Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Megawati: Kantor Partai Itu Rumah Partai dan Rumah Rakyat

KUASAKATACOM, Jakarta- Kader PDI Perjuangan diingatkan oleh Ketua Umum DPP PDIP Megawati Soekarnoputri, 25 kantor PDIP yang diresmikan pada Minggu (30/5/2021), sejatinya adalah rumah rakyat. Sehingga para kader diminta menggunakan kantor itu untuk koordinasi.

"Kantor partai itu ya rumah partai dan rumah rakyat, kalian jangan tidak rapat, lalu untuk apa bangun partai kalau tidak pernah rapat," kata Megawati dalam Rapat DPP PDIP ke 101 yang Diperluas dengan Agenda Peresmian Kantor DPD, DPC dan PAC pada Gelombang Ketiga.

Megawati mengatakan ke-25 kantor baru yang diresmikan itu, belumlah keseluruhan namun PDIP sudah banyak memiliki kantor. "Sebelum saya memberikan arahan dengan mengucapkan Bismillahirrohmanirrohim, maka dengan ini saya resmikan kantor partai dari Dewan Pimpinan Daerah yang terdiri dari Kalimantan Timur, Sulawesi dan Maluku," ucap Megawati.

Untuk Kantor Pimpinan Cabang, lanjut Megawati ada Oku Timur, Tanah Bumbu, Tanah Laut, Kapuas, Barito Utara, Pulang Pisau, Pamekasan, Kota Tangerang Selatan, Sukoharjo, Murung Raya, Bonjonegoro, Tasikmalaya, Metro, Brebes, Barito Selatan, dan Tapanuli Utara.

"Alhamdulillah dari struktur partai sekarang ini telah mulai, bisa membuat kantor partai adalah Pengurus Anak Cabang atau PAC semuanya berjumlah enam dari Sukoharjo, yaitu Sukoharjo Muter, Bulu, Weru, Wolokerto, Mojolaban" lanjut Megawati.

Megawati berharap daerah daerah lain bisa mengikuti membuat kantor kantor partai. "Hal itu memang diijinkan sesuai dengan sesuai dengan struktur partai, malahan kalau bisa sampai anak ranting, tidak usah terlalu besar tetapi secukupnya," harapnya.

Presiden kelima Indonesia itu mengatakan dirinya telah menandatangani 25 prasasti kantor partai baru itu. 



This post first appeared on KuasaKata.com, please read the originial post: here

Share the post

Megawati: Kantor Partai Itu Rumah Partai dan Rumah Rakyat

×

Subscribe to Kuasakata.com

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×