Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Peletakan Batu Pertama Kantor DPC PDIP Mesuji, Sukur Nababan : Jadikan Kantor DPC Rumah Rakyat



Kupastuntas.co, Mesuji - Ketua Bidang Keanggotaan dan Organisasi DPP Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), Sukur Nababan melakukan peletakan batu pertama Kantor DPC PDIP di Kabupaten Mesuji, Lampung, Kamis (24/3/2022).

Sukur meminta, dengan dibangunnya Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mesuji dapat menjadi rumah bagi masyarakat setempat.

"Buka pintu seluas-luasnya untuk masyarakrat, kemudian menjadi tempat pengaduan untuk rakyat, jadi jembatan untuk masyarakat, dengarkan keluh kesah dan bagaimana caranya kita berikan solusi, jalan keluar untuk masyarakat," katanya.

Sukur mengungkap, dirinya mewakili  DPP PDI Perjuangan untuk melihat perjuangan DPC PDIP di Mesuji dalam membesarkan partai.

"Saya mewakili DPP PDIP untuk melihat perjuangan kawan-kawan di Mesuji, inilah perjuangan ideologi kita, marwah atau rohnya partai itu harus ada rumah, harus ada tempat, tempat kita berdiskusi, untuk melihat keadaan rakyat dan mendiskusikan segala kepentingan rakyat dan membela rakyat sehingga kita bisa advokasi itulah yang dinamakan kantor partai," ujarnya.

Ia mengatakan, meskipun banyak perbedaan latar belakang dan budaya, namun tetap menjadi satu dalam PDIP.

"Kita berada disini di rumah kebangsaan kita yaitu PDIP, kita bersatu bukan karena seragam ini, seragam bisa dicuri orang untuk mengaku jadi PDIP, namun kita disini berkumpul karena memiliki ideologi yang sama yaitu Pancasila," ungkapnya. 

Ia berpesan kepada para kader PDI Perjuangan agar tetap menjaga keutuhan, keberagaman, dan jaga kebersamaan dalam memperjuangkan PDI Perjuangan.

"Kita di PDIP ini harus dengan kesadaran pikiran dan hati, disini kita semua sama, hanya beda wilayah pimpinannya saja, kita memiliki tanggung jawab, dan tanggungjawab kita disini untuk membangun Mesuji, pikiran dan hati kita memikirkan bagaimana rakyat di Mesuji, kita bukan kapitalis," jelasnya. 

Ia berharap, Kantor DPC PDIP akan menjadi kantor yang diinginkan oleh rakyat dalam menyelesaikan masalahnya. 

"Saya juga berharap Bupati dan Wakil Bupati dapat bersinergi dengan kami, berkolaborasi kedepannya, dan dapat membantu kader-kader kami dalam mendapatkan hak hidup yang lebih baik," ujarnya.

Ketua DPD PDIP Provinsi Lampung, Sudin mengatakan, PDI Perjuangan dapat terbangun karena adanya kekompakan kader partai salah satunya dapat membangun kantor partai.

"Saya juga berterimakasih kepada Kapolres Mesuji sudah membantu keamanan kita disini, juga kepala BPN yang sedang memproses surat tanah kantor ini agar menjadi tanah milik DPP PDI Perjuangan," ucapnya.

Ia mengatakan, saat ini yang belum memiliki kantor DPC PDI Perjuangan hanya Kabupaten Pesawaran.

"Setelah Mesuji melakukan peletakan batu pertama artinya sisa Kabupaten Pesawaran yang belum memiliki Kantor DPC PDI Perjuangan, ya diharapkan segera menyusul," ungkapnya.

Ia mengajak PDI Perjuangan agar tingkatkan perjuangan untuk rakyat, rebut kembali kemenangan di Kabupaten Mesuji.

"Pak Sekjen selalu bilang, ayo bekerja untuk rakyat, jangan semangat hanya di awal saja namun saat kerja gak mau, bekerja ketemu rakyat gak mau, ini pesan saya ya kalau tidak mau tinggal bilang," ungkapnya.

Namun dirinya yakin, seluruh kader PDI Perjuangan Provinsi Lampung selalu kompak. "Ya pesan saha kepada kader di Mesuji mari kita rebut kembali kemenangan, bantu Ibu Condro sebagai ketua DPC, sehingga PDIP khususnya di Mesuji selalu dapat menjaga solidaritas partai," jelasnya.

Ketua DPC PDIP Mesuji, Budi Condrowati mengatakan, sebelumnya saat dirinya diberi tugas menjadi Ketua DPC setempat merasa prihatin karena Mesuji belum memiliki kantor partai.

"Jadi saat ada rakor se Provinsi Lampung, saya melaporkan kalau Kabupaten Mesuji akan membuat kantor, dan Alhamdulillah spontan saat itu Pak Sudin sebagai Ketua DPD PDIP Lampung langsung merespon cepat, dan Pak Sukur langsung menjawab cepat dan menginstruksikan agar kita bergotong royong, dan atas respon cepat tidak butuh waktu lama saya mendapatkan dana 400 juta, dan ditambah bantua dari Pak Sudin dengan 1.000 sak semen untuk tahap pertama,  dan masih banyak lagi yang memberikan bantuan kepada Kabupaten Mesuji," ujarnya.

Ia yakin dengan bergotong royong dana akan terus bertambah sehingga memperlancar pembangunan Kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mesuji.

Ia juga mengungkapkan bahwa tanah untuk pembangunan kantor partai sudah berstatus DPP PDI Perjuangan.

"Untuk sertifikat masih dalam proses, nanti disini akan dibuat juga aula partai dan kami juga berencana akan membuat penginapan agar waktu mengadakan diklat pratama kami tidak kesulitan untuk mencari tempat," ungkapnya.

Ia meminta arahan agar kantor DPC PDI Perjuangan Kabupaten Mesuji agar segera terwujud karena diperkirakan akan menelan biaya sebesar Rp 1 Miliar.

"Ia juga berharap semoga pembangunan kantor partai dapat berjalan dengan lancar, tidak kurang satu apapun juga," tutupnya. (*)



This post first appeared on Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya, please read the originial post: here

Share the post

Peletakan Batu Pertama Kantor DPC PDIP Mesuji, Sukur Nababan : Jadikan Kantor DPC Rumah Rakyat

×

Subscribe to Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×