Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Cara Memperbaiki Error ''Video Driver crashed and was reset'' di Windows 10/11

 


Jika anda seorang gamer, satu hal yang mungkin harus anda hadapi adalah system error. Error ini dikenal karena terjadi pada beberapa waktu yang paling penting. Dalam artikel kali ini, kita akan berbicara tentang error Video driver crashed and was reset dan bagaimana cara memperbaikinya.


Ketika error ini terjadi, pesan error lengkapnya akan seperti dibawah ini.


Video driver crashed and was reset! Make sure your video drivers are up to date. Exiting…



Pada artikel ini, saya akan mengajarkan cara memperbaiki error ini pada Windows 10 atau Windows 11 untuk Intel dan AMD dengan beberapa bantuan metode perbaikan sederhana.



Memperbaiki Error Video driver crashed and was reset


Di bawah ini adalah hal-hal yang dapat anda lakukan untuk memperbaiki kerusakan driver Video Intel pada Windows 10. Hal yang sama dapat anda terapkap untuk driver Video AMD. Mari kita lihat metode perbaikannya secara terperinci.



1. Update Driver Intel Graphics


Karena error yang anda hadapi tersebut karena kegagalan driver, maka salah satu cara termudah untuk memperbaikinya adalah dengan mengupdate driver graphics. Anda dapat secara otomatis mengupdate driver graphics anda dari downlaodcenter.intel.com.



Jika anda memiliki graphics card, maka update dari website produsennya. Anda dapat membacanya disini untuk AMD dan membacanya disini untuk Nvidia.


Setelah mengupdate driver yang anda butuhkan, periksa apakah itu memperbaiki masalah anda.



2. Instal Ulang Driver Intel Graphics


Hal lain yang dapat anda lakukan untuk memperbaiki error ini jika update driver graphics card gagal adalah menginstal ulang driver Intel Graphics. Untuk melakukannya, ikuti langkah-langkah yang diberikan dibawah ini.

  • Luncurkan Device Manager dengan menekan tombol Win + X dan pilih Device Manager dari daftar.
  • Selanjutnya perluas Display Adapter, kemudian klik kanan pada Intel HD Graphics Family dan pilih Uninstall device.
  • Kemudian klik Uninstall untuk mengonfirmasi tindakan anda.
  • Layar anda akan menjadi hitam, jadi, tunggu beberapa menit dan system anda akan secara otomatis mendownload driver yang benar.


Jika anda memiliki Graphics Card, anda juga harus menginstall ulang drivernya. Anda wajib membaca artikel saya tentang cara clean install driver graphics card pada Windows sebelum menginstall ulang driver graphics card anda untuk menghindari error.


Setelah melakukannya dengan benar, sekarang periksa kembali apakah itu memperbaiki masalah.



3. Tingkatkan GPU Process Time


Jika dua metode pertama tidak berhasil, maka masalahnya bisa karena GPU Process Time yang rendah. Jadi, kita akan meningkatkannya melalui Registry Editor.


Sebelum melakukannya, backup registry atau buat system restore point terlebih dahulu untuk menjaga kemungkinan jika anda melakukan kesalahan dalam pengeditan registry. Setelah itu, ikuti langkah-langkah dibawah ini.

  • Luncurkan Registry Editor dengan menekan tombol Win + R, kemudian ketik regedit dan tekan Enter.
  • Di jendela registry editor yang muncul, telusuri jalur berikut dibawah ini.


HKEY_LOCAL_MACHINE\SYSTEM\CurrentControlSet\Control\GraphicsDrivers

  • Disini, klik kanan ruang kosong di panel kanan, kemudian pilih New - DWORD (32-bit) Value dan beri nama TdrDelay.


  • Selanjutnya klik dobel pada TdrDelay, kemudian ubah value datanya menjadi 8 dan klik OK untuk menyimpan pengaturan anda.


  • Terakhir, restart komputer anda dan periksa apakah masalah telah diperbaiki.


Tips: Anda dapat menggunakan tools seperti AMD Driver Autodetect, Intel Driver Update Utility, atau utilitas Dell Update untuk mengupdate driver perangkat anda. NV Updater akan terus mengupdate Driver Graphic Card NVIDIA.

Sekian artikel kali ini, semoga bermanfaat dan membantu anda dalam memperbaiki error Video Driver crashed and was reset di Windows 10 atau Windows 11 anda. Jangan lupa tinggalkan komentar anda dibawah ini untuk berbagi pemikiran serta pengalaman anda dalam mengikuti tutorial ini. Terima kasih telah berkunjung. Semoga Harimu Menyenangkan!!


This post first appeared on Altair Gate - News, please read the originial post: here

Share the post

Cara Memperbaiki Error ''Video Driver crashed and was reset'' di Windows 10/11

×

Subscribe to Altair Gate - News

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×