Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

ANT-MAN AND THE WASP: QUANTUMANIA, KECIL-KECIL TERNYATA CABE RAWIT

Hallo sahabat bacabagus…

Mana nih suaranya para penggemar MCU, Marvel Cinematic Universe. Kalian para penggemar pasti sudah tahu kalau di medio Bulan Februari ini akan hadir di bioskop Film superhero Marvel, ANT-MAN AND THE WASP: QUANTUMANIA.

Film ini akan segera tayang di bioskop Indonesia pada 15 Februari 2023 mendatang. Film Ini menjadi film pembuka marvel dalam memasuki phase terbaru Marvel Universe. Lantas, apakah film ini akan merjai bioskop Indonesia? Mari kita buktikan bersama.

Trailer dari film ANT-MAN AND THE WASP: QUANTUMANIA ini sudah tayang sejak lama dan menunjukkan perjalanan Ant-Man yang memasuki alam quantum. Salah satu kisahnya, non spoiler, mereka berinteraksi dengan banyak makhluk aneh serta petualangan menegangkan lainnya.

Rasanya, para penggemar Marvel akan dibuat tegang dengan interaksi antara Ant-Man dan Kang the Conqueror yang muncul dalam trailer-nya tersebut. Para penggemar yang analisisnya kuat pasti akan mempunyai gambaran bagaimana  kelanjutan dari universe ini.

Film yang disutradarai oleh Peyton Reed ini mempunyai durasi film hingga 2 jam 5 menit. Singkatnya, film ini menjadi film pembuka Marvel untuk memasuki fase kelima dari Marvel yang menceritakan tentang perjalanan Scott Lang, Hope Van Dyne, Hank Pym, dan Janet Van Dyne yang memasuki alam quantum.

Mereka memasuki dunia quantum tersebut dan mereka mampu berinteraksi dengan berbagai makhluk aneh yang ada di dalamnya. Bahkan mereka memulai petualangan yang melampaui batas yang sebisa mungkin mereka pikirkan.

Perjalanan mereka ini dikisahkan atas dasar ketidaksengajaan. Bahkan, di moment ini Ant Man juga harus menghadapi Kang dengan sangat sengit. Hal ini tampak jelas dalam cuplikan trailer di menit terakhir. Sungguh membuat penasaran, guys…

Melansir dari IMDb, beberapa pemeran yang tampil dalam film ini adalah:

  1. Paul Rudd sebagai Scott Lang (Ant-Man)
  2. Evangeline Lilly sebagai Hope Van Dyne (Wasp)
  3. Jonathan Majors sebagai Kang the Conqueror
  4. Kathryn Newton sebagai Cassie Lang
  5. Michelle Pfeiffer sebagai Janet Van Dyne (Wasp)
  6. Michael Douglas sebagai Dr. Hank Pym
  7. Bill Murray sebagai Krylar
  8. William Jackson Harper sebagai Quaz
  9. Katy M. O’Brian sebagai Jentorra
  10. Randall Park sebagai Jimmy Woo.



This post first appeared on Baca Bagus, please read the originial post: here

Share the post

ANT-MAN AND THE WASP: QUANTUMANIA, KECIL-KECIL TERNYATA CABE RAWIT

×

Subscribe to Baca Bagus

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×