Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

RIZKY NAZAR DAN SEPENGGAL CERITA GATOT KACA YANG DIGANDRUNGI PENGGEMAR WANITA

Hallo sahabat bacabagus…

Salah satu dari rangkaian gala premiere film Satria Dewa: Gatot Kaca di Mall Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan ialah digelarnya konferensi pers. Konferensi ini dilakukan di dalam gedung bioskop dengan menghadirkan para pemain flim untuk menjawab dan mengomentari beragam pertanyaan.

Para pemain, sutradara, produser, dan semua yang terlibat di dalamnya duduk berjajar di depan para hadirin. Kalangan media juga berjajar siap dengan kamera dan catatan pertanyaannya. Satu persatu angkat tangan dan melontarkan pertanyaan.

Kali ini, bacabagus akan mengisahkan beragam jawaban dan pendapat yang dilontarkan pemeran utama dari Gatot Kaca sendiri. Sosok yang sangat digemari oleh para penonton wanita saat itu. Dia adalah Rizky Nazar.

Pada sesi konferensi pers itu, Rizky Nazar mengungkapkan bagaimana proses syuting film Satria Dewa yang dialaminya. Berperan sebagai Gatot Kaca, bagi dia, tidaklah mudah dan melewati proses yang panjang. Namun, ia merasa sangat senang karena akhirnya film itu bisa tayang.

“Dengan semua yang kita lalui, proses yang panjang, rumit, berat juga. Kita cuma deg-degan lihat hasilnya gimana,” kata Rizky Nazar sembari tersenyum kepada hadirin.

Dalam flim itu, Rizky Nazar harus beradegan laga. Ia melakoni adegan tersebut bersama Yayan Ruhiyan dan Cecep Arif Rahman, dua aktor bela diri dan koreografi laga yang sudah tidak diragukan lagi dalam kemampuan bela dirinya.

“Ya senang banget, suatu pengalaman yang enggak pernah gue lupain bisa fighting bareng salah satu the best actor laga Indonesia dalam satu scene dalam satu adegan itu luar biasa. Beban juga, ‘wah pasti gue kelihatan cupu banget di depan mereka’,” ucap Rizky Nazar disela wawancara.

Meski demikian, Rizky Nazar bersyukur karena dia merasa terbantu dengan Yayan Ruhiyan dan Cecep Arif Rahman. Ia banyak mendapat pengalaman soal bela diri kedua actor bela diri tersebut.

“Untungnya mereka ngebantu banget merhatiin gerakan gue banget selalu nanyain ‘Rizky enaknya gimana biar temponya dapet’, mereka benar-benar ngedidik banget, enggak ada egoisnya sama sekali, wah pengalaman yang tak terlupakan,” katanya menambahkan.

Untuk diketahui, ia berperan sebagai Yudha (Gen Gatot Kaca). Yudha adalah putra dari pasangan suami istri bernama Arimbi dan Pandega yang memiliki kehidupan sulit. Dia harus merawat kedua orangtuanya yang sakit-sakitan ditambah kondisi perekonomian yang sulit.

Di flimnya (karena kami sudah nonton), Arimbi, ibu Yudha mengalami hilang ingatan karena terkena kekuatan jahat dari Aswatama saat meminta paksa brajamusti. Oleh orang-orang kampung tempat tinggalnya, Arimbi dianggap gila dan beberapa kali mau diusir. Karena selain kondisinya yang demikian, ia juga sering telat bayar.

Sedang Pandega, ayah Yudha meninggalkan keluarganya sejak Yudha masih kecil. Ia memutuskan demikian karena mempertimbangkan keamanan keluarganya dari jahatnya korawa. Namun, ketika Yudha dewasa ia salah faham dengan ayahnya.

Dengan terbata-bata, karena diperankan bisu, Pandega berusaha menjelaskan bahwa ia tidak bermaksud meninggalkan mereka. Ia berusaha menjaga dan mengamankan pusaka gandingan Brajamusti, yaitu Brajadenta. Pandega tetap memantau keduanya (Arimbi dan Yudha).

Cuplikan kisah yang cukup epik. Sisi pengorbanan ayah yang rela jauh dari keluarga yang disayanginya demi keamanan keluarganya. Berkorban di masa yang cukup sulit dan bahaya.

Beberapa bintang lainnya di film ini adalah Yasmin Napper. Dia berperan sebagai Agni, seorang mahasiswi S1 yang memiliki sifat mandiri, cerdas, dan keras kepala. Agni merupakan putri semata wayang dari Profesor Arya.

Sementara itu aktor Jerome Kurnia berperan sebagai teman baik Yudha. Omar Daniel memerankan tokoh bernama Dananjaya yang memiliki sifat dingin dan angkuh diluar tapi memiliki hati yang lembut.



This post first appeared on Baca Bagus, please read the originial post: here

Share the post

RIZKY NAZAR DAN SEPENGGAL CERITA GATOT KACA YANG DIGANDRUNGI PENGGEMAR WANITA

×

Subscribe to Baca Bagus

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×