Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Dianggap Tak Mudik, Sembilan Pengguna Jalan Ini Lolos Pemeriksaan

KUASAKATACOM, Kediri - Sejumlah pekerja bangunan asal Kediri lolos dari pemeriksaan petugas di tengah larangan mudik. Mereka lolos dari pemeriksaan petugas lantaran dianggap tidak melalukan mudik.

Kapolres Kediri AKBP Lukman Cahyono menerangkan bahwa selama larangan mudik ini pihaknya terus melakukan pemeriksaan terhadap pengguna jalan yang melintas dari luar Kediri. Hasilnya, kata dia, ditemukan sembilan orang pulang pekerja bangunan dari Surabaya.

"Karena tidak membawa surat keterangan sehat dan tes antigen, akhirnya (mereka) kami rapid antigen dan alhamdulillah hasilnya non reaktif COVID-19. Mereka juga tidak mudik tapi pulang kerja setiap akhir pekan. Kami izinkan karena hasil tes negatif," jelasnya, Sabtu (8/5/2021).

Salah seorang pekerja bangunan, Mustakin (50), mengaku terpaksa pulang setiap akhir pekan, Tidak sendiri, ia pulangbersamaan dengan delapan orang temannya.

"Biasanya kami pulang setiap akhir pekan, dan tidak ada apa-apa, tapi mungkin karena kebetulan ini adalah musim penyekatan akhirnya kami tadi kena swab antigen dan diperiksa KTP. Kami tidak mudik kami masih bekerja," ucapnya.

Sementara itu, Kasat Lantas Polres Kediri AKP Bobby Muhammad Zulfikar menjelaskan bahwa pengecekan tersebut sebagai bentuk antisipasi adanya kemacetan kendaraan. Selain itu juga termasuk melakukan pemeriksaan secara selektif terhadap pengguna jalan.

"Anggota memeriksa dengan ketat pada kendaraan yang diduga akan digunakan mudik ataupun tidak ada keperluan lain, yang melintas. Namun jika tujuannya bekerja, surat tugas, berobat, maupun mengalami kedukaan maka tetap diperbolehkan melanjutkan perjalanan. Tadi juga ada beberapa mobil yang terpaksa diputar balik karena tidak jelas keperluan dan identitasnya," tukasnya.



This post first appeared on KuasaKata.com, please read the originial post: here

Share the post

Dianggap Tak Mudik, Sembilan Pengguna Jalan Ini Lolos Pemeriksaan

×

Subscribe to Kuasakata.com

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×