Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Musda III DPD ASPPI NTB Yang Mengusung Tema Kolaborasi Berlangsung Sukses

sewamobillombok.id, Lombok Barat – Musda ke-III DPD Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia (ASPPI) NTB yang terlaksana pada hari Rabu (30/06/2021) di Hotel The Jayakarta Lombok berlangsung seru dan demokratis dengan 4 calon. Badrun (Top Tour) akhirnya terpilih sebagai ketua Dpd Asppi Ntb Periode 2021-2025.

Musda III yang dibuka secara resmi oleh Bupati Lombok Barat Fauzan Khalid ini dihadiri oleh ketua DPP ASPPI Safor Mardianto, Kepala Dinas Pariwisata Provinsi NTB Yusron Hadi, Kepala Dinas Pariwisata Kabupaten Lombok Barat Saeful Ahkam, Kepala Dinas Pariwisa Kabupaten Lombok Utara Vidi Eka Kusuma, Praktisi Pariwisata Taufan Rahmadi, Ketua BPPD (Badan Promosi Pariwisata Daerah) Provinsi NTB Ari Garmono, ketua asosiasi Pariwisata NTB serta seluruh anggota Dpd Asppi NTB.

Ketua Panitia Pelaksana Musda III DPD Asppi Ntb, Saepul Ashari mengatakan musda kali ini mengangkat tema “Semangat Kolaboratif, Inovatif, dan Adaptif Untuk Pariwisata NTB Gemilang“, sejalan dengan program menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Uno untuk memperkuat kolaborasi antar pentahelix dan komunitas sebagai langkah strategis membangkitkan ekonomi melalui sektor pariwisata dan ekonomi kreatif (parekraf) nasional.

“Pandemi memaksa kita untuk terus berkreasi dan berinovasi, harapan kita semua pada akhirnya nanti kita mampu bertahan dan menjadi pemenang di tengah pandemi covid-19”, jelasnya.

Lebih lanjut, Saepul Ashari menjelaskan bahwa musda merupakan agenda tertinggi dari sebuah Asosiasi, sehingga musda adalah momentum yang sangat tepat dalam upaya menggairahkan dan menghidupkan serta membawa organisasi ke arah perubahan yang lebih baik.

“Dengan momentum Musda kali ini diharapkan mampu menggairahkan dan menghidupkan Pariwisata NTB untuk ke arah yang lebih baik”, lanjutnya.

Rangkaian acara yang berlangsung tertib dengan protokol kesehatan ini dimulai dengan sambutan dan laporan ketua panitia, sambutan ketua DPP ASPPI, lalu dibuka secara resmi oleh Bupati Lombok Barat. Setelah coffee break, agenda dilanjutkan dengan penyampaian laporan dan pertanggungjawaban DPD ASPPI NTB 2017-2021 Ahmad Ziadi sekaligus demisioner ketua dan pengurus DPD ASPPI NTB 2016-2021, kemudian sidang pleno dan seleksi calon ketua.

Musda yang dihadiri oleh 40 lebih anggota DPD ASPPI NTB ini semakin seru saat memasuki sesi pemaparan visi misi dan penghitungan suara ke-4 calon ketua yang lulus seleksi. Keempat calon ketua tersebut antara lain Leja Kodi (Leko Holiday) dan Badrun (Top Tour) yang aktif di pengurus periode sebelumnya, Ahmad Ziadi (Logo Holiday) yang merupakan petahana, serta Agus Haryanto (Qline Expriental Learning). Pemungutan suara kemudian berakhir dengan angka kemenangan telak yang diperoleh oleh Badrun di angka 27, Agus Haryanto 2, Leja Kodi 8 dan Ahmad Ziadi 11 angka.

Ketua DPP ASPPI Safor Mardianto dalam sambutannya menyatakan bahwa Pariwisata adalah masa depan Ekonomi Indonesia yang efeknya langsung dapat dinikmati oleh masyarakat secara umum. Kondisi kepariwisataan yang terpuruk akibat Covid-19 membuat tantangan kepariwisataan ke depan akan semakin berat khususnya bagi Biro Perjalanan Wisata (BPW). Pihaknya berharap DPD ASPPI NTB tetap menjaga soliditas di tengah ujian covid-19 yang begitu berat.

Secara terpisah, Safor menyampaikan tema yang diangkat pada Musda III DPD ASPPI NTB kali ini sangat cocok dengan dinamika yang dihadapi oleh semua pelaku bisnis wisata khususnya yang ada di Lombok Sumbawa.

Lebih lanjut, Safor juga menyebut bahwasanya Protokol covid-19 dengan program pariwisata adalah dua hal yang bertolak belakang.

“Pariwisata menggerakkan manusia dari tempat yang satu ke tempat yang lain, dari destinasi satu ke destinasi yang lain, sedangkan protokol kesehatan fokusnya adalah membatasi ruang gerak manusia itu sendiri. Oleh karenanya, perlu adanya inovasi dan ide cemerlang dalam mensiasati hal tersebut agar keduanya bisa berjalan, berdampingan dan tidak melanggar ketentuan pemerintah,” sambungnya.

Badrun sebagai ketua DPD ASPPI NTB terpilih berharap agar DPD ASPPI NTB di dalam kepemimpinannya bisa berkiprah, berkarya dan berkontribusi lebih nyata di masyarakat secara langsung.

“Saya optimis ke depannya DPD ASPPI NTB bisa berkontribusi lebih nyata terhadap kemajuan kepariwisataan NTB dan juga Indonesia. Semoga saya bisa amanah dan mampu melaksanakan tugas dengan baik sehingga anggota merasa dilindungi dan menjadikan DPD ASPPI NTB sebagai organisasi yang lebih maju,” tutup Badrun.

ASPPI (Asosiasi Pelaku Pariwisata Indonesia) adalah perkumpulan / organisasi yang didirikan sebagai wadah berkumpulnya para pengusaha pariwisata diantaranya adalah Travel agent, Hotel, Restaurant, Transport, Pusat jajanan/oleh-oleh dan lainnya yang berkecimpung didunia pariwisata. Hingga saat ini tercatat sebanyak 2000 lebih anggota aktif dengan 22 DPD seluruh Indonesia. (JQ)



This post first appeared on Media Informasi & Pariwisata Lombok Dan NTB, please read the originial post: here

Share the post

Musda III DPD ASPPI NTB Yang Mengusung Tema Kolaborasi Berlangsung Sukses

×

Subscribe to Media Informasi & Pariwisata Lombok Dan Ntb

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×