Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Gubernur Jateng Dorong Pemkot Semarang Tindak Tegas Warga yang Parkirkan Kendaraannya di Jalur Khusus Sepeda

KUASAKATACOM, Semarang - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo menyambut baik adanya Jalur Khusus bagi pesepeda di Kota Semarang. Menurutnya jalur sepeda itu hadir setelah adanya masukan dari berbagai pihak. 

"Oh bagus jalur sepeda yang Semarang. Itu diberikan tentu hal yang menggembirakan ya. Ini setelah banyak orang memberikan catatan. Respon yang bagus. Sehingga ada jalur pesepeda," kata Ganjar, di Kantor Dinasnya, Senin (26/10/2020). 

Ia pun mendorong Pemkot Semarang untuk lebih banyak menyediakan lokasi parkir untuk sepeda. Menurutnya sejauh ini yang sudah ada lokasi parkir sepeda hanya ada di Kawasan Kota Lama. 

"Kantong parkir ini perlu dipikirkan ya setelah Adanya Jalur Khusus ini," sambungnya. 

Ia pun mewanti-wanti kepada para pengendara roda dua maupun roda empat agar menghormati jalur khusus pesepeda. 

Sementara ketika disinggung mengenai adanya kendaraan roda dua dan roda empat yang parkir di Jalur Khusus Sepeda seperti di sepanjang Jalan Pandanaran, ia meminta Pemkot Semarang harus menertibkan hal itu. 

"Ya harus ditindak-lah. Perlu sosialisasi dulu sih. Kalau sudah ketat, ya dioperasi aja, disingkirkan semuanya. Ditilang atau bagaimana gitu," tandas Ganjar.



This post first appeared on KuasaKata.com, please read the originial post: here

Share the post

Gubernur Jateng Dorong Pemkot Semarang Tindak Tegas Warga yang Parkirkan Kendaraannya di Jalur Khusus Sepeda

×

Subscribe to Kuasakata.com

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×