Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Fasilitas dan Prosedur Bedah di RS THT Proklamasi

RS Tht Proklamasi merupakan rumah sakit khusus yang melayani seputar telinga, hidung, tenggorokan dan bedah kepala leher. Didirikan oleh para guru besar dan dokter senior spesialis THT-KL pada tahun 1981 dan menjadi rumah sakit khusus THT pertama dan terbesar di Indonesia.

Fasilitas di RS THT Proklamasi

Merupakan rumah sakit bedah terbesar dan terlengkap di Indonesia, RS THT Proklamasi memiliki sejumlah fasilitas penunjang seperti:

  1. Audiologi Center

Audiology Center merupakan unit untuk mengevaluasi masalah seputar pendengaran serta penjualan alat bantu dengar. Beberapa pemeriksaan di bagian ini seperti pemeriksaan pure tone audiometry, speech audiometry, impedance, Otoacoustic Emission (OAE), Free Field Test (FFT), Brainstem Evoked Response Audiometry (BERA) dan Auditory Steady State Response (ASSR).

  1. Instalasi Gawat Darurat 24 Jam

IGD di RS THT Proklamasi didukung oleh dokter spesialis THT-KL yang memiliki sertifikat Advance Trauma Live Support (ATLS) dan Advanced Cardiovascular Life Support (ACLS).

  1. Laboratorium

Memiliki dokter dan perawat yang profesional dan berpengalaman. Serta bekerjasama dengan Laboratorium Prodia sehingga pasien bisa memperoleh hasil hasil yang cepat dan akurat.

  1. Ruang Rawat

Memiliki 24 tempat tidur dengan 4 pilihan ruang rawat dengan fasilitas seperti AC, water heater, dan fasilitas lainnya yang dibedakan sesuai dengan pilihan ruangan seperti:

  • Bronze Room
  • Luas ruang 15,2 m2
  • 2 Tempat Tidur
  • Silver Room
  • Luas ruang 15,2 m2
  • 1 Tempat Tidur
  • Gold Room
  • Luas ruang 15,2 – 22,8 m2
  • 1 Tempat Tidur
  • Sofa
  • TV Cable
  • Kulkas
  • Telephone
  • Platinum Room
  • Luas ruang 20,9 m2
  • 1 Tempat Tidur
  • Sofa Bed
  • TV Cable
  • Kulkas
  • Telephone
  • Complimentary Drink
  • Breakfast & Lunch (Penjaga)
  • Premier Room
  • Luas ruang 22,8 m2
  • 1 Tempat Tidur
  • Sofa Bed
  • Kulkas
  • Telephone
  • Lemari
  • Brankas
  • Welcome Fruit
  • Complimentary Drink
  • Breakfast & Lunch (Penjaga)

Prosedur Bedah di RS THT Proklamasi

Seperti rumah sakit lainnya, RS THT Proklamasi memiliki berbagai prosedur bedah untuk mengatasi masalah seputar telinga, hidung, tenggorokan, kepala dan leher. Beberapa prosedur bedah tersebut antara lain:

  1. Bedah Mikroskopik

Bedah mikroskopik merupakan prosedur bedah pada telinga yang menggunakan mikroskop khusus operasi dan alat-alat penunjang yang berukuran kecil dan halus. Dengan bantuan mikroskop tersebut, dokter bisa melihat objek 40 kali lebih besar. Permasalahan seputar telinga yang memerlukan prosedur bedah ini antara lain:

  • Gangguan pendengaran akibat pertumbuhan tulang baru (Otosklerosis).
  • Kelainan telinga karena penyakit bawaan.
  • Kerusakan telinga karena trauma tumpul atau bunyi keras.
  • Tumor jinak atau ganas pada telinga.

Prosedur ini juga bisa untuk mengatasi masalah telinga berair atau otitis media supuratif kronis yang tidak kunjung sembuh meski sudah menjalani pengobatan.

Beberapa nama operasi dengan bedah mikroskopik seperti miringoplasti, timpanoplasti, mastoidektomi, atikotomi, mastoidektomi dan timpanoplasti.

  1. Bedah Telinga Endoskopi

Bedah telinga endoskopi di RS THT Proklamasi merupakan prosedur yang membantu dokter mendapatkan visualisasi bagian telinga secara langsung. Prosedur ini akan memungkinkan dokter melakukan operasi dengan teknik otologi invasif minimal (operasi hanya melalui liang telinga). 

Prosedur ini bisa membantu mengatasi masalah telinga seperti rusaknya tulang pendengaran, gendang telinga berlubang, munculnya jaringan yang tumbuh di telinga (kolesteatoma) atau gangguan telinga dalam lainnya.

  1. Bedah Mulut dan Maksilofasial

Bedah mulut dan maksilofasial berfokus untuk mendiagnosis, membedah dan melakukan perawatan seputar penyakit, cedera dan kelainan pada kepala, mulit, gusi, gigi, rahang dan leher. Bedah mulut juga bisa mencakup pencabutan gigi bungsu, cangkok tulang, patologi mulut atau bedah rahang korektif.

Itulah beberapa fasilitas dan prosedur medis yang tersedia di RS THT Proklamasi.

The post Fasilitas dan Prosedur Bedah di RS THT Proklamasi appeared first on Informasi Kesehatan Mancanegara.



This post first appeared on All Days Travel - Just Another Travel, please read the originial post: here

Share the post

Fasilitas dan Prosedur Bedah di RS THT Proklamasi

×

Subscribe to All Days Travel - Just Another Travel

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×