Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Dua Hari, Lima Pasien Covid-19 Tanggamus Meninggal

Kupastuntas.co, Tanggamus - Selama dua hari, warga Kabupaten Tanggamus yang meninggal dunia akibat terpapar Covid-19 bertambah 5 orang, sehingga totalnya sebanyak 84 orang.

Berdasarkan data Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tanggamus, penambahan 5 kasus warga Meninggal Dunia itu terjadi pada Jumat (6/8/2021) sebanyak 3 orang, dan Sabtu (7/8/2021) sebanyak 2 orang.

Adapun 3 warga yang meninggal dunia pada Jumat (6/8/2021) adalah Pasien 1.965,   RS (59), perempuan, warga Pekon (desa) Kalisari, Kecamatan Wonosobo. Lalu pasien 1.966 inisial MZ (71), laki-laki, warga Pekon Badak, Kecamatan Limau. 


"Dan pasien 1.854 inisial R (66), perempuan, warga Pekon Ampai, Kecamatan Limau," kata jubir Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Tanggamus, dr Eka Priyanto, Sabtu (7/8/2021) malam.


Menurut Eka pasien 1.965, dan 1.966 merupakan kasus baru yang bergejala, dan disertai penyakit penyerta, serta tengah menjalani perawatan di RSUD Batin Mangunang Kotaagung. Dimana dari tes PCR pasien dinyatakan terkonfirmasi positif Covid-19.


Kondisi pasien terjadi perburukan kondisi. Kemudian, pasien 1.965 meninggal dunia tanggal 24 Juli 2021 dan pasien 1.966 meninggal pada Kamis, tanggal 5 Agustus 2021. 


"Keluarga kedua pasien ini menolak untuk dilakukan pemulasaran dan Pemakaman Secara Protokol kesehatan," terang Eka.


Masih kata Eka, sedangkan 2 warga lain yang meninggal dunia pada Sabtu (7/8/2021) adalah pasien 2.029 inisial IP (44), perempuan warga Pekon Muara Dua, Kecamatan Pulaupanggung. 


Dan pasien 2.037 inisial SA (27), perempuan, warga Dusun Banjar Harapan, Pekon Suka Agung, Kecamatan Bulok.


Pasien 2.029 ini merupakan kasus baru yang bergejala dan disertai penyakit penyerta, serta dibawa ke RSUD Pringsewu untuk dilakukan pemeriksaan, dengan hasil rapid Positif. 


Kemudian dilanjutkan tesc PCR, sambil menunggu hasil tes PCR pasien dilakukan isolasi di RSUD Pringsewu untuk mendapatkan penangan secara medis.


"Kondisi pasien terjadi perburukan dan pasien meninggal hari Kamis tanggal 5 Agustus 2021 selanjutnya dilakukan pemulasaran dan pemakaman secara protokol kesehatan," ujar Eka.


Kemudian pasien 2.037 juga kasus baru yang bergejala dan disertai penyakit penyerta. Pasien dibawa ke Klinik Marga Husada Pardasuka  Kabupaten Pringsewu, dan dilakuan rapid dengan hasil positif. Karena pasien bergeja, pasien dianjurkan untuk dirujuk ke RSUD untuk mendapatkan penangan yang lebih baik tetapi pihak keluarga menolak dan memilih untuk melakukan isolasi mandiri di rumah. 


"Kondisi pasien terjadi perburukan dan pasien meninggal hari Jumat tanggal 6 Agustus 2021 selanjutnya dilakukan pemulasaran dan pemakaman secara protokol kesehatan," kata Eka.


Dengan penambahan 5 kasus meninggal dunia ini, maka jumlah warga Tanggamus yang meninggal dunia karena Covid-19 sebanyak 84 orang. (*)



This post first appeared on Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya, please read the originial post: here

Share the post

Dua Hari, Lima Pasien Covid-19 Tanggamus Meninggal

×

Subscribe to Kupastuntas.co - Portal Berita Lampung Terpercaya

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×