Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Tujuh Rumah Ludes Terbakar di Way Tenong Lambar, Kerugian Capai Rp 1,5 Miliar

Kupastuntas.co, Lampung Barat - Peristiwa kebakaran terjadi di Pekon (Desa) Sukananti, Kecamatan Way Tenong, Kabupaten Lampung Barat (Lambar). Sebanyak tujuh unit Rumah warga ludes terbakar dan 1 rumah lainnya mengalami rusak sedang.

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran pada Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol-PP Damkar) Lampung Bara, Ruspel Gultom mengatakan, kejadian tersebut terjadi Jumat (15/9/2023) sekitar pukul 03.00 WIB. Damkar menerima laporan dari warga sekitar pukul 03.24 WIB dan langsung menuju lokasi.

"Anggota sampai di lokasi sekitar pukul 03:45 WIB dan langsung melakukan pemadaman dengan mengerahkan 4 mobil Damkar dibantu tiga UPT Damkar Belalau, Sumber Jaya dan Kebun Tebu," kata Ruspel, saat dikonfirmasi, Jumat (15/9/2023) pagi.

Ia menambahkan, api berhasil dipadamkan empat jam kemudian atau sekitar pukul 07:23 WIB. Sebanyak 7 rumah hangus terbakar dalam peristiwa tersebut dan 1 rumah lain mengalami rusak sedang.

Ruspel menjelaskan, pemilik rumah yang menjadi korban kebakaran yaitu, Hendi, Sapni, Iril, Rexi, Suherman, Samsidar, Sainol dam lis. Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut.

"Untuk penyebab kebakaran kita belum bisa memastikan, namun dugaan sementara akibat korsleting arus pendek listrik dari salah satu rumah dan merambat ke rumah warga lainnya yang terbuat dari kayu," kata Ruspel.

Ia mengimbau, masyarakat agar selalu berhati-hati dan waspada terhadap potensi penyebab terjadinya kebakaran, seperti sambungan instalasi listri, dan lainnya yang bisa menimbulkan percikan api.

Ruspel mengatakan, pihaknya menyiapkan No panggilan yang bisa dihubungi masyarakat apabila terjadi musibah kebakaran, UPR Damkar Balik Bukit 072821902 atau 082387306535.

UPT Damkar Kecamatan Sukau 0852 6734 6287, Upt Damkar Kecamatan Way Tenong 0823 7762 4330, UPT Damkar Kecamatan Belalau 0821 8008 6939, UPT Damkar Kebun Tebu 0821 8165 7750, dan UPT Damkar Sumber Jaya 0821 7543 9054.

Sementara itu, Peratin (Kepala Desa) Sukananti, Kecamatan Way Tenong Alfi Yulizon dalam laporan tertulisnya mengatakan, tidak ada korban jiwa atas peristiwa tersebut namun ada 1 warga yang mengalami luka ringan.

"Untuk korban jiwa tidak ada, sedangkan 1 orang atas nama Rexi mengalami luka ringan di bagian tangan dan kaki, ada 7 rumah yang hangus terbakar sedangkan 1 rumah rusak sedang," ujarnya.

Selain rumah sejumlah barang berharga juga ikut terbakar seperti, 2 unit motor, mesin penggiling, heler kopi, lemari baju, kompor, parabola, perabotan rumah tangga, seragam sekolah, akte kelahiran dan barang berharga lainnya.

"Untuk kerugian ditaksir mencapai Rp1,5 Miliar, dan sudah dilaporkan ke Bupati Lampung Barat terkait musibah kebakaran yang dialami oleh warga," pungkasnya. (*)



This post first appeared on Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya, please read the originial post: here

Share the post

Tujuh Rumah Ludes Terbakar di Way Tenong Lambar, Kerugian Capai Rp 1,5 Miliar

×

Subscribe to Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×