Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Sebelum Mobil Damkar Tiba, Kebakaran di Gondangrejo Karanganyar Sudah Dipadamkan Warga

KUASAKATACOM, Karanganyar - Terjadi kebakaran di rumah Mulyono, warga Dusun Ngrawan, Krendowahono, Gondangrejo, Karanganyar, Jawa Tengah,  Jumat (28/8/2020) malam. Api sudah bisa diatasi oleh warga sebelum tim pemadam kebakaran tiba di lokasi.

Terkait insiden ini, Petugas pemadam kebakaran Satpol PP Karanganyar, Agus, mengatakan mobil pemadam kebakaran tidak bisa masuk ke lokasi karena jalan yang sempit. Menurut Agus, respons time sedikit terlalu lama karena jauhnya lokasi. Menurutnya warga sudah kooperatif dalam membantu memadamkan api.

"Kami datang sudah padam. Jadi sekarang kami tinggal pendinginan saja. Karena mobil tidak bisa masuk, kami menggunakan air yang ada di rumah ini," jelasnya.

Tak ada korban jiwa akibat kebakaran tersebut. Namun, amukan si jago merah itu mengakibatkan atap dapur rumah korban rusak.

Pada pukul 23.00 WIB, lokasi kejadian sudah dipenuhi warga sekitar. Saat itu, kondisi api sudah padam dan atap serta sebagian tumpukan kayu bakar hangus akibat terbakar.

Korban mengatakan sumber api berasal dari tungku kompor kayu bakar di rumahnya. Menurutnya, saat itu, api diperkirakan sudah padam saat selesai memasak. Namun, sekitar pukul 22.00 WIB api membesar dan menjalar hingga menghanguskan sebagian atap dapur dan tumpukan kayu bakar di sebelah dapur.

"Tadi sekitar pukul 22.00 WIB kejadiannya. Sore masak dikira apinya sudah padam. Tapi tiba-tiba api membesar pas saya lihat. Sempat panik dan panggil tetangga untuk bantu lapor ke pemadam kebakaran dan membantu memadamkan api," ujar Mulyono.

Lebih lanjut Mulyono menjelaskan, api sudah bisa dipadamkan berkat bantuan dari warga sekitar. Sehingga, tidak merembet ke ruangan lainnya.

"Saya khawatirnya merembet membesar ke tumpukan kayu. Soalnya nanti bahaya. Untung tetangga bisa memadamkan," pungkasnya.



This post first appeared on KuasaKata.com, please read the originial post: here

Share the post

Sebelum Mobil Damkar Tiba, Kebakaran di Gondangrejo Karanganyar Sudah Dipadamkan Warga

×

Subscribe to Kuasakata.com

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×