Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

PENUTUPAN TOYS HOBBIES WEEK 2022, TUNJUNGAN PLAZA JADI LAUTAN MANUSIA

Minggu, 25 September telah tiba. Hari ini menjadi hari penutupan event Toys Hobbies Week 2022 yang digelar di Atrium Lantai 2 Tunjungan Plaza 6 Kota Surabaya. Penutupan event ini dikemas sangat epic dan berhasil membuat decak kagum para pengunjung.

Terbukti, dari pantauan bacabagus saat hadir di lokasi, Mall Tunjungan Plaza ini terlihat lebih ramai dari biasanya. Parkir penuh, lalu lalang pengunjung di lorong-lorong mall sangat padat. Terlebih di sekitar Atrium lantai 2, sangat ramai sekali.

Event Toys Hobbies Week memang Menjadi Salah Satu event yang ditunggu banyak orang dan komunitas. Di hari penututupannya, panitia menyajikan rangkaian acara yang cukup padat juga. Dari data yang didapat, ada 13 rangkaian acara.

Yaitu; praliminary CTR, praliminary SSBU, meet and greet with Cosplayer international Heyleydia, henshin competition, dance competition, coswalk competition, cosplay competition, perform by EGM heroes, meet and greet with cosplayer international Heyleydia, final SSBU, awarding cosplay, henshin, dance, final CTR, dan awarding CTR+SSBU.

Di hari penutupan event ini, para cosplayer dari berbagai wilayah dengan berbagai kostum memadati area Atrium lantai 2. Mereka bertemu dan saling sapa sesama cosplayer lainnya. Di beberapa sudut mereka terlihat diajak foto oleh pengunjung. Ada juga beberapa fotografer yang sengaja hadir untuk hunting foto bersama para cosplayer.

Salah satu pemantik mereka adalah dengan dihadirkannya bintang tamu dari Negara Thailand Heyleydia, seorang cosplayer international yang sudah ternama dan tak asing lagi di dunia cosplay. Para cosplayer yang hadir mayoritas mengaku senang bisa bertemu sang idola cosplayer Heyleydia.

Untuk meet and greet dengan Heyleydia, para cosplayer rela berjajar antri di samping panggung. Mereka ada yang mengajak foto bersama, meminta tanda tangan dari sang idola, menyampaikan sesuatu, hingga ada yang memeluknya.

“Wah, benar-benar ramai penutupan event ini. Pembukaan event ini saya datang, penutupannya juga datang. Hari ini (Minggu, 25 September), sangat padat sekali karena acaranya juga banyak. Jadi, pastinya banyak orang yang terlibat kali ya,” kata Novi, pengunjung biasa asal Surabaya.

James, cosplayer Surabaya dari EGM Heroes mengatakan, selama lima hari event berjalan, ia bersama timnya selalu hadir setiap sore. Hal itu karena cosplayer ini mendapat jadwal untuk tampil menghibur para pengunjung. Ia mengenakan kostom Iron Man.

Baginya, sosok Iron Man adalah karakter pahlawan genius yang suka menolong orang-orang lemah. Iron Man (Tony Strak) dikenal sebagai sosok yang berhasil mengembangkan persenjataan teknologi militer. Ditanya soal kenapa memilih kostum Iron Man, pria yang aktif menjadi cosplayer itu menjawab karena menjadi salah satu pengagum sosok Iron Man.

Penutupan event Toys Hobbies Week 2022 ini memang digelar sangat meriah. Selain karena mendatangkan bintang tamu international, lomba-lomba yang diselenggarakan di hari terakhir cukup menghibur. Salah satunya lomba hanshin yang berhasil membuat para pengunjung tertawa dengan aksi-aksi kocak para peserta.



This post first appeared on Baca Bagus, please read the originial post: here

Share the post

PENUTUPAN TOYS HOBBIES WEEK 2022, TUNJUNGAN PLAZA JADI LAUTAN MANUSIA

×

Subscribe to Baca Bagus

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×