Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Jangan Lupakan Tempat Wisata Berikut jika Kamu Berkunjung Ke Lubuklinggau, Surga Durian di Sumatera Selatan

Lubuklinggau, Sumatera Selatan mulai ramai dibicarakan di berbagai media sosial.

Betapa tidak, Kota sejuk dengan ciri khas buah durian ini, banyak sekali membangun tempat wisata yang unik – unik.

Mau tahu? Yuk Simak satu persatu !

1. Masjid Agung As-Salam

Masjid Agung As-Salam Lubuklinggau

Berpusat di tengah Kota Lubuklinggau, Masjid Agung As- Salam memiliki keindahan yang luar biasa.

Dari 2 menara kembar yang menjulang tinggi, hingga air mancur di tengah komplek masjid tersebut.

Masjid ini begitu luar biasa jika dilihat atau dikunjungi pada malam hari. Panorama warna – warni menambah keindahan di sekeliling masjid. Menambah kesejukan bagi para jemaah sholat yang hadir disana. 

2. Watervang

Watervang (1551)

Sebagai bangunan peninggalan penjajahan Belanda, Watervang juga berfungsi sebagai pusat pengairan di Lubuklinggau.

Bangunan yang kokoh serta DAM yang sangat indah menjadi daya tarik sendiri bagi pengunjungnya. Watervang dibangun sejak tahun 1551.

Sistem pengairan ini bahkan dipakai sebagai pusat pengairan juga di Kabupaten Musi Rawas, tetangga Kota Lubuklinggau.

3. Air Terjun Temam

Air Terjun Temam

Air terjun yang satu ini adalah logo kebanggan masyarakat Kota Lubuklinggau. Temam terletak tidak jauh dari Bandara Silampari.

Berjarak kurang lebih 11 km Dari Pusat Kota Lubuklinggau.

Banyak turis mancanegara juga yang sering berkunjung ke air terjun yang menyerupai Niagara mini ini.

Air terjun Temam bisa berubah warna pada malam hari. Anda tertarik ?

4. Sungai Kesie

Sungai Kesie

Anda tertarik untuk berarung jeram ? atau hanya sekedar bersantai bersama keluarga? Ya. Lubuklinggau punya tempat itu.

Adalah Sungai Kesie. Sungai yang dahulu nya jarang diakses oleh sebagian besar orang, berkat keterampilan masyarakat setempat, dijadikan sebagai objek wisata.

Sungai Kesie letaknya tidak jauh dari pusat kota. Tepatnya di Talangrejo. Berjarak kurang lebih hanya 5 km dari pusat kota Lubuklinggau.

Bagaimana, tertarik ?

5. Tugu Durian GOR Megang 

Tugu yang menjadi ikon baru Kota Lubuklinggau ini, berada hanya 3 km dari pusat kota Lubuklinggau.

Tepatnya di taman Gedung Olah Raga (GOR) Megang. Tugu yang baru dibangun ini sedang ramai diperbincangkan karena menjadi destinasi spot foto bagi masyarakat umum.

Tugu Durian GOR Megang
Terowongan Warna – Warni Lubuklinggau

Tiket masuk tidak bayar alias gratis. Oh iya, selain Tugu Durian, ada juga terowongan warna – warni yang juga dijadikan pusat foto kedua. menarik ?

6. Masjid An-Nasr Sohe

Masjid An-Nasr Sohe Lubuklinggau

Masjid yang satu ini berbeda dan unik dibandingkan masjid lainnya. Ya, Masjid An- Nasr Sohe baru selesai dibangun tahun 2021 lalu.

Letaknya agak jauh kurang lebih 15 km dari pusat kota. Bentuknya yang menarik dan unik menjadikan wisata berkunjung ke Masjid ini.

Masjid ini terletak di kompleks lapangan Golf Lubuklinggau. Waw, pasti menyejukkan nih…

7. Track Downhill Bukit Sulap

Downhill

Pernah mendengar nama Bukit Sulap ? Ikon Kota Lubuklinggau ini menjadi pusat perhatian dunia balap sepeda pada tahun 2017 lalu.

Bagaimana tidak, Pasalnya Kota Lubuklinggau sukses menyelenggarakan event Downhill Internasional pertama di Kota Silampari tersebut.

Menurut beberapa Pembalap dari berbagai negara, Track yang disajikan sangatlah atraktif dan menguji adrenalin.

Track ini juga termasuk jalur downhill paling ekstrem ke – 6 di dunia. Tertantang mencobanya ?

Nah, itulah beberapa destinasi wisata yang ada di Kota Lubuklinggau. Jika kamu mampir, sempatkanlah mampir ke destinasi wisata diatas.

Apalagi Lubuklinggau adalah Kota Transit di jalur Lintas Sumatera yang sangat strategis. Maka, mampir adalah salah satu hal yang bijak….



This post first appeared on Digstraksi, please read the originial post: here

Share the post

Jangan Lupakan Tempat Wisata Berikut jika Kamu Berkunjung Ke Lubuklinggau, Surga Durian di Sumatera Selatan

×

Subscribe to Digstraksi

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×