Get Even More Visitors To Your Blog, Upgrade To A Business Listing >>

4 Alasan Mengapa Kita Harus Belajar Kehidupan dari Semut-semut Kecil

Siapa sangka hewan seperti semut-semut kecil ternyata dapat mengajarkan kita kunci kehidupan?

Nyatanya saat menghadapi kesulitan dan rintangan, semut-semut Kecil tidak pernah menyerah dan selalu mencari jalan untuk mencapai tujuannya.

Bayangkan kesuksesan yang menanti kita jika kita tidak pernah menyerah dan selalu berpikir positif.

Cek artikel ini untuk mempelajari cara berpikir semut dan filosofi mereka. Sederhana tapi sangat bermanfaat!

Rubrik Finansialku

Cara Berpikir Semut-semut Kecil

Kita sebagai manusia terkadang lupa bahwa pelajaran terbesar dalam hidup dapat diambil dari makhluk kecil yang berada di sekitar kita, yaitu semut.

Memang pada dasarnya manusia cenderung mengagumi seseorang atau sesuatu yang lebih besar daripada diri kita sendiri.

Tapi jika dilihat secara saksama, filosofi hidup semut bisa diterapkan juga pada manusia.

[Baca Juga: 9 Nilai Kehidupan dan Pelajaran Cara Berbisnis dari SpongeBob SquarePants!]

Jim Rohn, salah satu motivator populer mengembangkan sebuah pemikiran yang dikenal dengan nama “Ants Philosophy”.

Jim Rohn mengidentifikasi 4 poin utama dari kebiasaan semut yang dapat mendorong kita menjadi pribadi yang jauh lebih baik.

Tentunya kita ingin menjadi sukses dan menjadi pribadi yang lebih baik, bukan?

Oleh sebab itu, ikuti 4 cara berpikir semut-semut kecil berikut ini, agar kita dapat menjadi pribadi yang lebih baik dari sebelumnya!

#1 Semut-semut Kecil Tidak Mengenal Kata Menyerah

Jika kita perhatikan baik-baik, semut-semut kecil selalu berhasil mencari jalan lain ketika berhadapan dengan sebuah rintangan.

Untuk membuktikannya, coba tempatkan jari Anda di jalur yang sedang dilewati oleh sang semut.

Alih-alih diam atau berbalik ke rumahnya, semut tersebut akan segera mencari jalan lain untuk melewati rintangan tersebut.

Di dalam kehidupan ini, tentu Anda akan selalu bertemu hambatan di dalam hidup ini. Baik dalam hal pekerjaan, pendidikan, finansial, bahkan dalam hal bersosialisasi.

Seperti semut, kita tidak boleh tinggal diam atau bahkan menyerah terhadap keadaan.

Karena tantangan sebenarnya adalah bagaimana kita bisa terus berusaha dan segera mencari jalan alternatif agar tujuan yang kita inginkan dapat tercapai.

Winston Churchill, Perdana Menteri Britania Raya pada masa pemerintahan George VI juga menggambarkan cara berpikir semut-semut kecil lewat moto berikut:

Never give up. Never, never give up!”

#2 Semut-semut Kecil Memikirkan Musim Dingin saat Musim Panas

Ingatkah kalian dengan salah satu dongeng tentang semut kecil dan belalang?

Saat musim panas, semut-semut kecil sibuk mengumpulkan makanan untuk musim dingin yang akan datang, sedangkan belalang hanya bersenang-senang selama musim panas tersebut.

Semut-semut kecil tahu, musim panas (saat untuk bersantai dan berlibur) tidak akan berlangsung selamanya, karena musim dingin akan segera datang.

[Baca Juga: Ilustrasi: Bagaimana Cara Bertahan dari Badai Kehidupan Antara Orang Kaya dan Orang Miskin?]

Saat segala sesuatu berjalan lancar dan saat kita sedang berada di atas, kita seringkali terlena dan tanpa sadar kita menjadi pribadi yang sombong.

Semut mengajarkan kita bahwa tidak selamanya kita akan berada di atas. Oleh karena itu, janganlah bersikap naif. Jangan menganggap bahwa krisis atau kemunduran tidak akan terjadi kepada kita.

Belajar dari semut, kita harus mengantisipasi masalah yang bisa terjadi di kemudian hari.

Untuk mencegah masalah tersebut mempengaruhi kondisi keuangan kita yang sedang stabil, kita perlu menyisihkan dana darurat sesuai dengan kondisi kita saat ini.

Gunakan fitur dana darurat di aplikasi Finansialku untuk membantu Anda mengantisipasi kejadian yang tidak diprediksi di kemudian hari.

Untuk mengantisipasi kondisi krisis di kemudian hari, jadilah pribadi yang selalu membantu orang lain. Karena suatu saat kita akan butuh bantuan mereka.

Selalu lihat ke depan dan ingatlah, masa-masa baik mungkin tidak akan berlangsung lama tetapi orang baik akan selalu ada.

#3 Semut-semut Kecil Memikirkan Musim Panas saat Musim Dingin

Saat semut-semut kecil menghadapi musim dingin yang tak tertahankan, mereka selalu mengingatkan diri mereka sendiri bahwa hal tersebut tidak akan berlangsung selamanya.

Mereka percaya bahwa musim panas akan segera datang.

Ketika sinar matahari menyinari pada hari pertama musim panas, semut-semut kecil akan keluar dari sarang mereka dan bersiap untuk bekerja dan bermain.

Dalam hidup, tidak semua rencana akan berjalan dengan lancar. Kita pasti pernah merasakan berada di bawah.

Seperti ketika tak kunjung mendapat pekerjaan, tidak mempunyai pendapatan yang tetap, masalah percintaan, dan sebagainya.

[Baca Juga: 10 Potongan Lirik Lagu Ed Sheeran yang “Ngena Banget” dalam Kehidupan, Karier dan Keuangan]

Jika hal tersebut terjadi kepada kita, ada baiknya untuk selalu mengingat bahwa masa krisis pasti akan berlalu.

Semut-semut kecil mengajarkan kita bahwa kita tidak boleh pesimis dengan hidup yang kita jalani, kita harus tetap bersemangat dan optimis.

Masa-masa yang indah pasti akan datang. Sangat penting untuk mempertahankan sikap positif yang yakin bahwa semua akan menjadi lebih baik. 

Seperti pepatah lama yang mengatakan:

“Masa sulit tidak akan bertahan lama. Orang kuat akan bertahan selamanya”.

#4 Semut-semut Kecil Melakukan Semua yang Mereka Bisa

Tahukah kalian seberapa banyak makanan yang dapat dikumpulkan oleh semut-semut kecil pada saat musim panas? Sebanyak yang mereka bisa!

Hal ini merupakan bentuk etos kerja yang sangat baik. Lakukan semua yang bisa kita lakukan!

Semut kecil tidak khawatir dan memikirkan seberapa banyak makanan yang sudah dikumpulkan oleh semut lainnya.

Mereka tidak akan berdiam diri dan bertanya-tanya mengapa mereka harus bekerja keras. Atau bahkan mengeluh karena upah yang tidak sepadan dengan kerja mereka.

[Baca Juga: 17 Cara Berpikir Positif di Kehidupan Anda yang Perlu Kita Praktikkan]

Semut-semut kecil hanya akan melakukan apapun yang dapat mereka lakukan.

Jika kita sudah yakin dengan pekerjaan yang telah kita pilih, fokus dan berikanlah performa terbaik dari diri kita.

Kesuksesan dan kebahagiaan biasanya dapat diraih jika kita mencurahkan 100% pada setiap pekerjaan yang dapat kita lakukan.

Jika kita melihat di sekeliling kita, kita akan menemukan bahwa orang-orang sukses adalah mereka yang melakukan semua yang mereka bisa lakukan.

Saatnya Kita Terapkan Cara Berpikir Semut-semut Kecil

Jika Anda menerapkan filosofi semut-semut kecil, tentu Anda akan mendapatkan manfaat yang sangat besar!

Keempat poin dalam Ant Philosophy dari Jim Rohn ini memang terlihat sederhana, tetapi akan memberikan dampak yang besar pada diri Anda.

Jangan menyerah, selalu lihat ke depan, tetap positif, dan lakukan semua yang bisa dilakukan.

Di luar keempat poin di atas, ada satu lagi pelajaran yang bisa kita ambil dari semut-semut kecil.

Apakah Anda tahu bahwa semut-semut kecil dapat membawa beban 20x lipat lebih berat dari beratnya sendiri?

Kita sebagai manusia juga bisa seperti itu.

Jika suatu saat Anda merasa beban yang harus Anda tanggung sangat berat, hingga Anda merasa tidak bisa melewatinya, pikirkan bagaimana semut-semut kecil melewatinya.

Ingatlah bahwa kita dapat menanggung beban yang lebih besar di luar perkiraan kita!

Apakah kalian merasa terbantu dengan informasi di dalam artikel ini?

Apakah ada teman atau kerabat kalian yang membutuhkan wawasan yang ada di dalam artikel ini?

Bagikan artikel ini kepada mereka juga!

Sumber Referensi:

  • Jim Rohn. 15 Februari 2017. 4 Reasons You Should Think Like an Ant. Jimrohn.com – https://goo.gl/fXharH
  • Prakash Iyer. 26 November 2010. Secret of Success: Think Like an Ant! Rediff.com – https://goo.gl/q5CSje

Sumber Gambar:

  • Semut Semut Kecil – https://goo.gl/fVRd66
  • Kehidupan Semut Semut Kecil – https://goo.gl/AuSwx1
  • Semut Semut Kecil di Musim Panas – https://goo.gl/QwkhN2
  • Semut Semut Kecil di Musim Dingin – https://goo.gl/7c6yAT
  • Semut Semut Kecil Bekerja – https://goo.gl/a1yS6j

Free Download Ebook Panduan Investasi Saham Untuk Pemula

Download Ebook Sekarang

The post 4 Alasan Mengapa Kita Harus Belajar Kehidupan dari Semut-semut Kecil appeared first on Finansialku Perencana Keuangan Independen.



This post first appeared on Solusi Finansial, please read the originial post: here

Share the post

4 Alasan Mengapa Kita Harus Belajar Kehidupan dari Semut-semut Kecil

×

Subscribe to Solusi Finansial

Get updates delivered right to your inbox!

Thank you for your subscription

×