Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Agar Ban Depan Mobil Tidak Selip, Begini Mengatasinya!

Ban merupakan salah satu komponen paling penting yang harus ada pada Mobil, entah itu mobil van ataupun mobil biasa. Mengapa? Bukan tanpa sebab, ban sendiri berfungsi sebagai media untuk menstabilkan mobil yang bergesekan dengan tanah sekaligus dapat mempermudah laju mobil. Tidak hanya itu saja, ban juga berguna untuk melindungi roda dari kerusakan maupun aus, mengurangi getaran akibat jalanan tidak beraturan, dan masih banyak yang lainnya.

Meskipun demikian, Anda tentu harus menjaga kondisi ban tersebut, jika tidak, maka dapat membuatnya cepat rusak dan yang paling fatal adalah ban bisa Selip terlebih ketika hari hujan. Oleh karena itu, agar ban tidak mudah selip, alangkah baiknya Anda melakukan beberapa hal penting berikut ini, check it out: (source: showroommobil)

  • Rutin memeriksa kondisi ban. Rutinlah memeriksa kondisi ban mobilsebelum bepergian ataupun tidak. Penting, kah? Tentu sangat penting, sebab dengan melakukan ini, maka dapat mengatasi ban selip ketika dikendarai apalagi saat musim hujan. Di samping itu, dengan rutin memeriksa ban ini, dapat mengatasi kerusakan yang mungkin saja muncul pada saat bepergian. Untuk itulah, jangan sampai malas untuk memeriksa kondisi ban mobil Anda agar tidak menimbulkan masalah.
  • Kendalikan kopling mobil.Anda menggunakan mobil manual? Nah, khusus buat yang memakai mobil manual, maka cara paling mudah untuk mengatasi ban tidak selip adalah dengan mengendalikan kopling. Kopling sendiri merupakan salah satu komponen yang berfungsi untuk memutuskan tenaga yang dialiri melalui mesin ke bagian roda. Dengan menginjak pedal kopling ini, tentu ban mobil tidak akan mudah selip. Oleh karena itu, kendalikan selalu kopling mobil, ketika Anda berkendara apabila menggunakan mobil manual, ya.
  • Mengontrol traksi pada mobil matic. Mobil matic tentu tidak sama dengan mobil manual. Cara mengatasi agar ban mobil matic tidak selip adalah selalu mengontrol traksi. Bagaimanakah caranya? Dengan menggerakkan handle dari D langsung ke bagian netral. Jika handle tersebut tidak bisa dilakukan, itu tandanya kalau mobil Anda sudah memiliki transmisi otomatis. Dengan begini, tentu nantinya mobil bisa mengontrol selip secara otomatis.

Itulah beberapa cara yang bisa dilakukan agar ban mobil Anda tidak selip. Semoga bermanfaat! –SH–

The post Agar Ban Depan Mobil Tidak Selip, Begini Mengatasinya! appeared first on Artikel Indonesia.



This post first appeared on Artikel Indonesia, please read the originial post: here

Share the post

Agar Ban Depan Mobil Tidak Selip, Begini Mengatasinya!

×

Subscribe to Artikel Indonesia

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×