Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Tips Hemat Mempercantik Ruang Tamu Dengan Bantal Sofa

Ruang tamu Anda tidak menarik? terlihat monoton itu itu saja? ingin merubah tampilan interior dengan biaya yang hemat? Artikel ini akan membantu Anda mencari solusi terbaik mempercantik Ruang Tamu dengan Bantal Sofa yang biayanya cukup hemat sekali. Hanya dengan menambahkan bantal sofa saja maka interior ruangan jadi lebih indah. Ikuti tips lebih komplit dan jelasnya di bawah ini.

Bantal Sofa Akan Merubah Tampilan Ruangan Jadi Luar Biasa

Tips pertama dari Mempercantik Ruang Tamu dengan bantal sofa. tentunya merubah tampilan ruang tamu tidak perlu dengan mengganti perabotan furniture atau menambah aksesories yang harganya mahal. Juga tak perlu merombak segalanya dalam interior, cukup dengan menambahkan bantal sofa atau kursi tamu maka tampilan akan jadi lebih dinamis tidak monoton. Harga bantal sofa atau chusion ini sangat variatif mulai dari harga 100 ribuan saja. Tentunya akan menghemat anggaran belanja Anda.

Rubah Kain Bantal Sofa

Jika dalam kursi tamu atau sofa sudah ada bantal peluknya ( Chusion ) cobalah untuk mengganti sarung bantalnya. Umumnya bantal sofa ini sudah ada sejak Anda pertama kali membeli sofa, bisa di simpulkan bahwa bantal ini sudah membosankan. Warna sarung bantal juga di pastikan monoton sesuai dengan warna kain sofanya. Tentu hal ini sudah tidak relevan lagi dengan perkembangan trend desain interior saat ini. Harga untuk sarung bantal ini juga murah sekali, bahkan Anda bisa memesan kepada penjahit sesuai selera Anda.

Cobalah Warna Sarung Bantal Yang Anti Mainstream

Cobalah Anda keluar dari mindset tentang interior yang mainstream seperti warna sarung bantal yang sama dengan warna sofa atau kursi tamu. Padu padankan dengan warna yang lebih cerah dan berbeda dengan kain sofa. Tak perlu kain yang harganya mahal, cobalah sesuatu yang baru dengan tetap mengacu pada nuansa interior sebelumnya. Jika warna kain sofa Anda berwarna creame kombinasikan dengan sarung bantal warna coklat atau violet. Warna cerah bantal akan membantu menaikan warna sofa yang lembut dan soft.

Kain Sarung Bantal Perca Yang Unik

Mempercantik ruang tamu dengan bantal sofa tak selalu menggunakan kain yang mahal seperti beludru ataupun linen. Kain perca yang tak terpakai bisa menjadi inspirasi agar nuansa interior ruang tamu lebih ceria dan semarak. Memanfaatkan sisa kain perca untuk Anda kreasikan menjadi kain sarung bantal justru akan membuat Anda bangga. Ruang tamu adalah representasi Anda jadi idealisme tentu sangat di butuhkan. Jika Anda tidak memiliki sisa kain perca, bisa minta tolong kepada penjahit untuk membuatkan sarung bantalnya. Hemat dong pastinya.

Konsep Bohemian Dari Kain Perca Yang Warna Warni

Sedikit menyinggung tentang desain interior bohemian yang banyak memainkan kombinasi warna. Konsep desain ini banyak dikenal dengan gaya tubrukan, artinya menabrakan beberapa warna yang cerah. Dengan menambahkan beberapa bantal dengan warna kain sarung yang berbeda dari kain perca menjadikan ruangan lebih kreatif dan variatif. 

Sarung Bantal Motif Karakter Yang Imanginatif

Banyak sekali jenis sarung bantal yang lucu dan unik, salah satunya dengan motif karakter bentuk simbol, tulisan, obyek hewan atau karakter idola Anda. Kombinasikan dengan beberapa karakter atau simbol maka ruangan jadi lebih imaginatif. Tak hanya dalam ruang tamu untuk pelengkap sofa saja, meskipun kecil bantal sofa ini bisa Anda jadikan pemanis di kamar tidur anak.

Mempercantik Ruang Tamu Dengan Bantal Sofa Motif Geometri Scandiavian Style

Ruang tamu elegant atau mewah dengan geomteris? Why not? Kreatifitas tak terbatas dan munculkan kreatifitas Anda. Ruangan gaya retro atau scandinavian memang sedang trend saat ini, jika ruangan Anda mewah atau minimalis sangat memungkinkan Anda rubah hanya menambahkan bantal sofa saja. Motif geometris ini sangat unik sekali, dan merubah tampilan ruangan lebih berwarna, simple namun elegant.

Demikianlah Tips Hemat Mempercantik Ruang Tamu Dengan Bantal Sofa dari Jepara Art Furnicraft. Semoga artikel ini membantu Anda dalam merubah tampilan ruang tamu lebih menarik, kreatif dan imaginatif. Jika Anda membutuhkan sofa untuk ruang tamu dari kayu jati bisa Anda lihat koleksi produk furniture terbaru kami.

The post Tips Hemat Mempercantik Ruang Tamu Dengan Bantal Sofa appeared first on Jepara Art Furnicraft.



This post first appeared on Jual Mebel Jati Jepara | Mebel Minimalis | Mebel A, please read the originial post: here

Share the post

Tips Hemat Mempercantik Ruang Tamu Dengan Bantal Sofa

×

Subscribe to Jual Mebel Jati Jepara | Mebel Minimalis | Mebel A

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×