Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Cegah Corona, Pemkab Grobogan Ganti Presensi Fingerprint dengan Simpel-G

KUASAKATACOM, Grobogan – Menghindari penularan corona, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Grobogan berinovasi dengan menciptakan aplikasi Simpel-G. Aplikasi berbasis android ini telah diuji coba ke sejumlah dinas dan ditemukan beberapa kendala.

Kepala Diskominfo Grobogan Wiku Handoyo mengatakan presensi berbasis aplikasi dalam gawai ini dibuat untuk mengganti teknologi terdahulu fingerprint. Para pegawai akan presensi dengan berfoto melalui aplikasi tersebut.

“Melalui aplikasi ini, para pegawai dapat melakukan presensi, yaitu dengan cara mengirimkan foto diri dan posisinya harus berada di lingkungan kantor masing-masing,” ungkapnya, Kamis (3/9).

Sepekan selama uji coba, lanjut dia, kendala yang ditemukan adalah tidak semua gawai dapat mengakses aplikasi Simpel-G. Aplikasi hanya dapat diakses memalui android versi 6. “Di bawah 6, seperti versi 5 kemudian IOS juga tidak bisa. Sehingga masih banyak yang harus diperbaiki. Uji coba ini akan dilakukan hingga akhir tahun,” imbuhnya.

Kemudian, lanjut dia, pegawai yang bekerja sebagai OB ataupun kebersihan dan berusia di atas 50 tahun memiliki kendala tersendiri. Mereka kebanyakan mempunyai ponsel yang biasa atau smartphone versi lama.

Ia menjelaskan aplikasi baru ini, bertujuan membuat pegawai semakin disiplin karena dapat memantau jam berangkat dan pulangnya. Apalagi saat pandemi corona, aplikasi ini cukup efektif karena menggunakan gawai sendiri.

”Sebelumnya, para pegawai melakukan presensi dengan menggunakan sidik jari atau fingerprint sejak Januari 2020. Namun, pada bulan Maret, penggunaan absensi tetap menggunakan finger print dengan dilengkapi handsanitizer di samping alat tersebut. Kemudian absen manual, meski sebagian OPD sudah menerapkan aplikasi ini mereka juga tetap harus absen manual,” jelasnya.

Di sisi lain, Sekretaris Daerah Grobogan Mohammad Soemarsono menambahkan, presensi berbasis Android ini akan menghindari terjadi kerumunan pegawai di satu tempat.

”Biasanya presensi di sana bergerombol, apalagi menjelang batas waktu absen. Nah, dengan sistem yang baru itu nanti akan menghilangkan bergerombol tersebut. Kemudian cara absen dengan gawai bisa dilakukan di area kerja masing-masing, sehingga sosial distancing bisa kita lakukan. Itulah tujuannya sistem ini,” paparnya.

“Saat ini masih uji coba, diharapkan per Januari 2021 akan launching. Nanti, kita sempurnakan lagi,” pungkasnya.



This post first appeared on KuasaKata.com, please read the originial post: here

Share the post

Cegah Corona, Pemkab Grobogan Ganti Presensi Fingerprint dengan Simpel-G

×

Subscribe to Kuasakata.com

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×