Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Sambut Ramadhan, DPD PDI P Lampung akan Bersihkan 1000 Masjid

Kupastuntas.co, Bandar Lampung - Dalam rangka HUT Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan ke 49 dan untuk menyambut Bulan Suci Ramadhan 1443 H Tahun 2022, DPD PDI Perjuangan (PDIP) Provinsi Lampung akan membersihkan 1000 masjid di Lampung.

Hal tersebut berdasarkan Surat Nomor 657/IN/DPD.15/III/2022 dengan perihal menginstruksikan kegiatan menyongsong Bulan Ramadhan 1443 H.

Wakil Ketua Bidang Keagamaan dan Kepercayaan Terhadap Tuhan Yang Maha Esa, Habib Purnomo mengatakan, Instruksi tersebut ditujukan kepada DPC PDIP se Provinsi Lampung.

Baca juga : Kumpulkan Seluruh Fungsionaris dan Fraksi PDI P Lampung, Sukur Nababan: Bangun Konsolidasi Partai


"Jadi DPD PDIP menginstruksikan kepada seluruh DPC bahwa pada waktu yang bersamaan pada Sabtu (26/3/2022) melaksanakan gotong royong yaitu bersih-bersih masjid dan lingkungan sekitar,"  kata Habib, Jumat (25/3/2022).

Kegiatan ini melibatkan seluruh PAC, Ranting, Anak Ranting, Badan dan Komunitas Juang Partai tingkat cabang serta masyarakat sekitar.

"Kegiatan bersih- bersih masjid dan gotong royong ini wajib dilaksanakan minimal tiga titik di setiap kecamatan masing-masing kabupaten/kota dan dilaksanakan secara serentak, jadi disebar tiap-tiap tempat," jelasnya.

Ia mengatakan, kegiatan dalam menyambut Ramadhan ini merupakan bentuk kegembiraan khususnya umat muslim.

"Maksud kita adakan ini artinya semua bergembira dalam menyambut bulan Ramadhan dan kegembiraan ini diwujudkan dengan bersih-bersih masjid," tutupnya.

Selain itu, PDIP juga akan memberikan perhatian kepada para pengurus masjid dengan diberikannya bantuan. (*)

Video KUPAS TV : PANEN RAYA DI METRO, KETUA DPD PDI P LAMPUNG INTRUKSIKAN KADER MERANGKUL PETANI



This post first appeared on Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya, please read the originial post: here

Share the post

Sambut Ramadhan, DPD PDI P Lampung akan Bersihkan 1000 Masjid

×

Subscribe to Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×