Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Membandingkan All New Honda PCX 150 dan Yamaha NMAX 155 ABS


Motor kelas skutik premium atau maxi 150 cc kian memanas. Setelah sebelumnya skuter entry level jadi ladang perang bagi Honda dan Yamaha di Indonesia, kini kelas motor matik dengan bodi gemuk (gambot) berparas mewah yang ditabuh genderang perangnya.

Menarik ketika membandingkan All New Honda PCX 150 dengan Yamaha NMAX 155. Dua rival berat itu pada awal 2018 ini sekarang statusnya sudah setara, sama-sama produksi lokal dan dilepas di kisaran harga tak jauh beda.

Pertanyaan mendasar pun muncul, selain fitur dan tampang, bagaimana dengan perbandingan performa keduanya? Tak ada salahnya untuk membandingkan dua skutik gambot ini sebelum Anda menjatuhkan pilihan untuk mendapatkan salah satunya. Atau mungkin Anda justru mau mengoleksi keduanya?

Harga


Harga Honda PCX 150 rakitan lokal dengan Yamaha NMAX bersaing ketat, selisihnya hanya Rp 500 ribu hingga Rp 1,4 juta. PCX tipe CBS dibanderol Rp 27.700.000 dan ABS Rp 30.700.000. Sementara, NMAX 155 varian standar dipatok Rp 26.300.000, dan ABS Rp 30.200.000, on the road DKI Jakarta dan sekitarnya.



Sumber: www.oto.com

 

Fitur

NMAX 
Bermesin 155cc berteknologi Blue Core1 silinder SOHC 4 klep dan bertenaga sebesar 11.1 KW/8000 rpm dan torsi maksimum hingga 14.4 Nm/6000 rpm. Double Disc Brake yang membuat sistem pengereman dan cengkeraman cakram semakin kuat dan kokoh. Sistem pengereman ABS (Anti-lock Braking System) yang membuat motor semakin aman dan stabil saat pengereman.

Speedometer full LCD Digital yang kini berbentuk kotak persegi panjang dengan layar negative seperti Aerox. Velg cast wheel yang tampil lebih elegan dan mewah berwarna emas (hanya tersedia dalam 2 warna saja, hitam dan grey)

Jok tampil lebih sporty dengan motif jahitan, memadukan dua tekstur kombinasi dengan emboss logo NMax yang disatukan dengan motif jahitan elegan membuat tampilan motor menjadi lebih berkelas.

Ruang kaki yang luas dengan 2 posisi berkendara membuat posisi berkendara lebih rileks baik untuk perjalanan jarak jauh maupun dekat.

Double Disc Brake yang membuat sistem pengereman dan cengkeraman cakram semakin kuat dan kokoh. Suspensi lebih nyaman dengan shockbreaker belakang model tabung berwarna emas

Emblem 3D berwarna emas yang semakin terlihat mewah(untuk varian warna hitam saja). Velg dan ban tubeless tapak lebar, membuat motor lebih stabil saat bermanuver. Ban depan IRC 110/70-14 dan belakang130/70-14. Bagasi Nmax menampung 1 helm full face

PCX
Bermesin 4-tak SOHC, PGM-FI, Liquid cooled eSP. Keyless Ignition, atau kunci anti-maling. Rear Disc Brake atau cakram belakang pada kedua tipenya.

Teknologi Enhanced Smart Power (eSP). Desain velg baru dan ban yang lebih lebar. Ban depan IRC 100/80-14 dan belakang 120/70-14. Wheelbase yang lebih pendek berukuran 1.313 mm.

Full digital panel meter yang menghadirkan multi informasi dalam satu panel dan Smart Key System baru terintegrasi dengan alarm dan Answer Back. Anti-Lock Braking System (ABS) dan CBS atau menggunakan sistem pengereman combi brake hidrolis dengan 3 piston caliper.

Lampu LED di semua sistem pencahayaan dan lampu hazard. Ada DC socket untuk power charger yang ditempatkan di konsol box sisi depan.

Kapasitas tanki BBM 8 liter dan tambahan fitur praktis berupa tombol pembuka tangki dan jok yang terintegrasi dengan kunci kontak. Seat stopper yang menahan posisi jok agar tidak tertutup saat sedang menyimpan atau mengeluarkan barang. Bagasi mampu menampung 2 helm half face

Desain body 

Soal body alias postur memang tergantung selera, setiap orang mungkin berbeda beda. Honda PCX 150 2018 lebih terlihat elegan dan mewah dengan lekukan lekukan halus di bagian bodinya. Sementara Yamaha NMax 155 2017 lebih terlihat sporty dengan garis body yang terlihat lebih tegas.

Honda PCX 150 2018 sudah menggunakan lampu lampu full LED, sedangkan Yamaha NMax 155 masih belum full LED meskipun headlampnya sudah menggunakan lampu LED



Tenaga

Paling ditunggu adalah perbandingan tenaga. Kapasitas mesin PCX 149,3 cc, dengan bore x stroke 57,3 x 57,9 mm. Ini sama persis dengan milik Vario 150 eSP. Kendati demikian, insinyur Honda menyatakan bahwa mesin PCX ini adalah generasi terbaru teknologi eSP dengan beberapa revisi, salah satunya mungkin dari mapping ECU.

Sementara NMAX berkapasitas mesin 155 cc, via diameter piston (bore) x langkah (stroke) 58 x 58,7 mm. Tenaga yang dihasilkan NMAX mencapai 14,8 tk @8.000 rpm, dan torsi puncak 14,4 Nm @6.000 rpm.

(Berbagai sumber)


This post first appeared on Jedadulu, please read the originial post: here

Share the post

Membandingkan All New Honda PCX 150 dan Yamaha NMAX 155 ABS

×

Subscribe to Jedadulu

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×