Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Rekomendasi Ide Kado untuk Sahabat Kamu yang akan Menikah

Kamu termasuk orang yang sering bingung harus memberikan kado apa pada sahabat kamu yang mau menikah? Jika iya, kamu perlu membaca artikel ini hingga selesai. Beberapa rekomendasi ide kado untuk sahabatmu yang menikah dapat kamu temukan dalam artikel ini.

Sebenarnya, ada begitu banyak pilihan barang atau sesuatu yang dapat dijadikan sebagai kado pernikahan. Namun, karena banyaknya pilihan tersebut, kita menjadi bingung harus menentukan pilihan untuk memberikan kado apa. Nah, berikut merupakan beberapa rekomendasi ide kado pernikahan yang bisa kamu pilih.

1. Barang Couple

Sumber: Pinterest

Barang couple dapat menjadi salah satu pilihan kado untuk pernikahan sahabatmu. Selain memberikan kado kepada sahabatmu, dengan memberikan barang couple otomatis kamu juga memberikan kado kepada pasangan sahabat kamu. Ada beragam barang couple yang dapat kamu pilih untuk kado pernikahan sahabatmu, seperti piyama couple, mug atau cangkir couple, handuk couple, dan sebagainya.

Supaya lebih bermakna, kamu dapat membuat atau memesan secara custom barang yang kamu pilih sebagai hadiah untuk kado pernikahan sahabatmu. Kamu dapat membubuhkan nama sahabat kamu dan pasangan ataupun tanggal pernikahan mereka pada barang yang kamu pilih untuk dijadikan sebagai kado pernikahan.

2. Peralatan Dapur

Sumber: Pinterest

Apabila kamu ingin memberikan sesuatu yang memiliki nilai fungsi dan dapat digunakan dalam jangka waktu yang panjang, kamu dapat memberikan peralatan dapur sebagai kado pernikahan untuk sahabat kamu.

Ada beragam peralatan dapur yang dapat kamu berikan kepada sahabat kamu, mulai dari peralatan elektronik, seperti blender, juicer, rice cooker, microwave, dan peralatan dapur lain, seperti aneka jenis panci, Tupperware, dan piring.

3. Hampers Perawatan Diri

Sumber: Pinterest

Sekarang ini, terdapat banyak toko yang menyediakan hampers perawatan diri yang dapat diberikan kepada pengantin. Isinya pun beragam, mulai dari sampo, sabun mandi, parfum, hingga produk-produk skincare

Barang yang kamu pilih dapat kamu sesuaikan dengan keinginan kamu atau sesuaikan juga dengan preferensi sahabat kamu.

4. Voucher Belanja

Kini, tidak sedikit pula yang memberikan voucher belanja sebagai kado pernikahan untuk sahabat. Apabila kamu memberikan voucher belanja ini kepada sahabat kamu sebagai kado pernikahan, voucher belanja ini akan sangat berguna ketika mereka hendak membeli beberapa perlengkapan awal pascamenikah, terlebih lagi jika sahabat kamu dan pasangannya memutuskan untuk langsung menempati rumah barunya.

5.      Voucher Liburan

Sumber: Pinterest

Jika kamu memiliki budget yang cukup untuk kado pernikahan sahabat kamu, kamu dapat memberikan mereka voucher liburan. Tidak harus semua, kamu dapat memberikan salah satu kebutuhan liburan mereka, seperti tiket pesawat atau tiket hotel.

Ketika hendak memberikan kado berupa voucher liburan, kamu juga dapat mengajak teman-teman lain untuk ikut menyumbang agar lebih banyak lagi hal-hal yang ter-cover, sehingga sahabat kamu yang menikah ini dapat menghemat banyak biaya setelah sebelumnya banyak digunakan untuk acara pernikahan.

6. Dekorasi atau Furniture

Sumber: Pinterest

Jika sahabat kamu sudah memiliki rumah baru yang akan dihuni pascamenikah, dekorasi atau furniture juga dapat kamu berikan sebagai kado pernikahan. Dekorasi atau furniture yang kamu berikan dapat membantu sahabat kamu mengisi rumah barunya.

Kado berupa dekorasi atau furniture ini juga dapat membuat kamu selalu dikenang oleh sahabat kamu, loh.



This post first appeared on Digstraksi, please read the originial post: here

Share the post

Rekomendasi Ide Kado untuk Sahabat Kamu yang akan Menikah

×

Subscribe to Digstraksi

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×