Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Tips Supaya Kue Kering untuk Lebaran Renyah

Sudah mendekati Hari Raya Idul Fitri biasanya para ibu-ibu sudah mulai sibuk nih di dapur untuk membuat Kue Kering. Aroma harum dari adonan kue pun memenuhi daerah dapur, memang momen ini yang sangat ditunggu-tunggu ketika lebaran bukan? Membuat kue kering sebenarnya sekilas memang mudah, tetapi ada beberapa teknik jika tidak diikuti akan membuat kue terasa alot bahkan keras.  Berikut tips membuat kue kering renyah: Tambahkan Tepung Maizena Dalam Adonan Dengan menambahkan tepung maizena dalam campuran tepung terigu, bisa melembutkan tepung terigu. Sehingga akan menghasilkan tekstur serta lapisan luar yang sempurna. Dan juga akan membuat kue lebih renyah, tidak keras dan tetap lembut. | Baca Juga: Resep Kaya Toast, Menu Sarapan Praktis Gunakan Mentega Komposisi utama dalam membuat kue kering apapun, bahan utama adalah mentega, telur dan terigu. Tapi jika Kamu ingin mendapatkan tekstur kue kering yang renyah, bisa Kamu tambahkan mentega lebih banyak. Karena, mentega memiliki titik leleh yang rendah dan memungkinkan kue kering lebih mengembang saat dipanggang. Adonan Jangan Diulenin Terlalu Lama Dalam mengulenin adonan sebaiknya jangan terlalu lama. Karena, jika terlalu lama mengulenin adonan akan menjadi bantat dan keras.  | Simak Juga: Resep Cookies Kurma, untuk Disajikan Ketika Lebaran Panggang Kue Terlalu Lama di Oven Tips terakhir, jangan memanggang kue terlalu lama di oven. Sebaiknya, setelah kue kering selesai dicetak. Panaskan oven terlebih dahulu, supaya suhu stabil dan baru masukan adoanan kue kering. Suhu yang tepat dalam memanggang kue kering di rentang 150 – 160 derajat celcius. Panggang kue selama kurang lebih 15 hingga 20 menit. Itulah tips membuat kue kering renyah, semoga bermanfaat.

The post Tips Supaya Kue Kering untuk Lebaran Renyah appeared first on TokoWahab Blog.



This post first appeared on Resep Kue Dan Roti Terbaru, please read the originial post: here

Share the post

Tips Supaya Kue Kering untuk Lebaran Renyah

×

Subscribe to Resep Kue Dan Roti Terbaru

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×