR
288.724
6
Sumatera Selatan
PDIP
692.847
7
Bengkulu
NASDEM
130.759
8
Lampung
PDIP
711.346
9
Bangka Belitung
PDIP
137.085
10
Kepulauan Riau
PDIP
132.412
11
DKI Jakarta
PDIP
1.410.173
12
Jawa Barat
PDIP
4.159.411
13
Jawa Tengah
PDIP
4.295.605
14
DI Yogyakarta
PDIP
570.531
15
Jawa Timur
PDIP
3.580.945
16
Banten
PDIP
989.329
17
Bali
PDIP
872.885
18
NTB
GOLKAR
333.282


This post first appeared on Ilmu-politik-dan-pemerintahan, please read the originial post: here

Share the post

Inilah Parpol Pemenang Pemilu 2014 di 33 Provinsi

×

Subscribe to Ilmu-politik-dan-pemerintahan

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×