Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Doa dan Makna Telinga Berdenging Menurut Islam

Abiabiz.com – Doa dan makna telinga berdenging menurut islam. Menurut dokter, telinga yang berdenging atau berdengung, mengeluarkan bunyi “nging” atau “ngung” adalah tanda bahwa kuping atau telinga kita mengalami kerusakan dan masalah kesehatan.

Namun dalam agama Islam, telinga yang bedenging atau berdengung dapat menjadi tanda bahwa Nabi Muhammad SAW sedang menyebut nama kita. Oleh karena itu, saat telinga berdenging maka kita disunnahkan untuk menjawabnya dengan doa.

Doa yang dibaca adalah doa untuk memuji dan memuliakan nama Nabi Muhammad SAW dan memohon supaya Allah SWT memberikan syafaat dan kebaikan kepada Nabi beserta keluarga dan seluruh keturunannya.

Ketika telinga berdengung kita akan merasakan sakit dan sedikit perih di telinga, kadang juga sakit kepala, hal tersebut terjadi karena gendang telinga menerima suara dengan frekuensi yang cukup tinggi. Jika frekuensi gelombang suara yang diterima lebih tinggi lagi, bukan tidak mungkin telinga kita akan rusak.

Di sini kita akan membahas mengenai doa yang dibaca saat telinga berdenging atau berdengung menurut agama Islam dalam bahasa Arab, tulisan latin dan artinya atau terjemahan bahasa Indonesia sesuai sunanh berdasarkan hadits shahih.

Doa Ketika Telinga Berdenging Menurut Islam

Ada dua doa pendek yang dapat kita baca ketika mendengar denging atau dengung dalam telinga. Doa yang ditulis berikut ini bersumber dari hadits riwayat sahabat Baginda Nabi. Doa ini memiliki makna dan keistimewaan.

Makna dan keistimewaan dari doa saat telinga berdenging menurut agama Islam ini adalah memohon keselamatan, kesejahteraan, dan sholawat kepada Nabi serta keluarganya termasuk cucu dan seluruh keturunannya.

Selain itu, fadhilah lain dari doa singkat dan ringkas ini adalah memohon kepada Allah SWT untuk memberikan rahmat kepada orang yang menyebut nama kita atau membisikkan nama kita dari kejauhan.

Ingatlah selalu bahwa amalkan doa pendek ini setiap kali telinga berdengung, silahkan simak bacaan doa lafadz saat ketika telinga berdenging dalam agama Islam berikut ini.

1. Doa Saat Telinga Berdenging

اَللَّهُمَّ صَلِّ وَسَلِّمْ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَعَلَى آلِ سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ ذَكَرَهُ اللهُ مَنْ ذَكَرَنِيْ بِخَيْرٍ

Allâhumma shalli ‘alaa sayyidinaa muhammadin wa ‘alaa aali sayyidinaa muhammadin, dzakarahullaahu man dzakaranii bikhairin.

Artinya:
“Hai Tuhanku, berilah shalawat dan sejahtera atas sayyidina Muhammad dan atas keluarga sayyidina muhammad. Semoga Allah menyebut dengan rahmat orang yang menyebutku dengan kebaikan.”

2. Doa Ketika Telinga Berdenging

اَللّٰهُمَّ صَلِّ عَلٰى مُحَمَّدٍ ذَ كَرَاللهُ بِخَيْرٍ مَنْ ذَ كَرَنِيْ

Allaahumma sholli ‘alaa Muhammadin dzakarallaahu bikhoirin man dzakaronii.

Artinya:
“Ya Allah semoga sholawat dilimpahkan atas Nabi Muhammad. Semoga Allah menyebut suatu kebaikan kepada orang yang menyebut daku.”

Makna Ketika Telinga Berdenging Menurut Islam

Dalam agama Islam, telinga berdenging adalah panggilan dari Muhammad SAW. Hal tersebut sesuai dengan hadits yang diriwayatkan oleh al-Azizi dalam as-Siraj al-Munir yang berbunyi sebagai berikut.

إِذَا طَنَّتْ أُذُنُ أَحَدِكُمْ فَلْيَذْكُرْنِي وَلْيُصَلِّ عَلَيَّ ، وَلْيَقُلْ : ذَكَرَ اللَّهُ مَنْ ذَكَرَنِي بِخَيْرٍ

“Apabila telinga kalian berdenging, hendaklah dia mengingatku, dan membaca shalawat untukku, dan hendaknya dia mengucapkan, ’Semoga Allah mengingat orang yang mengingatkan dengan mendoakan kebaikan.”

Dalam hadits tersebut dijelaskan bahwa Rasul menjelaskan ketika ada seseorang yang telinganya berdenging, maka hendaklah orang tersebut mengingat Nabi dan membacakan sholawat untuknya serta memohon kebaikan dari Allah SWT.

Makna dalam dunia medis ketika telinga kanan atau kiri berdenging, maka itu bisa jadi pertanda munculnya sebuah penyakit. beberapa penyakit yang dapat gendang telinga rusak, struktur tulang bagian dalam telinga berubah, dll.

Selain itu, penyakit lain yang dapat muncul setelah telinga berdenging antara lain tumor otak, abnormalitas, meniere, tinnitus pulsatile, ada banyak kotoran yang hinggap di telinga, serta trauma otak dan tuli atau budeg.

Kesimpulan

Sekian mengenai penjelasan doa telinga berdenging, doa bila telinga berdengung lama, makna, arti, firasat, tanda awal, telinga berdengung atau berdenging menurut agama Islam bagi wanita atau laki-laki kejawen, dsb.

Baca :
  • Doa Menyambut Puasa Ramadhan Sesuai Sunnah
  • Pengertian Puasa Kafarat dan Cara Membayarnya
  • Doa Hari Asyura Tanggal 10 Muharram

Artikel Doa dan Makna Telinga Berdenging Menurut Islam pertama kali tampil pada Abiabiz.com.



This post first appeared on Abiabiz, please read the originial post: here

Share the post

Doa dan Makna Telinga Berdenging Menurut Islam

×

Subscribe to Abiabiz

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×