Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Kelebihan Dan Kekurangan Printer Inkjet Canon, Epson, HP

Setiap merk printer inkjet memiliki daftar kelebihan dan kekurangan masing-masing baik dari segi harga, hasil cetak dan keawetan cartridge. Printer terbaik yang banyak beredar di pasaran diantaranya canon, epson dan HP juga mempunyai list keunggulan dan kelemahan yang perlu anda perhatikan sebelum memutuskan memilih merk printer mana.


Printer merk epson salah satu Printer Inkjet terbaik selain canon dan HP


Printer dengan jenis tinta inkjet masih banyak digunakan untuk mencetak foto atau pun sekedar dokumen biasa. Salah satu kekurangan yang dimiliki printer inkjet adalah cartridge yang cenderung rentan kerusakan apalagi bila anda kurang berhati-hati saat mengisi cartridge printer, resiko tinta banjir akan sulit dihindari.

Meskipun demikian, printer inkjet juga memiliki kelebihan dibanding printer laser (laserjet) yang menggunakan tinta serbuk (toner). Printer inkjet seperti canon, epson maupun hp paling banyak tersedia di toko komputer sehingga mudah di dapatkan. Banyaknya teknisi yang bisa memperbaiki kerusakan printer inkjet juga menjadi faktor plus lainnya. Bagaimana perbandingan antara printer inkjet merk canon, epson dan hp?

Printer Inkjet Canon

  • Kecepatan cetak lebih baik dibandingkan epson dan hp
  • Lebih awet digunakan untuk mencetak dokumen biasa dengan warna dominan hitam
  • Perawatan printer mudah dan banyak teknisi yang siap memperbaiki jika terjadi kerusakan
  • Harga kartridge original cukup mahal Rp.180.000 sampai Rp.250.000
  • Roller cepat patah jika digunakan secara terus menerus tanpa istirahat
  • Hasil cetak foto/gambar kurang memuaskan, tidak cocok untuk percetakan
  • Tinta mudah banjir jika kurang berhati-hati saat mengisi ulang

Printer Inkjet Epson

  • Hasil cetak foto paling bagus dibandingkan canon dan hp
  • Mesin printer epson lebih awet dan tahan lama
  • Cocok untuk percetakan undangan maupun foto
  • Hasil cetak dokumen dengan warna dominan hitam kurang bagus karena warna yang dihasilkan adalah campuran hitam dan biru
  • Hasil cetak akan bergaris jika sering ganti merk refill tinta karena head cartridge cepat rusak
  • Kecepatan cetak paling lambat dibanding canon dan hp
  • Harga printer lebih mahal dibanding canon maupun hp

Printer Inkjet HP

  • Cocok untuk perkantoran yang hanya mencetak dokumen biasa
  • Cartridge lebih awet dibandingkan printer canon
  • Hasil cetak dokumen paling bagus dibanding canon dan hp
  • Harga printer relatif lebih murah dibanding merk lainnya
  • Mainboard printer rawan rusak karena letaknya dibawah cartridge
  • Sering bermasalah jika menggunakan kertas foto karena sistem penggulungan kertas dari bawah ke atas

Dari perbandingan kekurangan dan kelebihan masing-masing merk printer di atas, tidak ada merk printer inkjet yang benar-benar sempurna. Printer terbaik dengan tinta inkjet dapat dilihat dari kebutuhan anda sendiri. Untuk sekedar mencetak dokumen dan gambar biasa anda dapat memilih printer canon atau hp. Sedangkan untuk usaha percetakan foto maupun undangan anda dapat membeli printer epson.


This post first appeared on Kopi Anget, please read the originial post: here

Share the post

Kelebihan Dan Kekurangan Printer Inkjet Canon, Epson, HP

×

Subscribe to Kopi Anget

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×