Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Tiga Petinggi Polda Lampung Merapat ke Lokasi KMP Ferry Tranship 1 Bersandar Pakai Helikopter

Kupastuntas.co, Lampung Selatan - Pejabat Polda Lampung turun langsung mengecek ke Dermaga 4 Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan (Lamsel), pasca kebakaran yang menimpa kapal ferry KMP Tranship 1, Jumat (20/10/2023) sore.

Dari pantauan di lokasi, Petinggi Polda Lampung yang datang adalah Dirkrimum Kombes Pol Reynold Hutagalung, Dirintelkam Kombes Pol Nowo Hadi Nugroho, dan Karo Ops Kombes Pol Amiludin Roemtaat tiba sekira pukul 18.04 WIB.

Ketiga perwira menengah tersebut, menumpangi helikopter milik kepolisian diperkirakan bertolak dari Mapolda Lampung dan mendarat di Dermaga 4 Pelabuhan Bakauheni.

Tampak kedatangan mereka disambut Kapolres Lamsel AKBP Yusriandi Yusrin didampingi Kasat Reskrim AKP Hendra Saputra, Kepala KSKP Bakauheni AKP Ridho Rafika beserta pejabat dari PT ASDP Cabang Bakauheni dan BPTD serta Basarnas.

Mereka sempat mengecek truk ekspedisi JNT yang mengalami kebakaran saat berada di dek Kapal Feri Kmp Tranship 1, dan kini telah dipasang garis polisi.

Hingga berita ini ditayangkan, para perwira menengah Polda Lampung tersebut belum memberikan keterangan kepada media ihwal tujuan kedatangan mereka.

Sebelumnya, Corporate Secretary PT ASDP Indonesia Ferry (Persero), Shelvy Arifin melalui keterangan tertulisnya menyatakan, kapal feri KMP Transip 1 milik PT Tranship Indonesia terbakar di perjalanan.

"KMP Tranship 1 berlayar dari Merak menuju Bakauheni," ujar Shelvy.

Shelvy menambahkan, ASDP telah berkoordinasi dengan aparat, dan mitra terkait untuk melakukan prosedur penyelamatan.

"Dan saat ini, KMP Tranship I tengah melakukan manuver sandar di dermaga IV Pelabuhan Bakauheni yang dibantu oleh tugboat," lanjutnya.

ASDP bersama dengan Basarnas, BPTD, dan kepolisian, telah bersiaga di lokasi untuk segera mengondisikan kapal sandar di Dermaga IV Pelabuhan Bakauheni.

"Dan segera melakukan evakuasi kepada seluruh pengguna jasa," urai Shelvy. (*)





This post first appeared on Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya, please read the originial post: here

Share the post

Tiga Petinggi Polda Lampung Merapat ke Lokasi KMP Ferry Tranship 1 Bersandar Pakai Helikopter

×

Subscribe to Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×