Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

8 Ide Outfit Wanita di Hari Raya Idul Fitri, Bikin Tampil Penuh Gaya!

INDIFFS.COM - Setelah berpuasa satu bulan penuh, umat Islam akan merayakan kemenangan pada hari Raya Idul Fitri. Selain menggelar kegiatan halal bihalal, saat idul fitri juga identik dengan penampilan baju baru  atau outfit yang dikenakannya, terutama para wanita.

Ya, merupakan hal biasa saat menjelang Lebaran, pusat perbelanjaan menjadi ramai dikunjungi masyarakat terutama wanita. Beberapa dari mereka tersebut memilih baju yang sesuai selera masing-masing, agar penampilan lebih stylish saat Lebaran.

Meski demikian, beberapa dari kamu mungkin masih bingung memikirkan outfit apa yang cocok dan menarik untuk merayakan Hari Raya Idul Fitri nanti. Karena sejatinya, penampilan saat Lebaran menjadi salah satu hal yang paling menarik perhatian banyak orang.

Ide Outfit Wanita untuk Lebaran Idul Fitri 2023

Nah, jika kamu mengalami hal serupa jangan khawatir! Pasalnya, dibawah ini terdapat sejumlah rekomendasi outfit bagi wanita yang bisa dikenakan saat hari raya.

1. Long Dress Putih Dengan Pashmina

[caption id="attachment_28872" align="aligncenter" width="720"] Dress Putih dengan Kerudung Pashmina - Indiffs[/caption]

Acara-acara silaturahmi pada saat hari Raya Idul Fitri ini memang identik dengan outfit warna putih. Nah, untuk ide outfit lebaran untuk wanita kali ini kamu bisa memadukan atasan long dress atau gamis putih dengan kerudung pashmina.

Dengan memadukan dress putih musim kamu dengan sepatu hak tinggi atau sandal lucu, membuat tampilan kamu semakin menarik. Selain itu kamu juga bisa menambahkan beberapa aksesori di tangan atau hijab kamu, dan siap untuk lebaran di hari yang cerah.

2. Long Dress Sifon Dengan Warna Senada

[caption id="attachment_28873" align="aligncenter" width="720"] Long Dress - Indiffs[/caption]

Kemudian, outfit selanjutnya yang bisa kamu gunakan pada Hari Raya 2023 nanti ialah dengan long dress sifon warna senada. Kamu bisa menggunakan dress sifon polos dengan warna yang kalem dan tidak terlalu mencolok.

Tak hanya dijadikan, outfit sendiri inspirasi yang satu ini juga bisa dipakai bersama keluarga. Tentunya, dengan Dress material jatuh ini bakal bikin kita terlihat lebih slim. Jangan lupa juga untuk menggunakan hijab yang senada agar terlihat matching.

3. Gamis Syar'i yang Flowy

[caption id="attachment_28876" align="aligncenter" width="720"] Style Gamis Syar'i - Indiffs[/caption]

Style Gamis syar'i memang tidak akan ada matinya jika digunakan untuk busana hari raya. Bukan hanya tertutup, gamis akan membuat siapa saja terlihat cantik dan anggun.

Nah, untuk momen lebaran, pilihlah gamis dengan rok yang flowy atau ringan dan jatuh menjuntai. Gamis seperti ini cocok untuk segala usia, apalagi buat remaja dan anak muda yang ingin tampil gaya.

Kamu juga bisa memadukan gamis ini dengan hijab menutup dada dan terbuat dari bahan yang ringan. Pilih warna-warna kalem seperti warna pastel dan sesuaikan warna gamis dan hijab yang kamu pakai.

4. Tunik Asimetris

[caption id="attachment_28878" align="aligncenter" width="720"] Style Tunis Asimetris - Indiffs[/caption]

Tunik merupakan pakain longgar yang panjangnya hingga di bawah pinggul atau selutut. Nah, jenis pakaian yang satu ini sangat cocok dikenakan oleh muslimah, khususnya ketika sedang merayakan hari lebaran.

Tunik paling serasi bila dipadukan dengan pashmina atau hijab yang dikenakan dengan model simpel. Tak hanya itu, dengan baju ini terlihat lebih fashionable dengan salah satu ujungnya yang menjuntai hingga sebetis atau semata kaki.

5. Gamis Kaftan

[caption id="attachment_28879" align="aligncenter" width="720"] Style Gamis Kaftan - Indiffs[/caption]

Siapa sangka kaftan ini menjadi salah satu busana yang menjadi favorit dibanyak muslimah. Kaftan sendiri ialah pakaian panjang dan longgar yang sangat cocok dikenakan saat hari lebaran, baik untuk dipakai saat shalat Ied maupun ketika hendak bersilaturahmi.

Nah, Kaftan termasuk busana yang ringan dan biasanya flowy sehingga membuat pemakainya tampak feminin. Tak hanya itu, kaftan dapat dipadukan dengan hijab segi empat atau pashmina polos yang memiliki warna sesuai dengan kaftannya.

6. Overall dan  Blouse

[caption id="attachment_28880" align="aligncenter" width="720"] Style OverAll - Indiffs[/caption]

Kemudian, ide outfit lebaran selanjutnya ialah mengenakan overall blous. Ide ini sangat cocok bagi kamu khususnya buat kamu yang masih remaja dan ingin tampil penuh gaya.

Untuk OOTD lebaran, pilihlah busana dalam berupa blouse polos agar terkesan lebih feminin dan formal. Alih-alih model celana, kamu bisa mengenakan rok overall panjang agar tampak semakin modis. Padukan dengan hijab segi empat atau pashmina dengan warna senada agar penampilanmu makin sempurna.

7. Model Atasan Peplum dengan Aksen Rempel

[caption id="attachment_28881" align="aligncenter" width="720"] Style Atasan Peplum dengan Aksen Rempel - Indiffs[/caption]

Model baju dengan setelan celana yang memiliki desain peplum di bagian atas baju yang menambahkan volume pada bagian pinggul. Aksen rempel yang ditambahkan pada bagian dada dan pinggang memberikan detail tambahan yang menarik dan memberikan kesan elegan pada pemakainya.

Model yang satu ini juga cocok digunakan pada saat Hari Raya mendatang. Tentunya dengan style yang satu ini akan membuat pemakainya menjadi tampil lebih elegan namun simpel.

8. Elegan dengan Abaya

[caption id="attachment_28882" align="aligncenter" width="720"] Style Elegan dengan Abaya - Indiffs[/caption]

Ide outfit selanjutnya yang bisa kamu kenakan di Hari Raya Idul Fitri mendatang ialah dengan mengenakan Abaya. Selain identik dengan bentuk yang menyerupai jubah, abaya juga memberikan kamu tampilan yang elegan di momen lebaran nanti.

Nah, itulah sejumlah ide outfit lebaran yang bisa kamu jadikan inspirasi OOTD di Hari Raya Idul Fitri 2023 nanti. Kira-kira kamu bakalan coba yang mana nih?

Sumber: https://www.indiffs.com/8-ide-outfit-wanita-di-hari-raya-idul-fitri-bikin-tampil-penuh-gaya/

The post 8 Ide Outfit Wanita di Hari Raya Idul Fitri, Bikin Tampil Penuh Gaya! appeared first on indiffs.



This post first appeared on Indiffs - Media Informatif Dengan Gaya Berbeda, please read the originial post: here

Share the post

8 Ide Outfit Wanita di Hari Raya Idul Fitri, Bikin Tampil Penuh Gaya!

×

Subscribe to Indiffs - Media Informatif Dengan Gaya Berbeda

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×