Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

DPD PDIP Jateng akan Lakukan Penghijauan di Bantaran Sungai Bengawan Solo

KUASAKATACOM, Semarang- Dalam rangka HUT ke 48 PDI Perjuangan, Dewan Pimpinan Daerah PDIP Jawa Tengah mengadakan sejumlah rangkaian acara yang melibatkan masyarakat khususnya kaum muda atau milenial wilayah tersebut. Bendahara Dpd Pdip Jateng yang sekaligus Ketua Panitia kegiatan Agustina Wilujeng Pramestuti, SS, MM, di Panti Marhen, Jalan Majapahit, Kota Semarang, Sabtu (27/2/2021).

Agustina Wilujeng mengatakan dalam rangkaian kegiatan HUT ke 48 tahun ini, Dpd Pdip Jateng akan lebih banyak memberikan ruang kepada generasi muda. "Ada tiga jenis kegiatan, pertama memberikan keteladanan penyelamatan bumi yakni dengan melakukan gerakan penghijauan di sekitar Sungai Bengawan Solo. Kenapa disana? Karena disana pernah ada momen dimana PDAM Blora harus menghentikan aliran air bersih yang sumbernya berasal dari Sungai Bengawan Solo. Hal itu menyadarkan kita bahwa sungai sebagai sumber kehidupan itu harus dirawat," Kata Agustina Wilujeng.

Tapi, lanjut Ketua Umum IKA FIB Undip tersebut, pihaknya tidak bisa melakukan sendiri. "Mengapa kita mengambil yang diujung Blora, sebenarnya sebuah pesan apapun yang dilakukan sepanjang aliran sungai itu tidak terkait dengan orang Blora untuk pencemarannya. Karena kita ketahui aliran sungai itu berawal dari Wonogiri, Solo, Sragen, Grobogan dan Blora. Apapun yang dilakukan di hulu pasti akan berpengaruh di Hilir," ujar Agustina Wilujeng.

Hal itulah, menurut Agustina Wilujeng merupakan pesan pesan yang ingin disampaikan kepada generasi muda. "Jangan bicara siapa yang salah, karena itu tidak terlalu bisa memecahkan masalah. Tentu kalau semuanya bersikap bisa menyelamatkan bumi, hal itu (pencemaran-red) tidak akan terjadi. Pesannya itu," katanya.

Berkaitan itu, DPD PDIP Jateng akan melakukan kegiatan penghijauan di Kabupaten Blora. "Ada lima desa, dimana ada satu desa bersejarah tempat Arya Penangsang di Desa Jipang. Kegiatan penghijauan itu akan dimulai tanggal 10 Maret," terangnya. 

Selain kegiatan penghijauan tersebut DPD PDIP Jateng, lanjut Agustina Wilujeng akan melakukan kegiatan pelatihan penanaman hidroponik untuk warga di sekitar Kantor DPD PDIP. "Kami akan melakukan pelatihan hidroponik kepada ibu ibu rumah tangga di sekitar Panti Marhen, setelah kita beri pelatihan kita akan lombakan," jelasnya.

Nantinya penyerahan pemenang lomba tanaman hidroponik tersebut,  akan diserahkan dalam malam penghargaan Karya Yudha Indonesia yang akan dilaksanakan di Panti Marhen, pada tanggal 25 Mei 2021.



This post first appeared on KuasaKata.com, please read the originial post: here

Share the post

DPD PDIP Jateng akan Lakukan Penghijauan di Bantaran Sungai Bengawan Solo

×

Subscribe to Kuasakata.com

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×