Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Radikal Bebas Bukan Cuma Memicu Kanker

Radikal Bebas sering disebut-sebut sebagai pemicu kanker. Namun, belum banyak orang yang memahami apakah Radikal Bebas itu dan bagaimana kita bisa terpapar.

Radikal bebas adalah molekul tidak stabil dan tidak memiliki pasangan. Radikal bebas terbentuk ketika terjadi proses oksidasi dan ia beruasha mencari pasangan dengan menempel pada sel yang berpasangan.

“Persoalannya adalah elektron yang ingin ia ambil itu terkadang berasal dari sel yang sehat di tubuh sehingga menjadi rusak,” kata Anne Chapas, asisten profesor bidang dermatologi dari New York University School of Medicine.

Ada banyak sumber radikal bebas, seperti polusi, zat yang mengiritasi, asap rokok, juga sinar ultraviolet A dan B. Proses oksidasi dalam tubuh juga akan menghasilkan radikal bebas. Tetapi secara alamiah tubuh akan melindungi diri dengan mengeluarkan rantai karbon berbentuk antioksidan.

“Dalam tubuh manusia dihasilkan jutaan radikal bebas setiap menitnya,” kata Svetlana Kogan, ahli penyakit dalam.

Apa saja efek radikal bebas pada tubuh? Di lihat secara kasat mata, radikal bebas akan menghasilkan kerutan, kulit tampak kusam, dan kendur. Di dalam tubuh ia akan menyebabkan inflamasi yang bisa memicu penyakit jantung, paru, dan beberapa jenis kanker.

Para pakar juga yakin bahwa radikal bebas adalah biang keladi timbulnya penyakit akibat penuaan. Semakin tua usia seseorang, jumlah radikal bebas di dalam tubuhnya juga meningkat sehingga terjadi gangguan sel dan fungsi organ.

Menurut Chapas, pada dasarnya jika sel-sel tubuh dirusak oleh radikal bebas, sel itu akan memperbaiki diri sendiri. Namun kita bisa meningkatkan kerja antioksidan alami itu dengan memperbanyak asupan makanna yang mengandung antioksidan. Misalnya saja vitamin C dan E, teh hijau, atau kedelai.

Dalam produk perawatan kulit, zat antioksidan antara lain koenzim Q10, idebenonen, dan kinetin, yang akan membantu pertumbuhan sel-sel baru. Penelitian juga menunjukkan koenzim Q10 membantu mengurangi keriput.

Jika Anda termasuk orang yang sering terpapar radikal bebas akibat polusi, gunakan produk perawatan kulit yang kaya antioksidan dan SPF.

Kembali Ke Daftar Isi Teh Hitam ( Ou Tea )

BACK HOME



This post first appeared on TEH HITAM OU TEA | PT. SUMBER BUDIMULIA ADIPUTRA, please read the originial post: here

Share the post

Radikal Bebas Bukan Cuma Memicu Kanker

×

Subscribe to Teh Hitam Ou Tea | Pt. Sumber Budimulia Adiputra

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×