Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

Trip Yogya : Mengintip Pabrik Cokelat MONGGO


Kebetulan acara mengintip ke pabrik Cokelat Monggo Ini malah ngga cuma sekali tapi dua kali, pertama sebenarnya sewaktu liburan imlek, namun karena kita datang nya pas di libur nasional jadi ternyata mereka hanya buka tokonya saja. Jadilah sewaktu balik lagi ke Yogya sebulan kemudian, masih penasaran jadilah kita kesini lagi.



Letaknya si Pabrik Cokelat Monggo ini ada di Kotagede, yang merupakan ibukota lama jaman kerajaan Mataram. Di Kotagede banyak situs sejarah seperti : Pemakaman para raja Islam Kerajaan Mataram, Benteng Cepuri, Pasar Kotagede termasuk juga terkenal dengan banyaknya pengrajin perak di Yogyakarta. 
Cokelat Monggo sendiri mulai terkenal dan masuk ke beberapa pusat perbelanjaan di kota-kota besar di Indonesia ini mungkin sejak beberapa tahun terakhir ini, yang pasti saya sendiri baru kenal Cokelat Monggo sejak saya lihat di konter kasirnya ACE Hardware tahun 2011 kayaknya ya, padahal cokelat Monggo ini udah berdiri sejak 2005, oleh seorang penggemar cokelat asal Belgia. Untuk sejarah mengenai cokelat Monggo ini sebaiknya bisa dibaca langsung aja di websitenya, cukup menarik kok.

Lokasinya cukup nyempil dan sebenarnya petunjuk menuju tempat ini juga ngga terlalu jelas, dari peta yang diberikan di websitenya juga kok ya kita apa yang dodol ngga bisa baca.

Begitu sampai, tempatnya asri deh, dan bangunannya juga klasik ala Jawa, ruang tokonya ditata cukup artistik, dengan etalase kaca yang memajang berbagai jenis cokelat Monggo dengan berbagai rasa.
Ada beberapa rasa yang sempat saya coba seperti: cokelat putih, cokelat cabe, cokelat isi selai stroberi, cokelat isi selai mangga, sewaktu disana, mereka menyediakan sampel cokelat dalam potongan kecil, para ponakan langsung menyerbu cokelat gratisan itu, hahaha.


Pabrik cokelatnya atau lebih tepatnya sih dapur kayaknya ya, tidak terlalu besar, tadinya saya berharap bisa masuk ala Willy Wonka's Chocolate factory gitu, eh ternyata kaga. Dapurnya dibatasi kaca-kaca lebar kedap suara, tapi kita masih bisa melihat aktifitas pembuatan cokelat Monggo ini dari balik kaca pembatas tersebut.

Rasa cokelatnya Monggo ini menurut saya enak banget sih, sejajarlah sama cokelat buatan luar negeri tapi dengan harga lokal. Ada banyak varian rasa yang ditawarkan mulai dari coklat biasa, dark chocolate, coklat isi selai stroberi-selai mangga-selai jeruk, hingga duren, ada juga rasa karamel, hazelnut, kacang mete dan kakao, detilnya bisa dilihat disini.
Mereka juga suka ada varian khusus momen tertentu seperti saat kita kesana kebetulan memang momennya lagi Valentinan, jadi dekor tokonya pun ngikut di cat warna jambon (ya ampun bahasa gw...)dan ada juga cokelat edisi khusus valentine.

Secara harga juga terjangkau, untuk ukuran Bars sekitar Rp15 ribuan, dan makin besar ya makin mahal tapi menurut saya sih pantas lah sesuai rasanya.

Buat acara atau tempat alternatif untuk dikunjungi saat liburan ke Yogyakarta ya lumayan juga sih berkunjung kesini: 

Pabrik Cokelat Monggo.
Jalan Dalem KG III / 978A RT 043 RW 10
Kel. Purbayan Kotagede 55173 Yogyakarta Indonesia
Telp: +62 274 7102202 (tapi siap-siap ngga diangkat telponnya kalau di wiken)
Buka setiap hari dari jam 9:00 sampai jam 17:00, tapi khusus hari Minggu, dapur/pabriknya tutup pukul 12:00 dan kalau hari libur nasional juga dapur/pabriknya tutup namun toko coklatnya tetap buka.



This post first appeared on The Traveling Cow, please read the originial post: here

Share the post

Trip Yogya : Mengintip Pabrik Cokelat MONGGO

×

Subscribe to The Traveling Cow

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×